cover
Contact Name
Vicky Verry Angga
Contact Email
vicky-verry@untagsmg.ac.id
Phone
+6285649998059
Journal Mail Official
jurnalnalar@untagsmg.ac.id
Editorial Address
Jalan Seteran Dalam No. 9, Miroto, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50134
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Nalar: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
ISSN : 29621518     EISSN : 29621488     DOI : 10.56444
Seputar isu terkait kajian pendidikan dan kebudayaan yang meliputi bidang ilmu-ilmu pendidikan, budaya, kearifan lokal, masyarakat adat, tradisi, ritual, mitos, dan hasil kebudayaan lainnya.
Articles 23 Documents
TINDAKAN SOSIAL ANAK JALANAN YANG BERDAMPAK PADA KETERTIBAN DI KAWASAN SIMPANG LIMA KOTA SEMARANG Eni Purwanti
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 1 (2022): April, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1537.975 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i1.40

Abstract

Anak Indonesia merupakan aset yang sangat besar sebagai potensi sumber daya manusia yang tak ternilai harganya. Anak jalanan adalah anak yang menghabiskan sebagian besar waktunya untuk melakukan kegiatan hidup sehari-hari di jalanan. Tujuan penelitian ini adalah mengkaji tindakan sosial anak jalanan yang berdampak pada ketertiban di Kawasan Lima kota Semarang. Teknik Pengumpulan Data dalam penelitian ini yaitu observasi, Focus Group Discussion (FGD), dan dokumentasi. Hasil penelitian ini: 1) Anak jalanan cenderung bersikap tidak peduli dengan lingkungan disekitarnya, 2) kebiasaan anak jalanan dalam berinteraksi sering mendapat tanggapan negatif dari masyarakat, 3) Tindakan spontan yang dilakukan komunitas anak jalanan dalam berinteraksi mengganggu ketertiban umum. Kesimpulan: Dampak Tindakan sosial anak jalanan yang mengganggu keamanan, kenyamanan dan ketertiban umum.
PENGEMBANGAN ALAT EVALUASI BERBASIS WONDERSHARE QUIZ CREATOR PADA MATA PELAJARAN IPS SMK Wawan Wibisono
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 1 (2022): April, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1170.472 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i1.41

Abstract

Secara umum penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan alat evaluasi hasil belajar IPS berbasis Wondershare Quiz Creator. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D). Tahapan penelitian meliputi tahap studi pendahuluan; tahap pengembangan; tahap evaluasi. Sumber data dalam penelitian ini adalah informan, peristiwa, aktifitas, perilaku, dan dokumen. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, studi dokumentasi, angket, dan tes. Uji objektivitas data menggunakan triangulasi metode. Teknik analisis menggunakan analysis interactive models dan deskriptif presentase. Hasil akhir penelitian ini adalah menghasilkan alat evaluasi hasil belajar IPS berbasis Wondershare Quiz Creator yang memenuhi standar validitas dan uji efektifitas karena telah memenuhi kriteria: penilaian validator materi dan validator media baik. hasil uji coba pada peserta didik tuntas secara klasikal. tanggapan peserta didik baik. Simpulan dari hasil penelitian ini adalah pengembangan alat evaluasi Wondershare Quiz Creator telah menghasilkan produk berupa alat evalusi berbasis Wondershare Quiz Creator yang memenuhi kriteria valid dan efektif untuk digunakan dalam evaluasi pembelajaran IPS. Kedepannya para guru dapat menerapkan alat evaluasi ini dalam kegiatan evaluasi di sekolah.
MASYARAKAT DAN BUDAYA MEROMPAK LAUT DI SUMATERA ABAD KE-18 HINGGA ABAD KE-19 Vicky Verry Angga
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 1 (2022): April, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1273.496 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i1.42

Abstract

Bajak laut didefinisikan sebagai pengacau yang berkuasa di laut dan pesisir. Bajak laut berkembang sejak sebelum masehi, catatan awal kegiatan bajak laut di Nusantara ditemukan pada abad ke-5. Bajak laut terus berkembang di Nusantara pada tahun-tahun berikutnya. Sumatera sebagai wilayah ramai dengan pelayaran dan perdagangan pada abad ke-18 hingga 19 menarik kedatangan bajak laut. Permasalahan yang dimunculkan bahwa bagaimana kegiatan perdagangan dan pelayaran di Sumatera pada abad ke-18 sampai abad ke-19. Kegiatan perompakan yang dilakukan bajak laut di Sumatera pada abad ke-18 sampai abad ke-19. Keterlibatan orang Sumatera dalam aksi perompakan. Penelitian dimaksdukan sebagai upaya memperkaya kajian mengenai aktivitas bajak laut di Sumatera. Motede sejarah digunakan untuk merekonstruksi kegiatan perompakan bajak laut di Sumatera pada abad ke-18 sampai abad ke-19. Kondisi Sumatera yang ramai dengan aktivitas pelayaran dan perdagangan ternyata menarik kedatangan perompak. Bajak laut melakukan perompakan di pesisir Sumateran dan laut sekitar Sumatera secara masif selama abad ke- sampai abad ke-19. Orang Sumatera ternyata juga terlibat aktif dalam beberapa kegiatan perompakan. Orang Sumatera tidak hanya sebagai korban bajak laut namun terlibat aktif dalam beberapa kegiatan perompakan.
PENGARUH MOTIVASI TERHADAP PRESTASI BELAJAR MENGGUNAKAN METODE STAD DAN YOUTUBE DI SMK PIUS X MAGELANG Vinsensia Gebyar Ritavany; FR. Wuriningsih; FX. Sugiyana
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 1 (2022): April, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1508.429 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i1.43

