Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan Khusus

MODEL INDUKTIF KATA BERGAMBAR SERI TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PERMULAAN PADA SISWA TUNARUNGU KELAS RENDAH DI SDLB-B CAHYONO, TRI; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 10, No 2 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan menulis permulaan perlu dilatih bagi siswa tunarungu karena diperlukan untuk melakukan kegiatan pembelajaran dan kegiatan sehari-hari. Menulis permulaan yang diteliti dalam penelitian ini mencangkup menulis kalimat tegak bersambung dengan mengamati gambar dan menulis tegak bersambung dengan menyalin kata sesuai tulisan. Kegiatan pembelajaran yang digunakan untuk kemampuan menulis permulaan siswa tunarungu dalam penelitian ini mencangkup model induktif kata bergambar seri melalui empat tahapan, yang dapat berpengaruh dalam kemampuan menulis permulaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan model induktif kata bergambar seri terhadap kemampuan menulis permulaan pada siswa tunarungu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif jenis penelitian pre eksperimen dengan rancangan penelitian one group pre-post test design. Subjek penelitian siswa tunarungu kelas rendah (kelas 1 dan 2) yang berjumlah 10 orang. Lokasi penelitian di SDLB-B Karya Mulia 1 Surabaya. Teknik pengumpulan data berupa tes dengan teknik analisis data statistik non parametrik menggunakan rumus uji wilcoxon match pairs test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan model induktif kata bergambar seri terhadap kemampuan menulis permulaan pada siswa tunarungu kelas rendah di SDLB-B Karya Mulia 1 Surabaya.Kata kunci: Model Induktif, Menulis, Siswa TunarunguThe beginning writing ability needed to be trained for hearing impairment students because it was required to do learning activity and daily activity. The beginning writing which was observed in this research involved writing sentences by perpendicular continuous with observing picture and writing sentences by perpendicular continuous with copying the words as the writing. The learning activity used for beginning writing ability of hearing impairment students in this research involved inductive model of series pictorial words through four steps which could influence in beginning writing ability. This research had purpose to analyze the influence of the inductive model of series pictorial words usage toward the beginning writing ability to hearing impairment students. This research used quantitative approach of pre experiment kind with the research arrangement of one group pre ? post test design. The research subjects were hearing impairment students of low class (class 1 and 2) numbering 10 children. The research location was in SDLB-B Karya Mulia 1 Surabaya. The technique of data collection was in the form of test and the analysis technique of statistic non parametric data used the formula of Wilcoxon match pairs test. The research result indicated that there was significant influence of inductive model of series pictorial words toward beginning writing ability to hearing impairment students of low class in SDLB-B Karya Mulia 1 Surabaya. Keywords: Inductive model, writing, hearing impairment student
PERMAINAN TEKA-TEKI SILANG BERGAMBAR TERHADAP PENGUASAAN KOSAKATA SISWA TUNARUNGU PURWOKO, BAYU; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 10, No 2 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKKesulitan komunikasi siswa tunarungu yang mengakibatkan terbatasnya penguasaan kosakata menimbulkan permasalahan komunikasi serta akan terganggunya proses pembelajaran dan penyampaian materi. Teka-teki silang salah satu permainan bahasa yang dapat digunakan untuk mengembangkan kemampuan kosakata. Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh permainan teka-teki silang bergambar terhadap penguasaan kosakata siswa tunarungu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian pre-eksperimental, dan rancangan penelitian one-group pretest-posttest design. Subjek dalam penelitian ini 9 siswa tunarungu kelas II di SDLB-B Karya Mulia, Surabaya. Teknik pengumpulan data berupa obeservasi dan tes, dan teknik analisis data menggunakan statistik non parametik dengan uji Wilcoxon. Berdasarkan hasil tes kemampuan penguasaan kosakata siswa tunarungu di SDLB-B Karya Mulia, ada pengaruh penerapan permainan teka-teki silang bergambar pada penguasaan kosakata siswa tunarungu. Dapat disimpulkan dari penelitian ini penggunaan permainan teka-teki silang bergambar dalam pembelajaran penguasaan kosakata siswa tunarungu memiliki pengaruh positif terhadap penguasaan kosakata siswa. Kata kunci : Teka-teki silang bergambar, Penguasaan Kosakata, Siswa Tunarungu.ABSTRACTCommunication difficulties deaf students have resulted in limited vocabulary will cause communication problems as well as the disruption of the learning process and delivery of learning materials. Crossword one language game that can be used to develop vocabulary skills. The purpose of this study was to examine the effect of crossword puzzle games on the mastery of vocabulary of deaf students. This research uses quantitative research approach with pre-experimental research type, and one-group pretest-posttest design. Subjects in this study 9 hearing impairment students of class II in SDLB-B Karya Mulia I Surabaya. Data collection techniques in the form of observation and test. While the technique of data analysis using non parametik statistic with Wilcoxon test. Based on test results vocabulary ability of deaf students in SDLB-B Karya Mulia, there is influence of the application of crossword puzzle game on the mastery of vocabulary of deaf students. Can be concluded from this research the use of crossword puzzle game with picture in learning mastery of vocabulary of deaf students has a positive influence on student vocabulary mastery. Keywords: crossword puzzle game with picture, vocabulary mastery, hearing impairment students.
PENGEMBANGAN BUKU PANDUAN APLIKASI ADOBE PHOTOSHOP CS6 DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN EDITING FOTO SISWA TUNARUNGU TINGKAT SMALB NUR HUMAIDI, HADZIQ; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 10, No 3 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Adobe Photoshop photo editing skills need to be taught to the students? with deaf because it suits their skill and potential. The purpose of this study is to develop an Adobe Photoshop CS6 guidance book which suit the students with deaf and to test its suitability. Books? practicality and validity test is based on the assessment of material expert, subject teacher, and limited testing toward 3 students with deaf in the XI grade of SLBN Pandaan which the shows good as the result. Based on the practicality and validity test, Adobe Photoshop photo editing skills guidance book is valid and suitable to be used in teaching. The effectiveness test used gain score analysis pretest and posttest toward 6 students with deaf in the%2 grade of SLBN Pandaan, the score shows 0,72 which is a high score. In conclusion, Adobe Photoshop photo editing skills guidance book is effective to be used in developing students with deaf at SMALB photo editing skill.
STRATEGI STORY MAPPING TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS NARASI ANAK TUNARUNGU NOR FADILAH, OKTAFIYANTI; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 10, No 3 (2018)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK PENGARUH STRATEGI STORY MAPPING TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS NARASI ANAK TUNARUNGU DI SLB HARMONI GEDANGAN ? SIDOARJO Nama : Oktafiyanti Nor Fadilah NIM : 14010044051 Jurusan : S ? 1 Pendidikan Luar Biasa Fakultas : Ilmu Pendidikan Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya Pembimbing : Prof. Dr. Siti Masitoh, M.Pd. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan siswa tunarungu dalam pengembangan ketrampilan berbahasa. Khususnya dalam mengembangkan kemampuan membaca pemahaman yang cenderung rendah,demikian juga dalam membaca pemahaman teks narasi. Strategi story mapping merupakan salah satu strategi yang dapat melatih siswa untuk memahami teks narasi. Dalam penelitian ini strategi story mapping digunakan sebagai treatment membaca pemahaman anak tunarungu yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi story mapping terhadap kemampuan membaca pemahaman teks narasi siswa tunarungu. Pendekatan kuantitatif jenis pre eksperimen dengan rancangan one group pre ? test post ? test design diterapkan pada 7 siswa tunarungu di SLB Harmoni Gedangan. Teknik pengumpulan data menggunakan tes. Data diolah menggunakan analisis Wilcoxon Match Pair Test. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata ? rata pre ? test sebesar 53,4 dan nilai rata ? rata post ? test sebesar 67,7 dengan perlakuan sebanyak 6 kali. Hasil analisis Zhitung (2,30) > Ztabel (1,96) dalam taraf signifikansi 0.025. Hasil penelitian menunjukkan hipotesis kerja (Ha) diterima artinya ada pengaruh strategi story mapping terhadap kemampuan membaca teks narasi anak tunarungu di SLB Harmoni Gedangan ? Sidoarjo. Kata kunci : story mapping, membaca pemahaman, teks narasi, anak tunarungu.ABSTRACT THE INFLUENCE OF STORY MAPPING STRATEGY TOWARD READING COMPREHENSION OF NARRATION TEXT ABILITY TO HEARING IMPAIRMENT CHILDREN IN SLB HARMONI GEDANGAN ? SIDOARJO Name : Oktafiyanti Nor Fadilah NIM : 14010044051 Department : S-1 Special Education Faculty : Education Science Institution : Surabaya State University Counselor : Prof. Dr. Siti Masitoh, M.Pd. This research was set background by hearing impairment students? necessity in developing speech skill, especially in developing reading comprehension ability which tended low and also in reading comprehension of narration text. The story mapping strategy was also one of the strategies which could train the students to understand the narration text. In this research, the story mapping strategy was used as the treatment of reading comprehension for hearing impairment students which had purpose to know the influence of story mapping strategy toward reading comprehension of narration text ability to hearing impairment students. The quantitative approach of pre experiment kind with one group pre test ? post test design was applied to 7 hearing impairment students in SLB Harmoni Gedangan. The technique of data collection used test. The data was processed by using analysis of Wilcoxon Match Pair Test. The research result indicated that the average value of pre test was 53.4 and the average value of post test was 67.7 with 6 times treatment. The analysis result was Z counted (2.30) > Z table (1.96) in significant level 0.025. The research result indicated that the alternative hypothesis (Ha) was accepted it meant that there was influence of story mapping strategy toward reading narration text ability to hearing impairment children in SLB Harmoni Gedangan ? Sidoarjo. Keywords: Story mapping, reading comprehension, narration text, hearing impairment children
MEDIA TIGA DIMENSI TERHADAP KEMAMPUAN BINA DIRI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN DIAN NIMAS PRAMESWARI, ALOYSIA; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 11, No 3 (2019)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian dilatarbelakangi oleh kurangnya kemampuan anak dalam keterampilan bina diri mengenakan seragam sekolah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh media tiga dimensi terhadap kemampuan bina diri anak tunagrahita ringan.Rancangan penelitian menggunakan pre experimental jenis one-group pretest posttest. Subjek yang diteliti berjumlah 10 anak. Teknik statistik dalam analisis data penelitian ini adalah wilcoxon macthed pairs. Teknik pengumpulan data berupa observasi, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan data sebelum diberikan perlakuan memiliki nilai rata-rata 75,14 dan setelah diberikan perlakuan menjadi 91,02. Sehingga menunjukkan bahwa nilai n=10 dan nilai krisis sebesar 5%, maka Ttabel=8, sedangkan T=0, sehingga dari hal tersebut perbandingannya menjadi T lebih kecil dibandingkan dengan Ttabel, sehingga menjadi T < Ttabel Ho ditolak dan Ha diterima. dan untuk perhitungan SPSS nilai Asymp (2-tailed) = 0,005 < ? = 5% = 0,05 maka Ho ditolak. Dapat disimpulkan bahwa media tiga dimensi memiliki pengaruh terhadap kemampuan bina diri siswa tunagrahita ringan di SLB C Widya Tama Surabaya. Kata Kunci: Tiga Dimensi, Berpakaian, Tunagrahita
