Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Development of Mathematics E-Books in Improving Mathematical Literacy and Entrepreneurial Spirit Rizki Amalia; Fadilah Fadilah; Mamay Komarudin; Jaka Wijaya Kusuma
AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan Vol 13, No 3 (2021): AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan
Publisher : STAI Hubbulwathan Duri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.934 KB) | DOI: 10.35445/alishlah.v13i3.987

Abstract

This study aimed to create an e-book on mathematics learning for vocational high school students in grade XI, complete with liner program material, using the ADDIE model development methodology (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Based on the findings of the development of e-books on linear programming material for grade XI students at vocational high school in Langsa Aceh majoring in Online Business and Marketing, it can be concluded that the media is valid for use in learning mathematics with linear programming materials, then effective in improving mathematical literacy and entrepreneurial spirit. Finally, practical media is used in mathematics learning, among other conclusions.
Analisis Disposisi Matematis Dan Karakter Kreatif Mahasiswa Melalui Metode Mind Mapping Pada Mata Kuliah Matematika Dasar Rizki Amalia; Fadilah Fadilah
SEMINAR NASIONAL PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 1 (2020): Seminar Nasional Peningkatan Mutu Pendidikan
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Samudra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimanakah disposisi matematis dan karakter kreatif mahasiswa pendidikan matematika universitas samudra pada mata kuliah matematika dasar tahun akademik 2019/2020 melalui pembelajaran dengan metode Mind Mapping. Metode penelitian menggunakan kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan di Program studi pendidikan matematika Universitas Samudra. Subjek dalam penelitian ini seluruh mahasiswa pendidikan matematika yang mengambil mata kuliah matematika dasar tahun akademik 2019/2020 dan berjumlah 27 mahasiswa. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi dan angket. Analisis disposisi matematis mahasiswa pendidikan matematika universitas samudra pada mata kuliah matematika dasar tahun akademik 2019/2020 berdasarkan hasil rata-rata persentase indikator disposisi matematis yaitu (1) kepercayaan diri, (2) fleksibilitas dalam mengeksplorasi ide, (3) tekun, (4) keingintahuan, dan (5) kecenderungan melakukan refleksi. Sedangkan indikator karakter kreatif adalah (1) menampilkan sesuatu secara unik dan menampilkan ide baru, (2) berani mengambil keputusan dengan cepat dan tepat, (3) ingin terus berubah dan memanfaatkan peluang baru, serta (4) mampu menyelesaikan masalah secara inovatif, luwes dan kritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Persentase mahasiswa pada tingkat disposisi matematis tinggi yaitu 16.35%. Persentase mahasiswa pada tingkat disposisi matematis sedang yaitu 81.65% serta pada tingkat disposisi rendah yaitu 2%. Sedangkan persentase rata-rata nilai karakter kreatif mahasiswa melalui metode Mind Mapping sebesar 73.67%. Berdasarkan hasil analisis ini, dosen perlu melaksanakan pembelajaran inovatif lainnya untuk mempertahankan dan meningkatkan disposisi matematis dan karakter kreatif mahasiswa.
Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Mahasiswa Pendidikan Matematika Universitas Samudra pada Mata Kuliah Aljabar Linier Fadilah Fadilah; Riski Amalia
SEMINAR NASIONAL PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 1 (2020): Seminar Nasional Peningkatan Mutu Pendidikan
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Samudra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menganalisis bagaimanakah kemampuan komunikasi matematis mahasiswa pendidikan matematika universitas samudra pada mata kuliah aljabar linier tahun akademik 2019/2020. Metode penelitian menggunakan kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan di Program studi pendidikan matematika Universitas Samudra. Subjek dalam penelitian ini seluruh mahasiswa pendidikan matematika yang mengambil mata kuliah aljabar linier tahun akademik 2019/2020 dan berjumlah 27 mahasiswa. Analisis Kemampuan komunikasi matematis mahasiswa pendidikan matematika universitas samudra pada mata kuliah aljabar linier tahun akademik 2019/2020 berdasarkan hasil rata-rata persetanse indikator kemampuan komunikasi matematis yaitu (1) dapat menyatakan ide matematik dengan lisan, tulisan, mendemonstrasikan dan menggambarkan dalam bentuk visual, (2) dapat memahami, menginterpretasikan dan menilai ide matematik yang disajikan dalam bentuk tulisan atau visual, serta (3) dapat menggunakan bahasa, notasi dan struktur matematik untuk menyajikan ide, menggambarkan hubungan pembuatan model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Rata-rata persentase indikator 1 yaitu 81,25% termasuk kriteria baik. Rata-rata persentase indikator 2 yaitu 75% termasuk kriteria baik. Rata-rata persentase indikator 3 yaitu 75% termasuk kriteria baik. Rata-rata kemampuan komunikasi matematis mahasiswa pendidikan matematika universitas samudra pada mata kuliah aljabar linier tahun akademik 2019/2020 dalam kriteria baik.
Penerapan Model Pembelajaran Make A Match Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa SMP Muhammadiyah 56 Medan TA. 2020/2021 Fadilah Fadilah
Journal Mathematics Education Sigma [JMES] Vol 1, No 2 (2020): JOURNAL MATHEMATICS EDUCATION SIGMA
Publisher : Journal Mathematics Education Sigma [JMES]

