Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search
Journal : JURNAL TEKNIK MESIN

RANCANG BANGUN DAN MANUFAKTUR CHASSIS ROBOT AUTOMATED GUIDED VEHICLE (AGV) SEBAGAI PROTOTIPE ALAT TRANSPORTASI BARANG PADA PERUSAHAAN GARMEN Muhammad Surya; Munadi Munadi; Ismoyo Haryanto
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 10, No 2 (2022): VOLUME 10, NOMOR 2, APRIL 2022
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada Perkembangan abad ke-20 ini sangat cepat khususnya pada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang membawa dampak besar bagi pola kehidupan manusia.Dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dan implementasi rencana strategis "industri 4.0", tingkat kecerdasan dan otomatisasi industri manufaktur terus meningkat. Selama bertahun-tahun perkembangan teknologi (terutama dalam elektronik dan robotika) telah menawarkan AGV beberapa keunggulan dibandingkan sistem penanganan material lainnya, seperti, fleksibilitas perutean, keandalan, biaya pengoperasian yang rendah, pergerakan yang tidak terhalang dan integrasi yang mudah dengan sistem lain. Namun, dalam perancangan chassis robot model AGV(Automated Guided Vehicle) bisa dibilang desain dasar dan belum memiliki analisis yang mendalam yang dibutuhkan sebagai bahan pertimbangan. Maka perlu dilkakukan proses pengujian robot AGV seperti mengetahui stress, deformation, dan safety factor pada Chassis, pada penelitian ini memiliki beberapa tahapan dalam melakukan perancangan chassis yaitu Pancangan Desain , pemilihan Material, proses Simulasi, Proses Pembuatan Chassis, dan Pengujian dan Pengambilan Data. Nilai tegangan von-misses maksimum untuk beban 30 kg yang dihasilkan adalah 57,05 MPa, sedangkan nilai total deformasi maksimal yang dihasilkan adalah sebesar 1,43 mm. Nilai safety factor pada tegangan von-mises terbesar adalah sebesar 3,76. Setelah dibandingkan dengan hasil simulasi menggunakan ansys dan dari proses pengujian secara actual tingkat keerorrannya di bawah dari 10% sehingga bisa jadi acuan buat optimasi pengembangan chassis AGV selanjutnya.
PEMODELAN DAN SIMULASI FUZZY LOGIC CONTROL PADA MODEL ARM ROBOT MANIPULATOR M. Amirullah Akbar; Munadi Munadi
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 2, No 3 (2014): VOLUME 2, NOMOR 3, JULI 2014
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1100.904 KB)

Abstract

Strategi kontrol yang paling banyak digunakan dalam industri adalah proporsional integral derivatif (PID). Kepopuleran kontrol PID yaitu mampu memberikan kinerja yang kuat dalam berbagai kondisi operasi dan sebagian memiliki kesederhanaan dalam fungsi. Salah satu aplikasinya adalah untuk mengontrol posisi arm robot manipulator dengan menggunakan motor DC servo sebagai aktuator. Akan tetapi, kontrol PID memiliki kekurangan dalam hal mencapai keakuratan dan kepresisian yang tinggi pada waktu keadaan transient yang cepat. Oleh karena itu maka dibutuhkan suatu desain kontrol baru berupa fuzzy logic control (FLC) untuk mencapai target posisi yang diinginkan.  Makalah ini menyajikan desain kontrol PID dan desain FLC. Desain kontrol PID dibuat dengan menggunakan otomatis tuning oleh sisotool dan desain FLC dibuat dengan fuzzy logic toolbox. Kedua desain kontrol tersebut selanjutnya diimplementasikan menggunakan Arduino mega 2560 dengan menggunakan potensiometer sebagai pengendali yang dihubungkan pada Simulink Support Package untuk hardware Arduino di MATLAB/Simulink. Selanjutnya, Sebuah desain kontrol yang lebih baik yaitu dengan menggunakan FLC diusulkan.  Hasil simulasi ditunjukkan. Analisis kinerja menunjukkan efektivitas yang diusulkan Fuzzy logic controller dibandingkan dengan kontrol PID
Analisa Forward dan Inverse Kinematics pada Simulator Arm Robot 5 Derajat Kebebasan Budi Utomo; Munadi Munadi
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 1, No 3 (2013): VOLUME 1, NOMOR 3, JULI 2013
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (851.07 KB)

