Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Persepsi Guru tentang Proses Pengambilan Keputusan oleh Kepala Sekolah di SMKN 1 Pancung Soal Kabupaten Pesisir Selatan Winda Fronika; Yulianto Santoso; Ermita Ermita; Sulastri Sulastri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 2 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v5i2.1517

Abstract

Penelitian ini ialah penelitian deskriptif kuantitatif. Tujuan penelitian untuk mengetahui serta mendeskripsikan seberapa baik persepsi guru tentang proses pengambilan keputusan yang dilakukan oleh kepala sekolah SMKN 1 Pancung Soal Kabupaten Pesisir Selatan. Populasi penelitian ini adalah semua guru di SMKN 1 Pancung Soal sebanyak 52 orang serta sampel ditentukan dengan cara memanfaatkan rumus Slovin dengan tingkat kesalahan 10% dengan teknik Proportionate Stratified Random Sampling, jadi dapat diperoleh sampelnya 34 orang sampel. Instrumen yang digunakan ialah angket dengan model skala likert yang sudah diuji validitas dan reliabilitasnya dengan hasil yang valid dan reliabel. Analisis data menggunakan persamaan nilai rata-rata (Mean). Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pengambilan keputusan kepala sekolah SMKN 1 Pancung Soal Kabupaten Pesisir Selatan bahwa 1) mengidentifikasi masalah 3.26; 2) mengumpulkan informasi yang relevan 3.31; 3) mengembangkan alternatif pemecahan masalah 3.46; 4) memilih alternatif 3.34; 5) mengimplementasikan alternatif yang dipilih 3.49; 6) mengevaluasi keputusan 3,59. Secara umum persepsi guru tentang proses pengambilan keputusan oleh kepala sekolah di SMKN 1 Pancung Soal Kabupaten Pesisir Selatan dalam kategori cukup baik yang mencapai rata-rata 3,40.
Komunikasi Interpersonal Pegawai di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Solok Futari Meidia Putri; Ermita Ermita; Sulastri Sulastri; Hanif Al-kadri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 2 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran mengenai komunikasi interpersonal pegawai di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Solok yang dilihat dari aspek : a) Keterbukaan, b) Sikap empati, c) Kesetaraan, d) Sikap suportif dan e) Kepercayaan. Jenis Penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian adalah seluruh pegawai Disdikpora Solok yang berjumlah 88 orang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 48 orang dengan menggunakan teknik Stratified Proportional Random Sampling. Instrumen yang digunakan angket model skala Likert. Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa komunikasi interpersonal pegawai di Disdikpora Kabupaten Solok dapat dilihat dari penjelasan berikut : (1) keterbukaan pegawai di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Solok sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata-rata 4,2, (2) empati pegawai di Disdikpora Kabupaten Solok sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata-rata 4,3, (3) kesetaraan pegawai di Disdikpora Kabupaten Solok sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata-rata 4,1, (4) sikap suportif pegawai di Disdikpora Kabupaten Solok sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata-rata 4,05, (5) kepercayaan pegawai di Disdikpora Kabupaten Solok sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata-rata 4,25. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa komunikasi interpersonal pegawai di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Solok sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata-rata 4,18.
Komitmen Kerja Pegawai di Kantor Dinas Sosial Kota Padang Rikki Finandoyo; Rifma Rifma; Ermita Ermita; irsyad irsyad
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 2 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi mengenai komitmen kerja di Kantor Dinas Sosial Kota Padang dilihat dari aspek tanggung jawab, disiplin, loyalitas, sikap terhadap tugas dan rela berkorban. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif kuantitatif dengan populasi 36 orang pegawai. Penelitian ini menggunakan teknik Proportionate Stratified Random Samplingsebanyak 33 orang. Intrumen penelitian adalah angket model skala likert dengan lima alternatif jawaban. Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa komitmen kerja pegawai di Kantor Dinas Sosial Kota Padang berada pada kategori baik dengan nilai 3,95. Berdasarkan hasil analisis data tersebut diharapkan komitmen kerja pegawai di Kantor Dinas Sosial Kota Padang dapat dipertahankan dan ditingkatkan.
Persepsi Siswa tentang Pelaksanaan Pengelompokan Belajar Peserta Didik Berdasarkan Kemampuan Liarni Liarni; Ermita Ermita; Sufyarma Marsidin; Hanif Alkadri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 2 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa tentang pelaksanaan penggelompokan belajar peserta didik berdasarkan kemampuan di SMAN 1 Tigo Nagari.Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode penelitian kuantitatif. Populasi penelitian peserta didik kelas XI dan XII SMAN 1 Tigo Nagari sebanyak 515 orang peserta didik. Sampelnya berjumlah 101 orang peseta didik dengan mengggunakan teknik Stratified Proportional Random Sampling. Instrumen yang digunakan adalah angket model Skala Likert. Hasil analisis dan pengolahan data memperlihatkan bahwa persepsi siswa tentang pelaksanaan pengelompokan belajar peserta didik berdasarkan kemampuan di SMAN 1 Tigo Nagari dapat dilihat dari: (1) karakteristik pelaksanaannya sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata- rata 3,70, (2) strategi pelaksanaannya juga sudah terlaksana dengan dengan skor rata- rata 3,71, (3) sedangkan metode pelaksanaannya juga sudah terlaksana dengan baik dengan skor rata-rata 3,89. Jadi pelaksanaan pengelompokan belajar peserta didik berdasarkan kemampuan di SMAN 1 Tigo Nagari sudah terlaksana dengan baik.
Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Sosial Guru di SMK Negeri 1 Pulau Punjung Khairina Darma; Ermita Ermita; Nelfia Adi; Nellitawati Nellitawati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 2 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v5i2.1636