PENGGUNAAN METODE FOUR STEP STEINBERG TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK AUTIS IDAH PERTIWI, SHINTA; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 12, No 3 (2019)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Membaca permulaan merupakan dasar keterampilan berbahasa yang harus dikuasai, termasuk anak autis. Anak autis memiliki gangguan dalam menyerap informasi, dengan karakteristik mudah bosan dan merupakan visual learner sehingga mengalami hambatan dalam membaca. Sehingga dilakukan treatment dengan penerapan metode Four Step Steinberg. Metode Four Step Steinberg adalah metode membaca melalui 4 tahap dengan bantuan media visual. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh metode Four Step Steinbergterhadap kemampuan membaca permulaan pada anak autis.Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jenis penelitian pre experimentdan desain penelitian one-group and pretest posttest. Data yang dikumpulkan berupa hasil tes lisan, tes tulis, dan dokumentasi. Tes lisan dan tulis ini digunakan untuk memperoleh data kemampuan membaca permulaan sebelum dan sesudah diberikan perlakuan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata pre test 48,21 dan rata-rata post tes 79,46. Untuk analisis data menggunakan statistik non parametrik dengan uji wilcoxon match pair test , H nol (Ho) ditolak dan hipotesis kerja (Ha) diterima, Z hitung (Zh) = 2,37 lebih besar dari Z tabel (Zt) = 1,96 dengan ? = 5 %. Sehingga diartikan terdapat pengaruh metode Four Step Steinbergterhadap kemampuan membaca permulaan anak autis. Kata Kunci: autis, membaca permulaan, Four Step Steinberg
PERSEPSI ORANG TUA TERHADAP INTERAKSI SOSIAL ANAK TUNARUNGU DENGAN TEMAN SEBAYA DI LINGKUNGAN SEKOLAH DI SDLB QARYATIKA, LINOVAR; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 12, No 3 (2019)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK : Anak Tunarungu memiliki hambatan pada pendengaran, sehingga berpengaruh pada pengauasaan bahasa dalam berinteraksi sosial. Penilitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan persepsi orang tua terhadap interaksi sosial anak tunarungu dengan teman sebaya di lingkungan sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan pengumpulan data wawancara terstruktur, observasi dan dokumentasi. Data.tersebut.dianalisis dengan menggunakan reduksi.data dan data display dan keabsahan data dengan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa orang tua beranggapan anak tunarungu masih memerlukan perhatian khusus untuk membantu perkembangan interaksi sosial anak tunarungu dengan teman sebaya di sekolah. Deskripsi orang tua menanggapi interaksi sosial anak tunarungu dengan teman sebaya di lingkungan sekolah. Setiap anak memiliki perbedaan perkembangan dalam berinteraksi sosial baik tanpa.hambatan atau mengalami sedikit hambatan. Sehingga orang tua memberikan sikap agar anak-anak mereka tidak mengalami hambatan dan lancar saat berinteraksi sosial dengan teman sebayanya. Baik dalam segi penguasaan bahasa ataupun rasa percaya diri pada.anak tunarungu serta memberikan penjelasan untuk bekal anak saat bersama.teman sebayanya. Kata kunci : Interaksi sosial, anak tunarungu, teman sebaya lingkungan sekolah
MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG BERMEDIA TIGA DIMENSI TERHADAP HASIL BELAJAR IPA PADA ANAK TUNAGRAHITA SARI, LINDA; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 12, No 3 (2019)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini berdasarkan anak tunagrahita di SLB Siti Hajar Sidoarjo mengalami hambatan pada Anak tunagrahita memiliki intelektual di bawah rata-rata sehingga anak mengalami hambatan dalam bidang akademik. Salah satu hambatan yang dialami anak tunagrahita yaitu dalam mengenal anggota tubuh tanpa memahami fungsinya secara baik. Dalam penelitian ini kemampuan mengenal anggota tubuh anak tunagrahita dapat berpengaruh melalui model pembelajaran langsung bermedia tiga dimensi. Tujuan penelitian ini untuk untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran langsung bermedia tiga dimensi untuk meningkatkan hasil belajar IPA pada anak tunagrahita di SLB Siti Hajar Sidoarjo. Rancangan penelitian menggunakan The one group, pretest-post test design jenis Pre Experiment. Jumlah subjek penelitian sebanyak 8 anak tunagrahita. Rata-rata hasil pre-test 37,8 dan rata-rata hasil post-test 68,25 dengan pemberian intervensi sebanyak 6 kali. Simpulan hasil penelitian H nol (H0) ditolak dan hipotesis kerja diterima, Z Hitung (Zh) = 2,32 lebih besar dari Z Tabel (Zt) = 1,96 dengan ? = 5%. Berarti terdapat pengaruh model pembelajaran langsung bermedia tiga dimensi untuk meningkatkan hasil belajar ipa pada anak tungrahita.
