cover
Contact Name
Yusri
Contact Email
yusri@unm.ac.id
Phone
+6285255602827
Journal Mail Official
yusri@unm.ac.id
Editorial Address
Research and Community Service Institute, Universitas Negeri Makassar, Pinisi Tower, A.P. Pettarani Street, Makassar, Indonesia
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat
ISSN : 27759229     EISSN : 27759210     DOI : 10.35580/inovasi
The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. This journal focuses on the main problems in the development of the sciences of community services areas as follows: Education for Sustainable Development. Community Services, People, Local Food Security, Nutrition and Public Health; Training, Marketing, Appropriate Technology, Design; Community Empowerment, Social Access; Student Community Services; Border Region, Less Developed Region.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)" : 11 Documents clear
Book Creator Sebagai Aplikasi dalam Menyusun Media Pembelajaran Interaktif bagi Calon Guru Profesional Munawwarah Munawwarah; Suriati Eka Putri; Nita Magfirah Ilyas; Sumiati Side; Sakinah Zubair
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.46427

Abstract

Abstrak. Book creator merupakan salah satu aplikasi online yang dapat digunakan untuk Menyusun media pembelajaran bagi pendidik. selain itu aplikasi ini juga dapat digunakan untuk Menyusun e-book atau modul pembelajaran interaktif. Ada berbagai fitur pada aplikasi ini yang menjadikan media atau bahan ajar memiliki tampilan dan penggunaan yang lebih menarik diantaranya yaitu dapat disinkronkan secara langsung dengan Canva, dapat menampilkan video online maupun offline, menyajikan rekaman suara, menghubungkan dengan dokumen dalam berbagai format, dan sebagainya. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk mengembangkan kemampuan guru atau calon guru dalam Menyusun media dan bahan ajar interaktif yang inovatif. Peserta dalam pelatihan ini adalah mahasiswa PPG Prajabatan 2022 Gelombang 2. Pelatihan dilaksakan dengan serangkaian metode yaitu ceramah, diskusi, simulasi, dan praktek. Kegiatan diawali dengan memperkenalkan aplikasi book creator kepada peserta, cara membuat akun, hingga memperkenalkan beberapa fitur dan cara penggunaannya saat Menyusun media atau bahan ajar hingga cara membagikan link media yang sudah jadi. Peserta antusias dalam mengikuti pelatihan karena peserta baru pertama kali menggunakan aplikasi online tersebut. Peserta juga menilai bahwa aplikasi ini mudah untuk digunakan dan memiliki berbagai fitur menarik di dalamnya.Kata Kunci: Book Creator, Media Pembelajaran, Interaktif
PKM Optimalisasi Pemahaman Transliterasi Arab-Indonesia pada Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab Ruhul Kudus; Fatkhul Ulum; Yusri Yusri; Enung Mariah S.
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.46493

Abstract

Abstrak. Transliterasi Arab-Indonesia dibutuhkan oleh mahasiswa yang banyak mengkaji tentang studi-studi Islam dan bahasa Arab. transliterasi Arab-Latin dlakukan dengan menyalin huruf-huruf Arab (hijaiyah) ke dalam huruf-huruf Latin beserta perangkat-perangkatnya (simbol-simbol). dengan tujuan mengkompromikan dua Bahasa yang berbeda. Sasaran dalam PKM ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Jurusan Pendidikan Bahasa Asing Fakultas Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Makassar. Tujuan dari kegiatan PKM ini adalah meningkatkan keterampilan mahasiswa menggunakan transliterasi Arab-latin dalam penulisan karya tulis ilmiah. Metode pelaksanaan kegiatan PKM ini dilakukan secara daring dengan tahap 1) ceramah dan diskusi, 2) partisipatory rural approach (PRA), dan 3) monitoring dan evaluasi. Diharapkan dari kegiatan PKM ini mampu meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam penulisan karya tulis ilmiah dengan menggunkan transliterasi Arab-latin. Adapun luaran dari hasil PKM ini yaitu karya tulis ilmiah peserta menggunakan kaidah transliterasi Arab-Indonesia. Kesimpulan dari kegiatan ini 1). para peserta memiliki motivasi yang cukup tinggi, dilihat dari ketertarikan mengikuti kegiatan dari awal hingga selesai, 2) materi mudah dipahami oleh mitra karena disajikan secara menarik dan melalui tahap pendampingan, monitoring dan evaluasi dalam penggunaan transliterasi Arab-Indonesia, dan 3) hasil karya tulis ilmiah menggunakan kaidah transliterasi Arab-Indonesia menunjukkan tingkat penguasaan mahasiswa yang baik dalam bahasa Arab dan bahasa Indonesia. Kata Kunci: workshop, karya tulis ilmiah, transliterasi Arab-Indonesia.
PKM Bagi Peserta Didik SMAN 6 Gowa Melalui Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah Muhammad Jasri Djangi; Sugiarti Sugiarti; Ramdani Ramdani
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.46515