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/jmes.v1i2.5189

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Apakah  model Make a Match dapat meningkatkan hasil belajar Matematika siswa SMP Muhammadiyah 57 Medan T.A 2020/2021 dan (2) Bagaimana penerapan model Make a Match dalam meningkatkan hasil belajar Matematika siswa SMP Muhammadiyah 57 Medan T.A 2020/2021. Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui apakah model Make a Match dapat meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa SMP Muhammadiyah 57 Medan T.A 2020/2021 dan (2) Untuk mengetahui bagaimana penerapan model model Make a Match dalam meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa SMP Muhammadiyah 57 Medan T.A 2020/2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan model Make a Match. Instrumen yang digunakan adalah tes dan observasi aktivitas belajar siswa. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII-C SMP Muhammadiyah 57 Medan T.A 2020/2021 yang terdiri dari 26 orang siswa dengan rincian 14 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan. Objek Penelitian ini adalah hasil belajar matematika dengan menggunakan model pembelajaran Make a Match. Dari hasil penelitian dapat dilihat peningkatan ketuntasan belajar siswa secara klasikal pada tahap awal mencapai 19,23 % kemudian pada siklus I menjadi 53,84 % kemudian meningkat pada siklus II menjadi 84,61 %. Dan hasil observasi aktivitas siswa dapat ditunjukkan bahwa pada siklus I mencapai nilai rata-rata 2,334 dengan kategori cukup, dan pada siklus II meningkat hingga 2,885 dengan kategori baik. Dari analisis yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran  make a match dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII-C SMP Muhammadiyah 57 Medan T.A 2020/2021.
PELATIHAN PEMBUATAN PAKAN IKAN DARI FERMENTASI BUNGKIL BIJI KEDELAI (Glycine max .Merri) di DESA TANJUNG SEUMANTOH KABUPATEN ACEH TAMIANG Tri Mustika Sarjani; Abdul L Mawardi; Fadilah Fadilah
Global Science Society Vol 2 No 2 (2020): Global Science Society (GSS) Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyaraka
Publisher : LPPM dan PM Universitas Samudra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tanjung Seumantoh villagers are generally farmers, fishermen and entrepreneurs. House yards are used as land to increase family income for entrepreneurship. One of the businesses favored by the community through the home industry is making tempe from soybeans and making palm sugar from palm sugar. Waste from making tempeh and tofu in the form of cake is not used by the community, so it is wasted. The nutritional content of the soybean meal is still potential enough to be used by the community to be used as fish food, so that it can increase the economic income of the community. Based on the above problems, the community service team is interested in utilizing tempe and tofu waste from soybeans to increase community creativity, so increase the economy of citizens. The hope of the dedication team with the training in making fish feed from soybean meal can reduce the problems of partners in fish feed, because the village is also a producer of soybean meal which is organic waste from making tempe and tofu which is the home industry of the community.
PENINGKATAN PRODUKTIFITAS CABAI MELALUI TEKNOLOGI PEMUPUKAN TRICHODERMA HARZIANUM PADA KELOMPOK TANI KOTA LANGSA Cut Gustiana; Muhammad Jamil; Agus Putra AS; Baihaqi Baihaqi; Fadilah Fadilah
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 6, No 3 (2022): Juni
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (534.796 KB) | DOI: 10.31764/jmm.v6i3.7879