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui tentang kompetensi sosial guru yang ditinjau pada aspek komptensi berkomunikasi, kemampuan bergaul secara efektif dengan peserta didik serta kemampuan guru menggunakan teknologi dan informasi secara fungsional. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif, populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Pulau Punjung yang berjumlah 568 orang, dan penarikan sampel dilakukan dengan teknik proporsional random sampling dengan menggunakan rumus Slovin dan memperoleh sampel yang sebanyak 85 orang, dengan alat pengumpulan data berupa angket dengan model Skala Likert, dan untuk pengujian validitas dan reliabilitas angket dibantu dengan menggunakan aplikasi SPSS 28.0. Hasil penelitian menunjukkan kompetensi sosial guru, dilihat dari aspek: (1) kemampuan guru dalam berkomunikasi berada pada kategori mampu dengan skor rata-rata 4,35; (2) kemampuan guru bergaul secara efektif dengan siswa ada pada kategori sangat mampu dengan capaian nilai yaitu 4,55; (3) kemampuan memakai teknologi dan informasi secara fungsional ada pada kategori mampu dengan capaian nilai yaitu sebesar 4,05. Secara keseluruhan disimpulkan persepsi siswa tentang kompetensi sosial ada pada ketegori mampu dengan capaian nilai yaitu sebesar 4,31.
An analysis of the Relationship between Leadership Style and Teacher Work Motivation in Vocational High School Ermita Ermita; Nelitawati Nelitawati; Indra Jaya; Nur Alifah Ulfi
JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia) Vol 10, No 1 (2024): JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia)
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/020243427

