cover
Contact Name
Ni Luh Made Mahendrawati
Contact Email
made.mahendrawati@gmail.com
Phone
+628123961868
Journal Mail Official
made.mahendrawati@gmail.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
International Journal of Community Service Learning
ISSN : 25797166     EISSN : 25496417     DOI : https://doi.org/10.23887/ijcsl.v5i3.37047
Core Subject : Economy, Social,
International Journal of Community Service Learning is a scientific journal Community Service published by Universitas Pendidikan Ganesha. This journal is published 4 times a year, ie in February, May, August, and November. The article was published on the results of community service related to education, science, technology, socio-economics, and entrepreneurship.
Articles 17 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 4 (2020): November 2020" : 17 Documents clear
Pengembangan Media Pembelajaran Membaca Mengeja Berbasis Aplikasi untuk Kelas 1 Sekolah Dasar Widyowati, Ferty Tri; Rahmawati, Intan; Priyanto, Wawan
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.25 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29714

Abstract

Kemampuan membaca permulaan merupakan salah satu keterampilan membaca yang harus dimiliki oleh seorang siswa agar nanatinya dapat melanjutkan pembelajaran ke materi yag lebih kompleks, melalui kegiatan membaca siswa akan memahami materi dengan mudah. Namun pada kenyataannya masih banyak siswa kelas satu yang belum mampu membaca dengan lancar. Penelitian ini bertujuan untuk Mengembangkan karakteristik media pembelajaran Membaca Mengeja berbasis Aplikasi yang validan dan praktis. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian dan Pengembangan atau Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE. Dengan jumlah sampel sebanyak 28 siswa kelas 1. Teknik pengumpulan data menggunakan penilaian validasi ahli materi, ahli media pembelajaran, angket respon guru dan angket respon siswa serta angket kebutuhan guru.  Hasil analisis data menunjukkan bahwa angket ahli materi dan ahli media pembelajaran adalah 93,43% dengan kategori “ sangat baik”. Hasil analisis angket respon guru adalah 96,6% dengan kategori “sangat baik”. Hasil analisi angket respon siswa adalah 99,46% dengan ketegori “sangat baik”. Jadi, pengembangan media pembelajaran membaca mengeja berbasis aplikasi untuk kelas I sekolah dasar layak digunakan pada pembelajaran. Saran yang dapat disampaikan adalah media pembelajaran membaca mengeja berbasis aplikasi dapat digunakan guru dan siswa untuk media pembalajaran membaca.
Pemberdayaan Masyarakat Pada Kelompok Usaha Loloh Cemcem Putra, Ngurah Panji; Larasdiputra, Gde Deny; Pratama, I Gede Surya; Putra, Adi Pratama
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (467.873 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29680

Abstract

Loloh Cemcem merupakan minuman tradisional khas Desa Penglipuran dan merupakan produk unggulan desa tersebut. Oleh karena itu, keberlangsungan usaha loloh cemcem penting untuk diperhatikan. Permasalahan yang dialami antara lain keterbatasan pengetahuan dalam pencatatan transaksi keuangan, keterbatasan dalam pemasaran, serta permasalahan yang berkaitan dengan kebersihan dalam proses produksi. Tujuannya adalah untuk pemberdayaan masyarakat pada kelompok usaha loloh cemcem.  Kelompok Usaha Cemcem Loloh di Desa Penglipuran yang diketuai oleh Bapak I Wayan Sandya menjadi partner dalam program pemberdayaan masyarakat ini. Solusi yang diberikan antara lain sosialisasi terkait pencatatan keuangan, sosialisasi strategi bauran pemasaran, serta penyuluhan kebersihan dan kebersihan produksi loloh cemcem. Hasil yang didapat adalah aplikasi Buku Kas yang ditawarkan sangat bermanfaat bagi mitra. Mitra juga lebih mementingkan tingkat higienitas dan sanitasi dalam proses produksi, dan mitra mampu menghasilkan produk dengan varian ukuran baru dan pangsa pasar yang lebih luas.
Sosialisasi Strategi dan Web Pemasaran Online (PPDM di Desa Rasau Jaya Satu) Suwarni, Linda; Sarwono, Eko; Suryadi, Edy; selviana, Selviana
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.665 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29246