Abstract

An arm robot simulator 5 dof (degree of freedom) which is equipped with a two-finger gripper is designed to determine the movement of the robot manipulator. To make an arm robot simulator, we used acrylic as a base material, servomotor as a driver and an Arduino Uno SMD as microcontroller. Acrylic was chosen because it is light, strong and durable. Arduino Uno SMD was chosen because it can interact with LabVIEW that will be able to control the movement angle of servomotor manually. The purpose of this final project is to make an arm robot simulator 5 dof which equipped a gripper and continued with analysis forward and inverse kinematics. An arm robot simulator 5 dof can be used as demonstration tool in education. For making the link of simulator, we use the acrylic laser cutting machine to be more precision cutting. Servomotor’s movement is controlled by using a program that was created using LabVIEW. Servomotor’s angle position error was corrected by using program functions of numerical multiply and numerical divided on LabVIEW. Analysis forward and inverse kinematcis used MATLAB software as a tool for the calculation and we used verification with RoboAnalyzer software. For calculation forward kinematics is required notation Denavit-Hartenberg parameters will result the orientation and position of the end-effector. The orientation and position obtained by transformasi matrix. Then inverse kinematics obtained by performing decrease in transformasi matrix so that is obtained the angle at each joint.
RANCANG BANGUN PROTOTIP SNOOPER HEXAPOD ROBOT UNTUK SISTEM KEAMANAN Jalu Rahmadi Mukti; Munadi Munadi
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 2, No 3 (2014): VOLUME 2, NOMOR 3, JULI 2014
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (682.044 KB)

Abstract

Snooper hexapod robot merupakan robot berkaki yang rancangannya terinspirasi dari serangga laba-laba. Dalam pembuatan prototype yang terdiri dari 18 dof tersebut digunakan akrilik sebagai bahan dasar material, servomotor sebagai penggerak setiap joint pada setiap kakinya dan ATmega128 sebagai mikrokontrolernya. Akrilik dipilih karena ringan, kuat dan memiliki ketahanan yang cukup. Hexapod robot adalah sebuah mobile robot yang berjalan dengan menggunakan enam kaki yang dapat dimanfaatkan untuk menjangkau tempat-tempat yang sulit atau bahkan tidak mungkin untuk dapat dijangkau oleh mobile robot beroda. Sehingga dengan kemampuannya itu hexapod robot bisa diaplikasikan sebagai robot inspeksi maupun evakuasi pada bencana alam maupun tindak terorisme, dan juga dapat memperkecil kemungkinan jumlah korban manusia akibat bahaya di daerah yang rawan konflik. Dalam tugas akhir sarjana ini, sebuah prototip hexapod robot digunakan untuk misi pengintaian sehingga disebut snoopeer hexapod akan didesain dan dibuat sehingga memenuhi kemampuan yang diperlukan sebagai robot pengintai yang mampu menjangkau medan sulit dan dapat mengirimkan informasi visual kepada operator yang mengendalikannya. Analisa dilakukan pada algoritma gerak robot pada tiga macam metode jalan dengan beberapa parameter yang ditentukan
DESAIN MODEL SMARTHOME SYSTEM BERBASIS MIKROKONTROLER ATMEGA8535 Hermawan Setiadi; Munadi Munadi
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 3, No 2 (2015): VOLUME 3, NOMOR 2, APRIL 2015
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (585.142 KB)

Abstract

Smarthome system is the computer-based system to regulate the house that will give comfort, safety, security, and energy saving, in which it was held automatically programmed by computer. This is motivated by the limited sources of energy such as electricity or other energy, so we have to be really efficient in energy use. In this study, the smarthome system that is designed is to be used to adjust the lighting of the room, opening and closing of the gate system, switching on and off water pump system, and roof of clothes line system. In this study, we started to design a model of smarthome system by using SolidWorks software, then we create a model smarthome system using acrylic. After that, we started to programme with a CodeVisionAVR software for ATmega8535 microcontroller as brain of smarthome system. Based on the testing results that has been done, the model smarthome system is able to save electricity usage of about 28.8 percent of the ordinary house with the assumption that we set
DESAIN PROPORTIONAL INTEGRAL DERRIVATIVE (PID) CONTROLLER PADA MODEL ARM ROBOT MANIPULATOR Adhityanendra Pandu Pratama; Munadi Munadi
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 2, No 3 (2014): VOLUME 2, NOMOR 3, JULI 2014
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1061.515 KB)

