Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PENDAMPINGAN PEMBUATAN HaKI, DESIGN DAN PEMASARAN PRODUK HASIL MANGROVE KELOMPOK KUALA MAJU DI DESA KUALA KECAMATAN LANGSA BARAT KOTA LANGSA Zulkarnain Lubis; Siti Mardiana; Beltahmamero Simamora
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7, No 1 (2024): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v7i1.284-293

Abstract

Hutan Mangrove Langsa adalah sebuah taman nasional yang terletak di kota Kuala Langsa, yang berada di kawasan lindung. Hutan Mangrove Langsa memiliki luas sekitar 8.000 hektare dan merupakan salah satu hutan mangrove terbesar di Asia Tenggara. Secara ekonomi, ekosistem mangrove berfungsi sebagai sumber mata pencaharian, bahan bangunan, pewarna, dan makanan. Saat ini salah satu bentuk kegiatan masyarakat (Kelompok Kuala Maju) dalam memanfaatkan hutan mengrove secara berkelanjutan yakni memanfaatkan mangrove menjadi olahan makanan seperti kerupuk, Sirup, Dodol dan Selai. Namun, setelah produk makanan dengan bahan dasar buah mangrove ini dibuat, terdapat permasalahan yang dihadapi oleh kelompok tersebut khususnya produk makanan yang dibuat belum memiliki HaKI (Hak Kekayaan Intelektual), rendahnya pengetahuan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam Design dan Packaging produk yang lebih baik, serta rendahnya pengetahuan SDM dalam memasarkan produk secara lebih luas. Tujuan dilakukan kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah melakukan pendampingan Kelompok Kuala Maju dalam mengembangkan usaha makan dengan berbahan dasar buah mangrove agar dapat meningkatkan pendapatan masyarakat melalui peningkatan produksi dan pangsa pasar dengan tetap mempertahankan konservasi kawasan hutan mengrove. Metode pelaksanaan pengabdian ini yaitu melakukan sosialisasi dan pendampingan serta pendampingan dalam pembuatan HaKI, Desain dan Packaing, dan media pemasaran. Hasil dari pengabdian ini diharapkan bermanfaat bagi pembangunan ekonomi lokal, Peningkatkan Pendapaatan Asli Desa, bertambahnya pengetahuan SDM, dan memberi harapan baru masyarakat untuk mendiri, kreatif serta inovatif dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.