Abstract

Pandemi Covid-19 yang terjadi berdampak pada berbagai aspek kehidupan, termasuk pada Usaha Kecil dan Menengah (UKM). UKM Mekar Sari dan Sekapur Sirih yang bergerak dalam bidang produksi rengginang, jagung marning, kerupuk beras, dan keripik tahu juga terdampak akibat pandemic ini. Keterbatasan dalam pemasaran yang saat ini tidak bisa secara konvensional menyebabkan penurunan pendapatan mitra. Permasalahan lain adalah ketidaktahuan mitra tentang strategi pemasaran online. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk memperkenalkan tentang strategi pemasaran online dan web pemasaran online. Potensi yang dimiliki oleh mitra adalah memiliki kemauan dan semangat yang tinggi untuk terus belajar. Berdasarkan kesepakatan tim pengabdi dengan mitra, maka solusi yang dilakukan dalam mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan sosialisasi strategi dan penyediaan web pemasaran online melalui program pengembangan desa mitra (PPDM) di tahun ketiga. Metode kegiatan menggunakan ceramah dan demonstrasi pengelolaan web pemasaran online. Kegiatan pengabdian ini terlaksana dengan baik. Terjadi peningkatan pengetahuan khalayak sasaran sebesar 57,4% antara sebelum dan setelah dilakukan kegiatan pengabdian ini. Pihak pemerintah desa perlu melakukan pendampingan melalui Badan Usaha Milik Desa (BumDes) agar pemasaran online ini tetap berjalan optimal. 
PKM Peningkatan Perekonomian Rumah Tangga Melalui Usaha Kerajinan Lidi Martini, Riski; Manuaba, Putra; Wahyudi, Anggita
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (374.259 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.27997

Abstract

Program pemberdayaan masyarakat sudah dilakukan pemerintah dan sesuai dengan tujuan pembangunan Indonesia seutuhnya. Pembangunan menempatkan manusia sebagai subjek pembangunan. Pemberdayaan usaha sangat menunjang ekonomi rumah tangga, salah satunya adalah usaha kerajinan lidi. Bahan baku pembuatan kerajinan lidi adalah lidi daun kelapa, yang merupakan salah satu bagian yang dihasilkan dari pohon kelapa. Salah satu produk olahan dari lidi adalah piring lidi, piring lidi semacam piring alas yang terbuat dari lidi daun kelapa/daun lontar/lidi kelapa sawit yang telah diproses hingga halus dan dirangkai menyerupai piring makan.  Perubahan pola hidup/budaya masyarakat yang menginginkan hal yang lebih praktis, terutama untuk kegiatan pesta, bila dulunya menggunakan piring yang terbuat kaca maka sekarang berubah lebih memilih menggunakan piring yang terbuat dari lidi atau rotan. Hal ini dilakukan dengan pertimbangan bahwa bila menggunakan piring yang terbuat dari kaca akan memerlukan tenaga, serta memerlukan air dan sabun untuk mencucinya sedangkan dengan menggunakan piring lidi cukup dialasi daun pisang atau kertas makanan, tanpa harus mencuci. Khalayak sasaran dari program pengabdian masyarakan ini adalah Ibu Ni Luh Suparningsih yang berasal dari Buleleng dan saat ini tinggal di Jalan Astasura Denpasar. Kontribusi dasar dari program ini adalah meningkatkan kemampuan pembukuan, kapasitas produksi, peningkatan pemasaran melalui website, dan mengembangkan diversifikasi produk.
Pelatihan Personal Branding Bagi Persiapan Pengembangan Karir Mahasiswa Tingkat Akhir Kadiyono, Anissa Lestari; Gunawan, Gianti; Budiarto, Arief; Andriani, Endah
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (360.257 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29730

Abstract

Masa pandemi covid-19 meningkatkan pengangguran dan mengancam tenaga kerja baru menjadi Sumber Daya Manusia dikarenakan kurangnya lapangan kerja yang berkualitas. Upaya yang dapat dilakukan oleh Perguruan Tinggi yang akan mencetak mahasiswa sebagai lulusan sarjana yang akan memasuki dunia kerja adalah dengan melakukan intervensi untuk meningkatkan kesiapan mahasiswa menghadapi dunia kerja. Intervensi yang dilakukan berupa program pelatihan dengan pemberian wawasan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk meningkatkan kapasitas psikologis mahasiswa yang akan menjadi angkatan kerja baru, khususnya dalam hal Personal Branding. Pemberian program pelatihan dilakukan menggunakan konsep pengembangan karir yang memperhatikan tahap perkembangan karir mahasiswa yang berada pada tahap eksplorasi. Intervensi berupa pelatihan ini dilakukan pada 98 orang mahasiswa dan memberikan dampak positif pada pertambahan wawasan, keterampilan, dan kesiapan mahasiswa dalam memasuki dunia kerja. Hal ini dapat diterapkan pada perguruan tinggi lain untuk meningkatkan kesiapan mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja. Pemberian program pelatihan dilakukan menggunakan konsep pengembangan karir yang memperhatikan tahap perkembangan karir mahasiswa yang berada pada tahap eksplorasi. Intervensi berupa pelatihan ini dilakukan pada 98 orang mahasiswa dan memberikan dampak positif pada pertambahan wawasan, keterampilan, dan kesiapan mahasiswa dalam memasuki dunia kerja. Hal ini dapat diterapkan pada perguruan tinggi lain untuk meningkatkan kesiapan mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja.
Program Kemitraan Masyarakat Pada Kelompok Nelayan Sumber Ayu Mandasari, IA Cynthia Saisaria; Idawati, Ida Ayu Agung; Mahendrawati, Ni Luh Made
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (285.463 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29630