Abstract

Dalam rangka menuju proses industrialisasi modern di negara Indonesia, harus didukung dengan teknologi yang canggih, contoh nya adalah arm robot manipulator. sebagai pelaku proses produksi sehingga dihasilkan ketepatan,kepresisian, dan kefektifan pada proses produksi. Dengan hal tersebut dibuat sebuah  desain  kontrol PID pada arm robot manipulator dengan tujuan menghasilkan tingkat presisi dan kestabilan   yang lebih baik. Kontroler tersebut didesain, disimulasikan, dan diaplikasikan pada hardware dengan menggunakan software  MATLAB/Simulink, kemudian dianalisa kestabilannya dengan metode root locus. Akrilik digunakan sebagai material pada body arm robot. Selanjutnya komponen utama seperti,  potensiometer sebagai analog input, motor DC sebagai penggerak setiap link, serta Arduino Mega 2560 sebagai mikrokontroler. Akrilik dipilih karena ringan, kuat dan tahan lama.Dalam penelitian ini akan dilakukan penyempurnaan konstruksi mekanik arm robot manipulator yang sudah ada, pemasangan hardware elektronik, dan pemrograman mikrokontroler dengan menggunakan software MATLAB pada Arduino Toolbox. Dari penelitian yang telah dilakukan, model arm robot manipulator  dapat bergerak lebih smooth sesuai dengan input pergerakan potensiometer, dan berada posisi kestabilan saat dianalisa dengan menggunakan root locus.
Optimasi Gripper Dua Lengan dengan Menggunakan Metode Genetic Algorithm pada Simulator Arm Robot 5 DOF (Degree of Freedom) Andy Rahmawan; Munadi Munadi; Toni Prahasto
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 1, No 2 (2013): VOLUME 1, NOMOR 2, APRIL 2013
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1116.411 KB)

Abstract

An arm robot simulator 5dof (degree of freedom) which is equipped with a two-finger gripper is designed to determine the movement of the robot manipulator. To make an arm robot simulator, we used acrylic as a base material, servomotor as a driver and an Arduino Uno SMD as microcontroller. Acrylic was chosen because it is light, strong and durable. Arduino Uno SMD was chosen because it can interact with LabVIEW that will be able to control the movement angle of servomotor manually. The purpose of this final project is to make an arm robot simulator 5 dof which equipped a gripper and optimization of two finger gripper configuration use one of optimization techniques, the genetic algorithm optimization. For making the link of simulator, we use the acrylic laser cutting machine to be more precision cutting. Servomotor’s movement is controlled by using a program that was created using LabVIEW. Servomotor’s angle position error was corrected by using program functions of numerical multiply and numerical divided on LabVIEW. Optimization of gripper configuration using MATLAB software as a tool for the calculation. A genetic algorithm optimization used the default parameters, then the calculation result are always different. All the results of these calculations are correct and it affects the shape of the gripper configuration at zmax. Then the torque of gripper before optimized and after optimized can be obtained.
Perancangan Suctioning dan Koefisien Gesek Roda Prototype Robot Pembersih Kaca Ermanu Hanindityo; Toni Prahasto; Munadi Munadi
JURNAL TEKNIK MESIN Vol 2, No 2 (2014): VOLUME 2, NOMOR 2, APRIL 2014
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (655.358 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pusat massa dari mobil pembersih kaca pada posisi horizontal dan vertical  pada saat menempel pada dinding Mengetahui gaya hisap (Fs) yang dibutuhkan untuk menahan beban maksimum dari mobil pembersih kaca. Mengetahui koefisien gesek (µ) pada roda saat diam, maju – mundur dan naik – turun. Hasil perhitungan pusat massa pada saat posisi horizontal (x = 121,8 dan y = 47,5), dan pada posisi vertical (x = 47,5 dan y = 121,8 ). Untuk kebutuhan gaya hisap pada saat posisi horizontal dengan beban 1.090 kg membutuhkan gaya hisap sebesar 10.693 N, saat posisi vertical dengan beban 1.660 kg membutuhkan gaya hisap sebesar 16.284 N. Sedangkan nilai koefisien gesek dari tiap roda pada saat menempel pada kaca dalam keadaan horizontal diam dan vertical diam adalah µs = 0.44 dan  µs = 0.29, Adapun untuk keadaan horizontal bergerak maju dan mundur adalah µk = 0.015 dan  µk = 0.017, dan dalam keadaan vertical bergerak naik dan turun adalah µk = 0.24 dan  µk = 0.29.