Abstract

The purpose of this study was to find out and obtain information about: (1) teacher work motivation, (2) principal's leadership style, (3) whether or not there is a relationship between principal's leadership style and teacher's work motivation at SMKN 6 Padang. The hypothesis is that there is a positive and significant relationship between leadership style and teacher work motivation. This research is a correlation research. The population of this study were all teachers with a total of 100 people, while the sample in this study was taken using the Proportional Stratified Random Sampling with the Slovin formula amounted to 50 people. The instrument used is a Likert Scale model questionnaire with five alternative answers whose results are valid and reliable. The validity test of this study used the product moment with a significant level of 5% (0.444) and the reliability test used the Alpha formula. This research uses SPSS 24.0 program. The research data is processed by finding the average score (mean) and the average level of achievement. Test for normality using the Chi Square formula, for linearity using the Product Moment Correlation formula and testing the significance of the relationship between the two variables using the t test formula. As for the results of the research, there is a positive and significant relationship between leadership style and teacher work motivation at SMKN 6 Padang by looking at the correlation coefficient rhit = 0.425 > rtab 0.279 and the significance test of the correlation t hit = 3.252 > t tab = 2.404. This means that the principal's leadership style (X) has a positive and significant relationship with teacher work motivation (Y). This means that the better the leadership style of the principal, the higher the work motivation of teachers at SMK Negeri 6 Padang.
Peran kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan dalam meningkatkan kompetensi pedadogik guru Nellitawati Nellitawati; Fadila Yunistisa; Ermita Ermita
JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia) Vol 8, No 4 (2022): JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia)
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/020222606

Abstract

Berdasarkan beberapa fenomena yang mucul di lembaga pendidikan yang mengindikasikan bahwa kompetensi pedadogik guru masih rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana seharusnya peran kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan dalam meningkatkan kompetensi pedadogik guru. Desain penelitian menggunakan metode campuran dilakukan berdasarkan pedoman dalam mencapai tujuan penelitian. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara pada 261 orang guru, sedangkan informan untuk menjawab pertanyaan dalam wawancara dilakukan pada 12 orang guru. Data kuantitatif dianalisis menggunakan Paket Statistik Ilmu Sosial sedangkan data kualitatif dianalisis menggunakan analisis tematik. Temuan penelitian menunjukkan bahwa peran kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan masih berada pada tingkat sedang, dan aspek kompetensi pedagogik guru di SMK Negeri Padang masih berada pada tingkat sedang. Penelitian ini juga menetapkan bahwa peran kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan secara signifikan mempengaruhi kompetensi pedagogik guru. Oleh karena itu, disarankan kepala sekolah harus lebih aktif dan kreatif berkolaborasi dengan guru dan pemangku kepentingan pendidikan untuk melakukan perbaikan  kompetensi pedadogik guru.
Training on Powtoon-Based Animated Video Learning Media for English Language Teachers (MGMP): Pelatihan Media Pembelajaran Video Animasi Berbasis Powtoon Bagi Guru-Guru MGMP Bahasa Inggris Rizkayeni Marta Marta; Ilmiyati Rahmy Jasril Jasril; Vera Irma Delianti Vera; Ermita Ermita
CONSEN: Indonesian Journal of Community Services and Engagement Vol. 3 No. 2 (2023): Consen: Indonesian Journal of Community Services and Engagement
Publisher : Institut Riset dan Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57152/consen.v3i2.994

Abstract

This training aims to enhance the quality of education by utilizing technology. The participants are English Language teachers from the MGMP in Lima Puluh Kota, Sumatra Barat, consisting of 19 participants. The training takes place at SMPN 1 Harau, Lima Puluh Kota. It employs lecture-based sessions, discussions, and demonstrations. Evaluation results indicate that the training on Powtoon-based animated video learning media significantly improves the digital literacy of the teachers.
Analisis Evaluasi dalam Pendidikan Vokasi serta Dampaknya Pada Program Pendidikan Ditinjau Berdasarkan Persepsi Publikasi Ilmiah Berbasis Meta-Analysis Rizkayeni Marta; Ambiyar Ambiyar; Ermita Ermita; Rezkiyana Hikmah
Voteteknika (Vocational Teknik Elektronika dan Informatika) Vol 12, No 2 (2024): Vol. 12, No 2, Juni 2024
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/voteteknika.v12i2.128802