METODE AIDED LANGUAGE STIMULATION TERHADAP KOMUNIKASI EKSPRESIF ANAK DENGAN SPEKTRUM AUTIS APRIOZA, AMELIA; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 12, No 3 (2019)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anak dengan spektrum autis mengalami kesulitan dalam hal keterampilan bahasa dan mengungkapkan keinginannya. Permasalahan komunikasi ini disebut dengan gangguan komunikasi ekspresif. Gangguan komunikasi ekspresif ditandai dengan keterlambatan dalam bicara dan bahkan tidak berkembang. Berdasarkan hal tersebut penting dilakukan penelitian tentang peningkatan komunikasi ekspresif anak dengan spektrum autis menggunakan aided language stimulation. Tujuan penelitian ini untuk membuktikan pengaruh aided language stimulation terhadap komunikasi ekspresif anak dengan spektrum autis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian single subject research dan rancangan penelitian A-B. Subjek penelitian adalah anak laki-laki dengan spektrum autis usia 7 tahun di SLB Dewi Sartika Sidoarjo. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi. Data yang diperoleh diolah dan dianalisis menggunakan statistik deskriptif analisis visual dalam kondisi dan antar kondisi yang disajikan dalam bentuk tabel dan grafik garis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode aided language stimulation berpengaruh terhadap peningkatan komunikasi ekspresif anak dengan spektrum autis. Hal tersebut dapat ditujukkan dari hasil fase baseline (A) yaitu 36,1% dan pada fase intervensi (B) yaitu 47,2%, maka terjadi peningkatan yang signifikan terhadap komunikasi ekspresif subjek setelah diberikan intervensi dengan metode aided language stimulation. Kata Kunci: Aided language stimulation, komunikasi ekspresif, autis
PENGGUNAAN MEDIA RODA PUTAR TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL LAMBANG BILANGAN ANAK DENGAN SPEKTRUM AUTIS INDAH OKTAVIANA PUTRI, SERLI; MASITOH, SITI
Jurnal Pendidikan Khusus Vol 15, No 1 (2020)
Publisher : Jurnal Pendidikan Khusus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anak dengan spektrum autis memiliki salah satu hambatan yakni dalam keterlambatan bidang kognitifnya. Hal ini dapat mengakibatkan anak mengalami kesulitan dalam belajar matematika khususnya materi mengenal lambang bilangan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji penggunaan media roda putar terhadap kemampuan mengenal lambang bilangan anak dengan spektrum autis. Rancangan penelitian menggunakan on shot case study. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 6 anak dengan spektrum autis. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi dan tes. Rata-rata hasil intervensi 51,04 dan rata-rata hasil post-test 70,83 dengan pemberian intervensi sebanyak 3 kali. Simpulan dari hasil penelitian Ho ditolak dan Ha diterima, hasil post-test 70,83 lebih besar dari intervensi 51,04. Yang artinya ada pengaruh penggunaan media roda putar terhadap kemampuan mengenal lambang bilangan anak dengan spektrum autis. Kata kunci: Autis, Roda Putar, Lambang Bilangan