Abstract

Pendidikan adalah kebutuhan dasar bagi setiap anak untuk tumbuh dan berkembang. Demi peningkatan motivasi dan prestasi belajar dibutuhkan suatu pembelajaran yang mendukung dan metode yang tepat. Untuk itu guru dituntut memiliki kreativitas dalam menggunakan metode dan media ajar yang menyenangkan. Salah satu metode adalah STAD atau pembelajaran kelompok yang mampu menumbuhkan kerja sama dan kreativitas siswa (Gusniar, 2017). Penggunaan metode STAD dan media Youtube ini dapat dilakukan untuk menumbuhkan motivasi dan prestasi belajar siswa. Penelitian ini dilakukan di SMK Pius X Magelang dengan pendekatan kuantitatif eksperimen. Tujuan dari penelitian iini adalah (1) Untuk mengetahui tanggapan siswa terhadap penggunaan metode STAD dan media Youtube di SMK Pius X Magelang. (2) Mengetahui penggunaan metode STAD dan media Youtube dapat meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa SMK Pius X Magelang. (3) Mengetahui pengaruh motivasi belajar dari penggunaan metode STAD dan media Youtube terhadap Prestasi belajar siswa di SMK Pius X Magelang. Pengambilan data dilakukan melalui Pretest, Posttest dan angket. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Siswa menyukai pembelajaran dengan metode STAD dan media Youtube karena menyenangkan dan membuat materi mudah dipahami. 2) Skor motivasi meningkat dari 24 menjadi 41 pada materi pertama dan 46 pada materi kedua, serta rata-rata hasil belajar meningkat dari 67,50 menjadi 81,25. 3) Adanya pengaruh motivasi dari penggunaan metode STAD dan media Youtube terhadap hasil belajar sebesar 62%. Simpulan: Motivasi dari metode STAD dan media Youtube berpengaruh terhadap prestasi belajar PAK. Saran: guru dapat menggunakan dan mengembangkan metode STAD dan media Youtube dalam PAK.
POLA ASUH ORANG TUA DALAM MEMBENTUK PERILAKU SOSIAL ANAK DI KELUARGA BURUH PABRIK ROKOK DI KECAMATAN MEJOBO KUDUS Diah Ayu Mawarti; Gunadi Agung Wibowo
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 1 (2022): April, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (935.984 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i1.44

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pola asuh yang diterapkan oleh orang tua pada keluarga buruh pabrik rokok terhadap anak dan dampak pola asuh dalam membentuk perilaku sosial anak. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah keluarga buruh pabrik rokok. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara, participant observation serta studi dokumen. Hasil penelitian menunjukkan, Pola asuh anak yang dipraktekkan oleh keluarga buruh pabrik rokok pada anak usia dini di Kecamatan Mejobo Kabupaten Kudus antara lain pola asuh otoriter, demokratis, dan permisif. Dampak pola asuh yang dipraktekkan oleh keluarga buruh pabrik rokok membentuk perilaku sosial anak.
NILAI-NILAI LUHUR BUDAYA BATAK TOBA: STUDI KASUS DALAM MASYARAKAT UGAMO MALIM Lenni Sitorus
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 2 (2022): Oktober, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (539.469 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i2.94

Abstract

Kepercayaan atau Keyakinan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa yang sudah dimiliki oleh suku Batak Toba ini sudah mereka yakini sejak dahulu kala jauh sebelum agama asing memasuki nusantara Indonesia. Kepercyaa atau keyakinan tersebut adalah Ugamo Malim. Kepercayaan Ugamo Malim merupakan Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa melalui persembahan suci dan yang mempersembahkan juga harus bersih dan suci yang juga merupakan perwujudan sila pertama Pancasila, dan diatur dalam Undang Undang Dasar 1945. Ugamo Malin memiliki ajaran dan tuntunan yang sesuai dengan Pancasila. Penganut kepercayaan Ugamo Malim terus berkurang jumlahnya, namun masyarakat adat Batak Toba terus melestarikan budaya leluhur ini.
KAJIAN EVALUASI MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK DI LINGKUNGAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KEPERCAYAAN TERHADAP TUHAN YANG MAHA ESA UNIVERSITAS 17 AGUSTUS 1945 SEMARANG Andri Hernandi; Novita Al Ihyak Dieni
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 2 (2022): Oktober, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.799 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i2.102