Abstract

Abstrak: Pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan produk cabai sebagai produk tani unggulan oleh kelompok tani sejahtera II gampong buket meutuah kota langsa melalui teknologi pemupukan trichoderma harzianum. Metode yang digunakan adalah pendekatan edukatif dan transfer teknologi melalui serangkaian tahapan kegiatan seperti koordinasi, sosialisasi, pelaksanaan kegiatan, pendampingan serta monitoring dan evaluasi. Seluruh tahapan kegiatan yang tergambarkan melalui lembar monitoring memperlihatkan sebanyak 4 anggota kelompok (27,7%) sangat paham dengan teknik pengendalian hayati tanaman, pengolahan tanah dan pemupukan dan teknik penanganan hasil panen dan 6 anggota kelompok (33,3%) paham dengan pengendalian organisme pengganggu tanaman dan pola sanitasi tanaman. Hasil pendampingan melalui lembar post test memperlihatkan sebanyak 5 anggota kelompok (27,7%) sangat memahami teknik pengendalian hayati tanaman dan 4 anggota kelompok (22,2%) memahamai penataan organisasi manajemen dan keuangan kelompok. Disimpulkan bahwa introduksi teknologi pemupukan trichoderma harzianum mampu menghasilkan cabai berkualitas baik dan tahan lama serta menambah pendapatan bagi anggota kelompok tani sebesar Rp.650.000/orang/sekali panen.Abstract: This community service (PKM) aims to increase chili products as an extraordinary agricultural product by sejahtera II farners group buket meutuah village langsa city through trichoderma harzianum fertilization technology. The method used is an educational approach and technology transfer through a series of activity stages such as coordination, socialization, implementation of activities, mentoring and monitoring and evaluation. All stages of activities described through the monitoring sheet show that 4 group members (27.7%) are very familiar with plant biological control techniques, soil management and fertilization and harvest handling techniques and 6 group members (33.3%) are familiar with controlling organisms. plant nuisance and crop sanitation patterns. The results of the mentoring through post test sheet shown that 5 group members (27.7%) really understood plant biological control techniques and 4 group members (22.2%) understood group management and financial organization arrangements. It was concluded that the introduction of trichoderma harzianum fertilization technology was able to produce good quality and durable chilies and increase the income of farmer group members by IDR. 650.000/person/one harvest.
Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa dengan Menggunakan Model Teams Games Tournament (TGT) pada Pembelajaran Matematika Safia Sa'adilla; Sofiyan Sofiyan; Fadilah Fadilah
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Matematika Realistik Vol 3, No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Matematika Realistik
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/ji-mr.v3i1.1688

Abstract

Kemampuan berpikir kritis sangat diperlukan dalam pemecahan masalah atau pencarian solusi dalam matematika. Salah satu upaya yang dapat dilakukan agar memiliki kemampuan berpikir kritis adalah dengan memilih dan menerapkan strategi atau model pembelajaran matematika yang tepat. Untuk melningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa yaitu dengan menggunakan model pembelajaran Teams Games Tournament. .Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan berpikir kritis matematis siswa pada indikator memberikan penjelasan sederhana, membangun keterampilan dasar dan menentukan strategi dan taktik untuk menyelesaikan masalah dengan menggunakan model Teams Games Tournament  pada pembelajaran matematika. Metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan SMP Negeri 10 Langsa. Subjek penelitian ini yaitu 6 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa dalam pembelajaran matematika dengan menggunakan model Teams Games Tournament pada materi operasi himpunan berdasarkan hasil tes dan wawancara pada siswa kelas VII Khadijah. 1)Berdasarkan indikator memberikan penjelasan sederhana pada soal nomor 1, 3 siswa yang mampu memenuhi indikator tersebut. 2)Berdasarkan indikator membangun keterampilan dasar pada soal nomor 2, 3 siswa yang mampu memenuhi indikator tersebut. 3)Berdasarkan indikator menentukan strategi dan taktik untuk menyelesaikan masalah pada soal nomor 3, 3 siswa yang mampu memenuhi indikator tersebut. 4) Berdasarkan indikator menentukan strategi dan taktik untuk menyelesaikan masalah pada soal nomor 4, 4 siswa yang mampu memenuhi indikator tersebut. 5) Berdasarkan indikator menentukan strategi dan taktik untuk menyelesaikan masalah pada soal nomor 3, 2 siswa yang mampu memenuhi indikator tersebut. Disarankan kepada pihak sekolah serta guru matematika agar dapat menerapkan model – model pembelajaran yang bervariasi untuk melatih kemampuan siswa.Â