Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : JIPHO ( Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo)

Pengaruh Pemberian Ekstrak Daun Mahkota Dewa (Phaleria macrocarpa) Terhadap Gambaran Darah Ayam Pejantan yang Dipelihara pada Kandang Umbaran Andini Sulfitrana; Yamin Yaddi; Restu Libriani
Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo Vol 4, No 4 (2022): JIPHO (Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56625/jipho.v4i4.28712

Abstract

Abstrak Penggunaan ekstrak daun mahkota dewa (Phaleria macrocarpa) pada ternak unggas merupakan salah satu upaya penguatan status kesehatan hewan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat dosis yang ideal untuk ekstrak daun mahkota dewa sebagai alternatif obat herbal dalam penguatan status kekebalan ternak unggas. Penelitian ini dilakukan pada Laboratorium Unit Ilmu Ternak Unggas Fakultas Peternakan dan Laboratorium Kesehatan Hewan Provinsi Sulawesi Tenggara. Sebanyak 1 kg daun mahkota dewa diblender dengan ditambahkan 200 cc air mineral sampai halus dan kemudian disaring. Ekstrak daun mahkota dewa diberikan pada ayam pejantan dengan dosis bertingkat (0, 1, 3, dan 5) ml selama 5 hari berturut-turut pada minggu kedua dan keempat selanjutnya dilakukan pengambilan darah dan dialinalisa laboratorium. Parameter gambaran darah meliputi eritrosit, hemoglobin, dan hematokrit. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian ekstrak daun mahkota dewa (dosis bertingkat) pada ayam pejantan yang dipelihara dikandang umbaran tidak berbeda nyata (P>0.05) terhadap eritrosit, hemoglobin dan hematokrit.Kata Kunci: ayam pejantan, daun mahkota dewa, gambaran darah, kandang umbaran
Trypanosomiasis pada Sapi Akseptor Program UPSUS SIWAB di Kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tengggara Laode Muhammad Sentot Alibasa; Achmad Selamet Aku; Yamin Yaddi; Takdir Saili
Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo Vol 3, No 3 (2021): JIPHO (Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56625/jipho.v3i3.19686

Abstract

PenyakitTrypanosomiasis pada sapi umumnya disebabkan oleh kuman protozoa yangdisebarkan melalui lalat. Laporan tentang distribusi penyakit ini belum banyak diungkap, terutama diSulawesi Tenggara terlebih di Kabupaten Muna.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensiTrypanosomiasis pada sapi akseptor Program UPSUS SIWAB di Kabupaten Muna Provinsi SulawesiTenggara. Sebanyak 45 sampel darah yang diperoleh dari sapi akseptor di sembilan kecamatan(Kecamatan Bone, Lasalepa, Watopute, Kabangka, Tongkuno, Tongkuno Selatan, Parigi, Napabalanodan Kecamatan Kabawo) di Kabupaten Muna, diuji di laboratorium dengan metode ELISA untukmemastikan ada tidaknya protozoa penyebab Trypanosomiasis pada sampel darah tersebut. Hasil ujilaboratorium memperlihatkan bahwa ada enam kecamatan (Kecamatan Bone, Lasalepa, Watopute,Parigi, Napabalano dan Kecamatan Kabawo) yang sapinya terpapar Trypanosomiasis dengan tingkatprevalensi yang berbeda dan tiga kecamatan (Kecamatan Kabangka, Tongkuno dan KecamatanTongkuno Selatan) dinyatakan bebas. Rataan tingkat prevalensi Trypanosomiasis pada sapi akseptorprogram UPSUS SIWAB di sembilan kecamatan tempat pengambilan sampel di Kabupaten Munaadalah sebesar 64%.
Kadar Kolestrol, Glukosa dan Asam Urat Ayam Broiler yang Diberi Tepung Daun Ubi Jalar Fermentasi Predy Sujanata; Yamin Yaddi; Rusli Badaruddin
Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo Vol 5, No 2 (2023): JIPHO (Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56625/jipho.v5i2.34829

Abstract

Abstrak. Kebutuhan daging ayam setiap tahun mengalami peningkatan, karena harga yang relatif terjangkau. Broiler adalah jenis unggas yang memiliki laju pertumbuhan yang sangat cepat, karena dapat dipanen dalam rentang waktu yang cukup pendek. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kadar kolestrol, glukosa dan asam urat ayam broiler yang diberi tepung daun ubi jalar fermentasi. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas 4 perlakuan dan 4 ulangan, setiap ulangan terdiri dari 5 ekor ayam broiler. Perlakuan yang diberikan meliputi pemberian tepung daun ubi jalar fermentasi dalam pakan yaitu: P0: Ransum basal, P1: Ransum basal + tepung daun ubi jalar fermentasi 5 %, P2: Ransum basal + tepung daun ubi jalar fermentasi 10 %, P3: Ransum basal + tepung daun ubi jalar fermentasi 15 %, Variabel yang diamati meliputi  kadar kolestrol, glukosa dan asam urat ayam broiler. Data penelitian yang diperoleh kemudian dianalis secara sidik ragam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian tepung daun ubi jalar fermentasi tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap        kolesterol, asam urat dan glukosa darah ayam broiler.Kata kunci: Kadar Kolestrol, Glukosa, Asam Urat, Ayam Broiler, Tepung Daun Ubi Jalar, Fermentasi.