Abstract

Abstrak. Mitra Program Kemitraan Masyarakat (PKM) ini adalah Peserta Didik SMA Negeri 6 Gowa Propinsi Sulawesi Selatan. Permasalahan yang dialami guru-guru dan peserta didik adalah kurangnya pengetahuan menulis karya ilmiah. Solusi yang diterapkan adalah pelatihan penulisan karya ilmiah dengan metode  cermah, diskusi, observasi berbagai fenomena alam dan sosial kemasyarakatan di lingkungannya sekitarnya kemudian menemukan masalah dan mencari solusi terhadap masalah tersebut, melakukan penelitian ilmiah serta menulis karya ilmiah. Peserta didik dan guru secara kolaboratif  melakukan penelitian ilmiah dan menulisnya dalam bentuk karya ilmiah. Hasil yang diperoleh adalah terlatihnya dua puluh tujuh peserta didik dan 6 guru pembina Kelompok Ilmiah Remaja yang melakukan penelitian secara kolaboratif dan konsultasi secara daring.Kata kunci: Pelatihan, karya ilmiah, peserta didik, guru
Regulasi Diri Sebagai Refleksi Diri dalam Mengevaluasi Tindakan Pada Warga Binaan Rutan Kelas 1 Makassar Perdana Kusuma; Surya Algazali Akbar; Cindy Caroline; Misly Megautari Putri
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.47183

Abstract

Abstrak. Rumah Tahanan Negara Kelas 1 Makassar yang terdiri dari kurang lebih 1500 jiwa di dominasi oleh terpidana kasus narkoba. Berdasarkan analisis yang dilakukan kepada beberapa warga binaan yang terpidana kasus penyalahgunaan narkoba didapatkan bahwa salah satu alasan mereka menggunakan narkoba adalah karena kurangnya kontrol diri. Upaya intervensi yang dilakukan adalah kegiatan psikoedukasi terkait regulasi diri. Psikoedukasi ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada warga binaan terpidana kasus penyalahgunaan narkoba terkait regulasi diri agar dapat mengevaluasi dan mengontrol perilaku dalam menjalani kehidupan, terlebih setelah menjalani masa tahanan. Metode yang digunakan dalam psikoedukasi ini adalah metode ceramah. Berdasarkan hasil psikoedukasi, warga binaan dapat menambah wawasan dan paham terkait regulasi diri. Warga binaan antusias untuk mendengarkan dan bertanya terkait materi yang di berikan. Kata Kunci: Regulasi diri, Evaluasi, Narkoba, Refleksi, Psikoedukasi
Workshop Peningkatan Literasi Digital Mahasiswa Melalui Aplikasi Desain Grafis Canva Noor Fadilah Romadhani; Muhammad Haristo Rahman; Nurlita Pertiwi; Raeny Tenriola Idrus; Armiwaty Armiwaty
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.46426

Abstract

Abstrak. Literasi digital bagi mahasiswa sangat penting untuk ditingkatkan, utamanya pada era teknologi digital 4.0 dan era society 5.0 sekarang ini. Kelancaran dalam proses pembelajaran yang menggunakan teknologi menuntut skill dan keterampilan mahasiswa. Sasaran dalam PKM ini adalah mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar. Tujuan dari kegiatan PKM ini adalah meningkatkan keterampilan digital mahasiswa dalam menggunakan aplikasi desain grafis Canva dalam menunjang proses perkuliahan. Metode pelaksanaan kegiatan PKM ini dilakukan secara luring dengan tahap 1) ceramah dan diskusi, 2) partisipatory rural approach (PRA), dan 3) monitoring dan evaluasi. Diharapkan dari kegiatan PKM ini mampu menstimulasi kreativitas mahasiswa dalam membuat desain yang akan berdampak pada peningkatan literasi digital. Adapun luaran dari hasil PKM ini yaitu karya desain grafis peserta menggunakan aplikasi Canva berupa desain presentasi, brosur kegiatan, poster, banner dan label produk wirausaha. Kesimpulan dari kegiatan ini 1). para peserta memiliki motivasi yang cukup tinggi, dilihat dari ketertarikan mengikuti kegiatan dari awal hingga selesai, 2) materi mudah dipahami oleh mitra karena disajikan secara menarik dan melalui tahap pendampingan, monitoring dan evaluasi dalam membuat rancangan desain grafisnya, dan 3) hasil karya desain menunjukkan bahwa mahasiswa yang tadinya tidak memiliki bakat desain dapat menghasilkan karya desain yang menarik sehingga berpengaruh pada meningkatnya literasi digital peserta. Kata Kunci: workshop, literasi digital, canva, desain grafis
Pelatihan Penelitian Tindakan Kelas dalam Rangka Pengembangan Kompetensi Guru Nurhijrah Nurhijrah; Nasrah Natsir; Ridwan Daud Mahande; Shabrina Syntha Dewi; Asiani Abu; Johar Amir; Ambo Dalle
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.47531

