Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS PENGARUH E-MONEY TERHADAP PERPUTARAN UANG DI INDONESIA Rahmawati Rahmawati; Whinarko Juliprijanto; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 2, No 3 (2020): DINAMIC : DIRECTORY JOURNAL OF ECONOMIC
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31002/dinamic.v2i3.1427

Abstract

Perputaran uang dapat dijadikan sebagai tolak ukur lancar atau tidaknya sistem pembayaran. Pada tahun 2014-2018 perputaran uang di Indonesia mengalami penurunan setiap tahunnya, hal ini menandakan bahwa sistem pembayaran tidak lancar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh E-Money terhadap Perputaran Uang di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data time series yaitu tahun 2014 Q1-2018 Q4 dengan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Jumlah Uang Elektronik Beredar dan Mesin Pembaca Uang Elektronik berpengaruh signifikan terhadap perputaran uang. Sedangkan Volume Transaksi Uang Elektronik tidak berpengaruh signifikan terhadap perputaran uang. Secara simultan, ketiga variabel independen tersebut berpengaruh signifikan terhadap perputaran uang di Indonesia.
ANALISIS PENGARUH PRODUK DOMESTIK BRUTO (PDB), INVETASI, TENAGA KERJA TERHADAP TINGKAT KEMISKINAN DI INDONESIA TAHUN 2001-2010 Siti Sholihah; Lorentino Togar Laut; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 1, No 2 (2019): DINAMIC : Directory Journal of Economic
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (206.395 KB) | DOI: 10.31002/dinamic.v1i2.513

Abstract

Poverty is a complex issue that is difficult to solve in almost every region in Indonesia. Poverty is socio-economic measurement in assessing the success of the government's development. There are so many negative social problems that are arising due to increasing poverty rate. This study aims to determine the effect of gross domestic product, invesment, labor (dependent variable) on poverty levels (independent variables) in Indonesia from 2001 to 2010 where poverty levels used data on the number of poor people. The method in this study is quantitative deskriptive using multiple linear analysis. The testing model was carried out with the version 24.0 SPSS software. The type of data obtained is secondary data from 2001 to 2010. Statistical testing in this study uses the classic assumption test consisting of normality test, multicollinearity test, heteroscedasticity test, and autocorrelation test. Then continued by testing the coefficient of determination r2, t test and test f. The  results  of  the  study  show  that  simultaneously  the  variables  of  gross  domestik  product, invesment, labor have a significant effect on the level of proverty. Partially gross domestic product to the poverty level directly is very small but the relationship is negative and significant while invesment and labor do not significantly influence poverty.
ANALISIS DETERMINASI PENGANGGURAN TERBUKA PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2005-2019 Tri Yuliana; Lorentino Togar Laut; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 2, No 2 (2020): DINAMIC : DIRECTORY JOURNAL OF ECONOMIC
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31002/dinamic.v2i2.1386

Abstract

AbstrakProvinsi Jawa Tengah tidak terlepas dari masalah pengangguran terbuka, masalah yang dihadapi diantaranya pada tahun 2019 pengangguran terbuka di Provinsi Jawa Tengah didominasi oleh lulusan SMA dan perguruan tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh inflasi, kemiskinan, pendidikan dan upah minimum terhadap pengangguran terbuka di Provinsi Jawa Tengah tahun 2005-2019. Penelitian ini menggunakan data time series selama 15 tahun (2005-2019) dengan model analisis linier berganda dengan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif  yang dibantu menggunakan program komputer Eviews 10. Dalam penelitian ini data yang digunakan diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Tengah. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa inflasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pengangguran terbuka. Kemiskinan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pengangguran terbuka. Upah minimum mimiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pengangguran terbuka. Secara bersama-sama menujukkan bahwa inflasi, kemiskinan, pendidikan dan upah minimum memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pengangguran terbuka di Provinsi Jawa Tengah tahun 2005-2019.
ANALISIS PENGARUH INDIKATOR EKONOMI MAKRO TERHADAP KESEIMBANGAN PRIMER DI INDONESIA TAHUN 2000 – 2019 Fitria Puji Rahayu; Whinarko Juliprijanto; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 2, No 2 (2020): DINAMIC : DIRECTORY JOURNAL OF ECONOMIC
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31002/dinamic.v2i2.1381