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menentukan tingkat keberhasilan dengan menggunakan 12 variabel respon mahasiswa terhadap dosen dan proses pembelajaran dari kuesioner kepada mahasiswa. Hasil kuesioner pada mahasiswa dilakukan dengan klasifikasi Baik, Sedang, Kurang yang sebelumnya dianalisis berdasakan uji validitas dan reabilitas hasil kuesioner. Berdasarkan hasil penelitian, hasil penilaian variabel menghasilkan skor yang tinggi. Kemudian uji validitas variabel total adalah valid serta uji reliabilitas metode Cronbach’s Alpha adalah reliabel atau dapat dipercaya dan konsisten.
PROBLEMATIKA PENDIDIKAN FORMAL BAGI PENGANUT KEPERCAYAAN TERHADAP TUHAN YANG MAHA ESA Eni Purwanti
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 2 (2022): Oktober, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (510.654 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i2.111

Abstract

Pendidikan merupakan modal yang sangat penting dalam menjalani kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara . Layanan Pendidikan Formal penganut kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa belum terpenuhi. Metodologi yang digunakan studi kepustakaan, yaitu dengan mengumpulkan hasil-hasil penelitian yang telah dilakukan sebelumnya. Siswa penganut kepercayaan yang tidak mendapat pelajaran Pendidikan Kepercayaan. Terdapat guru Pendidikan Kepercayaan akan tetapi proses pembelajaran belum didukung sarana prasarana. Keterlibatan orangtua siswa mencari guru Pendidikan Kepercayaan. Kesimpulannya problematika pendidikan formal bagi penganut Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa dapat teratasi apabila semua pihak dapat bekerjasama.
PENGGUNAAN MEDIA LAGU BERBAHASA BELANDA PADA PEMBELAJARAN PEMAHAMAN LINTAS BUDAYA Sri Sulihingtyas Drihartati; Endah Dwi Hayati
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 2 (2022): Oktober, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (630.517 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i2.130

Abstract

Pemahaman lintas budaya bagi orang yang belajar bahasa asing atau orang yang bekerja dengan orang asing sangatlah penting, karena dengan begitu eseorang dapat berkomunikasi dengan baik dan terhindar dari kesalahpahaman akibat ketidakmengertian mereka terhadap dua budaya yang berbeda. Lagu adalah salah satu media yang dapat digunakan untuk membantu proses pembelajaran bahasa asing. Selain itu dengan lagu pembelajar bahasa asing juga dapa mempelajari budaya yang berlaku di kelompok masyarakat asal lagu tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui wujud budaya apa saja yang dapat dipelajari melalui empat lagu berbahasa Belanda. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dan dilakukan dengan mencatat semua unsur budaya yang terdapat dalam empat lagu tersebut untuk kemudian dideskripsikan dengan menggunakan kata-kata. Wujud budaya yang terdapat dalam keempat lagu itu adalah konsep penggunaan sapaan formal, pola kegiatan orang Belanda, bahasa Belanda, sepeda dan berita prakiraan cuaca. Melalui lirik lagu yang disampaikan, pembelajar bahasa Belanda dapat mengenal dan belajar bahasa Belanda sekaligus budaya yang berlaku.
NILAI-NILAI ADAT DALAM KBG DI DESA TANALEIN KECAMATAN SOLOR BARAT KABUPATEN FLORES TIMUR Vinsensius Bawa Toron; Paulinus Tibo
NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Vol. 1 No. 2 (2022): Oktober, NALAR: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (555.931 KB) | DOI: 10.56444/nalar.v1i2.150

Abstract

Penelitian ini dengan judul Nilai-nilai Adat dalam Komunitas Basis (KBG). Penelitian dilakukan di Desa Tanalein, Kecamatan Solor Barat, Kabupaten Flores Timur. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah normatif sosiologis. Komunitas Basis Gereja (KBG) sejak  Gereja perdana telah terbentuk. Komunitas Basis Gereja yang ditekankan adalah nilai kesetiaan, hidup bersama, bekerja bersama, loyalitas, saling membagi, saling mendengar, bersama melakukan pelayanan Injil Kerajaan Al1ah dan bersama menyerukan pertobatan. Bertolak dari nilai-nilai dimaksud, Gereja lokal juga telah memiliki nilai budaya telah tumbuh dan berkembang. Gereja lokal melihat itu sebagai  kekayaan dalam pengembangan KBG. Koun dan wuu’ lolon dalam bercocok tanam yang diangkat dalam penelitian ini memiliki nilai-nilai kerjasama, saling mendengar dan bersyukur. Untuk menuju model KBG masa kini, maka prinsip Koun dan wuu’ lolon  yang telah merasuk di setiap klan dalam adat istiadat dalam hal ini bercocok tanam harus menjadi menjadi prinsip-prinsip yang menjiwai sebuah KBG. 

Page 1 of 3 | Total Record : 23