Abstract

Evaluasi pendidikan vokasi memainkan peran penting dalam mengukur efektivitas dan relevansi program-program pendidikan vokasi di Indonesia. Dalam konteks ini, penulis melakukan analisis metadata terhadap berbagai studi yang telah dilakukan dalam bidang ini. Melalui penggunaan metode analisis metadata, penulis menyelidiki metode evaluasi yang digunakan, dampak evaluasi terhadap program-program pendidikan vokasi, dan representativitas data yang dihasilkan. Hasil analisis menunjukkan bahwa evaluasi pendidikan vokasi memiliki dampak yang signifikan terhadap program-program pendidikan vokasi, dengan nilai koefisien yang menunjukkan dampak yang tinggi. Temuan ini didukung oleh nilai p yang mendukung hipotesis yang diajukan. Selain itu, grafik funnel plot menunjukkan bahwa metadata yang penulis analisis mewakili sampel dari publikasi dengan baik. Kesimpulannya, evaluasi pendidikan vokasi berperan penting dalam meningkatkan kualitas dan relevansi program-program pendidikan vokasi. Temuan ini memberikan dasar yang kuat untuk pengembangan kebijakan dan praktik pendidikan vokasi yang lebih efektif di Indonesia, serta menegaskan pentingnya evaluasi yang terus-menerus dalam memastikan kualitas pendidikan vokasi yang responsif terhadap kebutuhan pasar kerja yang terus berkembang.Kata kunci : Evaluasi Pendidikan Vokasi, Dampak Evaluasi, Evaluasi Program Vokasi, Meta-Analysis.Vocational education evaluation plays an important role in measuring the effectiveness and relevance of vocational education programs in Indonesia. In this context, we conducted a meta-analysis of the various studies that have been conducted in this field. Through the use of meta-analysis methods, we investigate the evaluation methods used, the impact of evaluation on vocational education programs, and the representativeness of the data produced. The results of the analysis show that vocational education evaluation has a significant impact on vocational education programs, with coefficient values showing a high impact. This finding is supported by the p value which supports the proposed hypothesis. Additionally, the funnel plot graph shows that the metadata we analyzed represents a sample of publications well. In conclusion, vocational education evaluation plays an important role in improving the quality and relevance of vocational education programs. These findings provide a strong basis for the development of more effective vocational education policies and practices in Indonesia, and emphasize the importance of ongoing evaluation in ensuring the quality of vocational education is responsive to the needs of the ever-evolving labor market.Keywords: Vocational Education Evaluation, Impact Evaluation, Vocational Program Evaluation, Meta-Analysis.
Pengaruh Pengawasan Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Guru Salwa'a Karunia Fitri; Ermita Ermita; Nellitawati Nellitawati; Anisah Anisah
Journal of Educational Administration and Leadership Vol 4 No 3 (2024): Vol 4 Issue 3 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jeal.v4i3.261

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui informasi tentang kinerja guru dan pengawasan kepala sekolah serta apakah kinerja guru dipengaruhi oleh pengawasan kepala sekolah di SLTA Negeri Kecamatan Enam Lingkung. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Populasi penelitian yaitu tenaga pendidik di SLTA Negeri Kecamatan Enam Lingkung yang berjumlah 121 orang, teknik yang digunakan untuk menentukan sampel yaitu proportionate stratified random sampling dengan total sampel 65 orang. Teknik pengumpulan data melalui penyebaran angket model skala Likert kepada seluruh sampel sedangkan teknik dalam menganalisis data yaitu regresi sederhana, uji t, dan koefisien determinan dengan bantuan program SPSS 26.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja guru sudah terlaksana dengan baik, pengawasan kepala sekolah terlaksana cukup baik, dan pengawasan kepala sekolah memiliki pengaruh terhadap kinerja guru sebesar 34,2%, sedangkan 65,80% dipengaruhi oleh faktor lain.