Abstract

AbstrakKebijakan fiskal di Indonesia tercermin melalui Anggraan Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang selalu direncanakan defisit. Hal ini bertujuan untuk menjaga pertumbuhan ekonomi melalui stimulus fiskal dan mempertahankan keseimbangan primer. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh indikator makro ekonomi yang terdiri dari total utang, penerimaan pemerintah, nilai tukar rupiah terhadap dollar AS, suku bunga SBI 3 bulan, dan harga minyak mentah dunia terhadap keseimbangan primer di Indonesia pada tahun 2000-2019. Metode analisis yang digunakan adalah Vector Error Correction Model (VECM). Hasil estimasi menunjukkan bahwa variabel keseimbangan primer dan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS berpengaruh positif dan signifikan, selanjutnya variabel harga minyak mentah dunia berpengaruh negatif dan signifikan, sedangkan variabel total utang, penerimaan pemerintah dan suku bunga SBI 3 bulan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap keseimbangan primer dalam jangka pendek. Sedangkan dalam jangka panjang variabel variabel total utang, nilai tukar rupiah terhadap dollar AS, dan suku bunga SBI 3 bulan memiliki pengaruh negative dan signifikan, sedangkan variabel penerimaan pemerintah dan harga minyak mentah dunia tidak berpengaruh signifikan terhadap keseimbangan primer selama periode tahun 2000- 2019.
EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PENGGUNAAN ANGGARAN DANA DESA DALAM PROGRAM PEMBANGUNAN DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DI DESA GREGES, KECAMATAN TEMBARAK, KABUPATEN TEMANGGUNG TAHUN 2015-2018 Lubherty Dewi Amalia; Sudati Nur Sarfiah; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 1, No 1 (2019): DINAMIC : Directory Journal of Economic
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.558 KB) | DOI: 10.31002/dinamic.v1i1

Abstract

This study aims to determine and analyze the effectiveness of the use of Village Fund Budgeting in Greges Village, Tembarak District, Temanggung Regency in 2015-2018.The method used in this research is quantitative descriptive method. Primary data is obtained through filling out questionnaires and interviews. Secondary data was obtained from the report on the realization of the Village Fund budget in 2015-2018. The results showed that the implementation of the Village Fund in Greges Village, Tembarak District, Temanggung Regency had been running effectively based on the results of respondents' answers through questionnaires. Then the achievement of financial performance in implementing the Village Fund in development programs and empowerment programs from 2015-2018 experienced a fluctuating level of effectiveness. The factors that hinder the implementation of village funds are the low quality of human resources from government officials and the community, and the lack of community participation in the implementation of village funds so that village funds become less than optimal. Keywords:   Effectiveness,   Implementation,   Village   Funds,   Development   Programs,   Empowerment Programs
PENGARUH PENGELUARAN PEMERINTAH BIDANG KESEHATAN, PENDIDIKAN, DAN INFRASTRUKTUR TERHADAP INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA DI KOTA MAGELANG TAHUN 2006-2018. Wahyu Angga Dwi Nugroho; Sudati Nur Sarfiah; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 1, No 1 (2019): DINAMIC : Directory Journal of Economic
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31002/dinamic.v1i1.1376

Abstract

Indeks Pembangunan Manusia di Kota Magelang dari tahun 2006-2018 mengalami peningkatan secara terus menerus. Indeks pembangunan manusia sebagai variabel dependen, sedangkan pengeluaran pemerintah bidang kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur sebagai variabel independen.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis apakah ada pengaruh secara parsial dan simultan antara pengeluaran pemerintah bidang kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur terhadap indeks pembangunan manusia. Dalam penelitian ini data yang digunakan berupa data runtut waktu yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS), Badan pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Direktorat Jendral Perimbangan Keuangan (DJPK) Kementrian Keuangan. Analisis dalam penelitian ini menggunakan metode OLS dan regresi linear berganda. Dari hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) ada pengaruh signifikan antara pengeluaran pemerintah bidang kesehatan terhadap indeks pembangunan manusia di Kota Magelang; (2) tidak ada pengaruh dan tidak signifikan antara pengeluaran pemerintah bidang pendidikan terhadap indeks pembangunan manusia di Kota Magelang; (3) tidak ada pengaruh dan tidak signifikan antara pengeluaran pemerintah bidang infrastruktur terhadap indeks pembangunan manusia di Kota Magelang. Secara bersama-sama variabel pengeluaran pemerintah bidang kesehatan, bidang pendidikan, dan bidang infrastruktur berpengaruh signifikan terhadap indeks pembangunan manusia di Kota Magelang tahun 2006-2018.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMSI ENERGI TERBARUKAN DI INDONESIA Yulia Afriyanti; Hadi Sasana; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 2, No 3 (2020): DINAMIC : DIRECTORY JOURNAL OF ECONOMIC
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31002/dinamic.v2i3.1428