Abstract

Abstrak. Mitra Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dengan SMP Negeri 3 Gowa. Kendala yang dihadapi mitra adalah belum menguasai penelitian tindakan kelas selain itu mitra juga belum sepenuhnya menerapkan penelitian tindakan kelas dalam rangka pengembangan kompetensi guru. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan guru dalam membuat penelitian tindakan kelas. Metode yang digunakan adalah metode pelatihan (Ceramah, tanya jawab, dan Latihan). Hasil yang dicapai adalah peserta dapat memahami penelitian tindakan kelas. Kata Kunci: Pelatihan, Penelitian Tindakan Kelas, Kompetensi Guru.
Pelatihan Peran Dosen Menghindari Plagiat dalam Lingkup Universitas Lambung Mangkurat, Kalimantan Selatan Andi Anto Patak; Hamdani Fauzi
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.47592

Abstract

Abstrak. Pelatihan ini mengeksplorasi pera dosen dalam menghindari praktik plagiarisme mahasiswa dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Kegiatan pelatihan peran dosen menghindari plagiat ini ini terdiri atas tiga tahap yakni tahap perencanaan, pelaksanaan kegiatan, dan respon peserta sebagai refleksi diri. Data yang kami peroleh dari para peserta, kemudian dianalisis secara kualitatif. Kami mencatat hasil analisa dan menyimpulkan seperti yang kami sajikan dalam makalah ini. Makalah ini menyajikan informasi tentang upaya yang dilakukan dosen dalam meminimalisir praktik plagiarisme mahasiswa. Dari hasil pelatihan ini, diperoleh informasi pentingnya mengedukasi mahasiswa tentang bahaya plagiarisme. Melalui respon peserta pelatihan, kami menemukan bahwa dosen memiliki beberapa sikap dan tindakan untuk menghindari plagiarisme mahasiswa, yaitu mempromosikan kejujuran akademik dan menerapkan hukuman plagiarisme. Mahasiswa diwajibkan merevisi tulisannya, namun sanksi yang lebih berat akan diberikan jika masih terdeteksi plagiarisme, yaitu pengurangan nilai. Para dosen harus menugaskan mahasiswa untuk menyerahkan tugas atau tesisnya untuk keperluan cek plagiarisme. Hasil dari pelatihan ini merekomendasikan bahwa dosen harus memberikan umpan balik dengan penekanan pada kejujuran akademik daripada hukuman. Kata Kunci: Kejujuran akademik; penulisan akademik, penghindaran plagiarisme; peran dosen.
PKM Olahan Kerupuk Nasi Ikan Tanpa Jemur Sudarmi Sudarmi; Hikmah Hikmah; Sitti Fadjriyah; Guntur Suryo Putro; Maulana Maulana; Muharram Muharram; Agus Syam
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.47682