Abstract

Energi sangat dibutuhkan dalam menjalankan kegiatan ekonomi. Sebagai sumber daya alam, energi harus dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk kemakmuran masyarakat dan pengelolaannya harus disetujui dengan prinsip pembangunan berkelanjutan. Potensi energi terbarukan di Indonesia sangat besar. Sayangnya belum dimanfaatkan secara maksimal. Konsumsi energi terbarukan di Indonesia periode 1990-2018 masih sangat rendah dan kenaikannya tidak terlalu signifikan karena konsumsi energi di Indonesia masih didominasi oleh konsumsi energi fosil. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan penduduk, subsidi energi, dan konsumsi energi bahan bakar fosil terhadap konsumsi energi terbarukan. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diterbitkan oleh Energi Dunia, Bank Dunia, dan Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Penelitian ini menggunakan data deret waktu tahun 1990 hingga 2018. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan ekonomi dan pertumbuhan penduduk tidak berpengaruh signifikan terhadap konsumsi energi terbarukan di Indonesia tahun 1990-2018. Namun subsidi energi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap konsumsi energi terbarukan, sedangkan konsumsi energi bahan bakar fosil berpengaruh positif dan signifikan terhadap konsumsi energi terbarukan di Indonesia periode 1990-2018. Secara simultan, variabel pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan penduduk, subsidi energi, dan konsumsi energi bahan bakar fosil berpengaruh terhadap konsumsi energi terbarukan di Indonesia periode 1990-2018.
ANALISIS PENGARUH KETIMPANGAN GENDER TERHADAP PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO DI JAWA TENGAH TAHUN 2010-2018 Ardiyana Yunika Infarizki; Gentur Jalunggono; Lorentino Togar Laut
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 2, No 2 (2020): DINAMIC : DIRECTORY JOURNAL OF ECONOMIC
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31002/dinamic.v2i2.1387

Abstract

AbstrakIndeks pembangunan gender dapat memperlihatkan kesetaraan gender perempuan dan laki-laki. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh rasio rata-rata lama sekolah, rasio angka harapan hidup, rasio tingkat partisipasi angkatan kerja dan indeks pemberdayaan gender terhadap produk domestik regional bruto tahun 2010-2018 di Wilayah Karesidenan Kedu. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data sekunder yang bersumber dari Badan Pusat Statistik dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Penelitian ini menggunakan data time series periode waktu 2010 hinga 2018 dan data cross-section yaitu pada 6 wilayah di Wilayah Karesidenan Kedu di Jawa Tengah. Penelitian ini menggunakan alat analisis Regresi Panel dengan pendekatan Fixed Effect Model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio rata-rata lama sekolah, rasio angka harapan hidup dan indeks pemberdayaan gender berpengaruh dan signifikan terhadap produk domestik regional bruto di Wilayah Karesidenan Kedu.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENYALURAN KMK TERHADAP UMKM PADA BANK UMUM DI INDONESIA TAHUN 2014-2018 Arum Akbar Sagita; Lucia Rita Indrawati; Gentur Jalunggono
DINAMIC : Directory Journal of Economic Vol 1, No 4 (2019): DINAMIC : Directory Journal of Economic
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.677 KB) | DOI: 10.31002/dinamic.v1i4.800

Abstract

Bank merupakan lembaga keuangan yang menghimpun dana dari masyarakat dalambentuk simpanan dan menyalurkan kembali kepada masyarakat dalam bentuk kredit.Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masalah permodalan Usaha Mikro Kecil dan Menengah(UMKM). Hal tersebut dikarenakan belum optimalnya kredit yang disalurkan oleh bankkepada UMKM. Sedangkan keberadaan sektor usaha ini terus meningkat. Oleh karena ituperlu dilakukan pengujian faktor-faktor yang memengaruhi kebijakan penyaluran kreditperbankan, yang meliputi Inflasi, tingkat suku bunga, dan NPL. Penelitian ini menggunakan Bank Umum secara keseluruhan sebagai obyek penelitian, dengan periode penelitian dari tahun 2014-2018. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, sementara uji hipotesis menggunakan uji-t untuk menguji variabel secara parsial serta uji-F untuk menguji variabel secara bersama dengan tingkat signifikansi 5%. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh Inflasi, tingkat suku bunga, dan NPL terhadap Penyaluran Kredit Modal Kerja pada Bank Umum di Indonesia. Dari hasil pengujian diketahui secara parsial dengan uji t, bahwa (1) Inflasi berpengaruh positif dan signifikan (2) tingkat suku bunga berpengaruh positif dan signifikan (3) NPL berpengaruh negatif dan signifikan (4) Secara simultan dengan uji F, diperoleh hasil bahwa variabel Inflasi, tingkat suku bungam dan NPL berpengaruh terhadap penyaluran kredit modal kerj.
Determinants of Economic Growth in the Kedu Residency Period 2010-2019 Luthfiana Riski Dewanti; Gentur Jalunggono
Indonesian Financial Review Vol. 1 No. 1 (2021)
Publisher : YPPP AL-AMSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.675 KB) | DOI: 10.55538/ifr.v1i1.1

Abstract

Economic growth is very important to measure economic progress as a result of national development. Several factors can be used in calculating economic growth. The purpose of this study is to analyze how the influence of Gross Regional Domestic Product (GRDP), Human Development Index (HDI) and total poor population on economic growth in the Kedu Residency. This research was conducted in districts or cities in the Kedu residency area for 10 years starting from the period 2010-2019. This study uses a fixed effect model. The analysis shows that the Gross Regional Domestic Product (GRDP) variable and the Human Development Index (HDI) together have a positive and significant effect on economic growth in the Kedu Residency. Variable of poor people has a positive and significant influence on economic growth in the Kedu Residency.