Abstract

Abstrak. Mitra Program Kemitraan Masyarakat (PKM) ini adalah Ibu-ibu Lansia dan Ibu-ibu PKK di desa Bontokoraang Kecamatan Bontomanai Kabupaten Selayar. Masalah yang dihadapi mitra adalah: (1) Mitra belum memiliki pengetahuan tentang pembuatan krupuk nasi ikan tanpa jemur, (2) Mitra belum memiliki jiwa kewirausahaan. PKM ini bertujuan; (1) Untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada ibu-ibu membuat kerupuk nasi ikan tanpa jemur; (2) Memberikan pelatihan dan pendampingan kepada ibu-ibu dan keluarganya agar memiliki jiwa kewirausahaan dan dapat mengoperasikan teknologi berbasis sosial media dalam memasarkan hasil produksinya. Metode yang digunakan dalam menyelesaikan permasalahan yakni dengan pendekatan Participatory Learning and Action (PLA) dan Community Empowerment (CE), dengan metode pelatihan dan kerja praktik, dan pendampingan. Hasil yang dicapai adalah (1) Mitra memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam pengolahan/pembuatan krupuk nasi ikan tanpa jemur. (2) Mitra memiliki jiwa kewirausahaan, sehingga termotivasi untuk berwirausaha kerupuk nasi ikan tanpa jemur. Keywords: Training, Entrepreneur
Literasi Keuangan Digital Berbasis Aplikasi Android Bagi Siswa SMKN 1 Sidrap Nurafni Oktaviyah; Agus Syam; Asmayanti Asmayanti; Muhammad Jufri; Mahmuddin Mahmuddin; Agus Agus; Sudarmi Sudarmi
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.47692

Abstract

Abstrak. Pada era perkembangan teknologi saat ini, generasi muda khususnya pelajar dituntut untuk memiliki kemampuan penguasaan aplikasi sebagai bekal menghadapi kehidupan setelah lulus sekolah. Berdasarkan data pengangguran yang dikeluarkan BPS pada Mei 2022 menyebutkan bahwa lulusan SMK menempati angka tertinggi pengangguran di Indonesia. Oleh karena itu, salah satu keterampilan yang diberikan berupa literasi keuangan digital berbasis aplikasi android bagi siswa SMK. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memudahkan pencatatan transaksi keuangan menggunakan aplikasi Bukukas. Metode yang digunakan adalah ceramah, praktek, dan tanya jawab yang dimulai dari tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap evaluasi. Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah siswa SMK mampu mengoperasikan aplikasi Bukukas dan memperoleh kemudahan dalam mengelola keuangan pada usaha yang akan dibangun.Kata Kunci: Literasi Keuangan Digital, Literasi Keuangan,  Aplikasi Android
Pelatihan Efisiensi Tri Dharma Dosen dalam Mewujudkan Manajemen A pada Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Makassar Muh. Rizal S.; Muhammad Luthfi Siraj; Aslinda Aslinda
INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (Article in Press)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/inovasi.v3i1.47379

Abstract

Abstrak. Kegiatan PKM yang dilaksanakan bagi para dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Makassar yang bertujuan menciptakan efisiensi pelaksanaan tridharma dosen serta untuk mewujudkan manajemen ASN dan smart ASN yang dimana saat ini berbagai permasalahan yang cukup kompleks terhadap kinerja dosen yang dinilai tidak terlaksana sesuai peraturan perundangan kinerja dosen serta peraturan beban kinerja dosen karena adanya berbagai ketidakpengetahuan dosen terhadap peraturan BKD, banyak aktivtias kegiatan dosen diluar perguruan tinggi yang bersifat kepentingan pribadi serta, banyaknya aktivitas kegiatan administrasi, dan kurangnya pemahaman dosen penggunaan teknologi secara baik. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan selama 7 bulan mulai April sampai dengan bulan Oktober 2021 yang terbagi dalam tiga tahap yaitu: (1) tahap perencanaan melalui Fokus group discusion (2) tahap pelaksanaan melalui kegiatan workshop, (3) tahap evaluasi. Kegiatan PKM ini menggunakan metode dalam bentuk pelatihan keterampilan melalui ceramah, demontrasi dan Tanya jawab dan sasaran kegiatan PKM ini adalah dosen dalam lingkungan Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum UNM. Hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian ini dapat dilaksanakan dengan sangat baik ditunjukkan adanya rasa antusias yang tinggi dari para peserta dosen yang mengikuti kegiatan FGD, workshop hingga kegiatan sosialisasi dokumen mutu beban kerja dosen yang merupakan salah satu produk output kegiatan pelatihan ini. Pelatihan ini juga memiliki kesesuaian materi dengan kebutuhan yang diinginkan bagi para dosen untuk peningkatan kinerja tridharmanya yang lebih efisien yang memiliki dampak positif baik organisasi, kelompok dosen, mahasiswa serta manfaat bagi dosen untuk melakukan pelaporan administrasi dalam laporan beban kerja dosen yang salah satu kewajiab dosen di setiap semester. Kata kunci: Efisiensi Tridharma, Manajemen ASN 

Page 1 of 2 | Total Record : 11