Abstract

Daerah Pantai Kedonganan merupakan daerah tujuan wisata di Bali yang juga memiliki hasil laut yang tinggi. Perekonomian masyarakat sekitar didukung oleh hasil laut dan pariwisata tersebut. Pendapatan masyarakat tergantung pada jumlah kunjungan wisatawan. Biasanya, penurunan penjualan terjadi saat low season. Tujuan pengabdian masyarakat ini membantu mitra untuk meningkatkan penjualan khususnya pada low season. Mitra dari program pengabdian masyarakat ini adalah “Kelompok Nelayan Sumber Ayu” yang terletak di Desa Kedonganan, Kabupaten Badung. Kelompok nelayan ini menjual hasil olahan ikan. Permasalahan yang dihadapi kelompok nelayan ini adalah: 1) Penurunan penjualan saat low season. 2) Teknik pemasaran yang masih manual. 3) Adanya perselisihan dengan konsumen. Metode yang digunakan adalah pembinaan dan pendampingan sistem digital marketing dalam memasarkan olahan ikan serta tata cara penyelesaian preventif dan represif terhadap perselisihan yang terjadi dengan konsumen. Hasil dari pengabdian ini adalah pembinaan mengenai risiko yang mungkin dihadapi saat terjadinya penurunan penjualan. Pemaparan tentang strategi digital marketing dan pembentukan website yang diharapkan akan mampu menunjang pemasaran produk kelompok nelayan tersebut. Terakhir, pembinaan tata cara preventif dan represif dalam menghadapi konsumen. Pendampingan ini diharapkan mampu membantu penjualan nelayan tetap stabil khususnya saat low season.
Training English for Educator at SMP Angkasa, Tuban – Kuta, Bali Widiadnya Putri, I Gusti Ayu Vina; Santika, I Dewa Ayu Devi Maharani
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (457.905 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.28883

Abstract

This program aims to give English training to Educator at SMP Angkasa, Tuban-Kuta, Bali. In general, the priority problems faced by educators in SMP Angkasa are the low quality of spoken and written English communication in understanding English vocabulary which is often used in the learning process. This is due to a lack of mastery of English vocabulary, lack of understanding of English theory, and lack of motivation to improve their English language skills. Besides that, most of the educators at SMP Angkasa are educators from various disciplines, so mastering English for them is not a priority.  The training is focused on providing material on how to communicate well in transferring learning materials to students by communicating in English. Enrich the vocabulary that is often used by educators in the implementation of the teaching and learning process. This community service activities uses methods in the form of application of science and technology with an orientation towards providing English language training and training in communication skills through lectures, demonstrations, and questions and answers. From the English training given to educators at SMP Angkasa, it can be seen that the progressive progress of the trainees towards the use of English for oral and written communication. The progress in communication is evidenced by the use of English when delivering material in class. Furthermore, the ability to listen to the simple spoken conversations of the trainees has also increased, which can be seen during the training. Teachers use full English as the language of instruction during training and trainees can carry out the instructions given at that time well. Finally, there is progress in the ability to read and write simple information from the trainees. This is evidenced by the teaching material prepared by the training participants which is compiled in English and then discussed with the students in their respective classes also in the language of instruction is English.
Peningkatan Penguatan Pendidikan Karakter Siswa Melalui Pemberdayaan Kompetensi Sosial dan Kepribadian Guru Syofyan, Harlinda; Susanto, Ratnawati; Setiyati, Ritta; Vebryanti, Vebryanti; Ramadhanti, Dita; Mentari, Indah; Ratih, Ratih; Dwiyanti, Karina; Oktavia, Heni; Tesaniloka, Melinda
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.26 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29840

Abstract

Pendidikan karakter diselenggarakan untuk mengarahkan institusi Pendidikan dalam pencapaian pembentukan karakter dan akhlak mulia siswa secara terpadu, utuh, dan seimbang dan tergambar dalam perilaku sehari-hari. Guru sebagai sosok yang selalu diteladani segala tindakan dan tingkah lakunya oleh siswanya mesti selalu menjaga sikap, memberikan hal-hal yang baik kepada semua siswanya. PKM penguatan Pendidikan karakter siswa ini diadakan di SDN Grogol 05 Pagi, yang bertujuan untuk memberikan penyegaran kepada guru-guru dalam kompetensi sosial dan kepribadannya untuk dapat diarahkan dalam penguatan karakter siswanya. Hal ini diungkapkan dari hasil wawancara dengan kepala sekolah mitra, untuk memberikan penyegaran kembali kepada guru-guru untuk lebih menonjolkan kompetensi kepribadian dan sosial . Hasil supervisi dan dari pengamatan kepala sekolah ini menjadi acuan dan permintaan kepada tim PKM untuk diberikan pelatihan dan penyegaran agar, kompetensi menjadi lebih baik dan dapat ditularkan ke siswanya melalui keteladanan. PKM ini dilakukan dengan kegiatan sosialisasi, pelatihan, implementasi dalam pembelajaran dan pengukuran melalui observasi dan penyebaran kuesioner. Hasil PKM menunjukkan adanya peningkatan kompetensi sisial *% dan kepribadian guru 7%, dan pada penguatan butir karakter dari  siswa juga terjadi peningkatan
Physical Test Training as a Part of Preventive Health Equipment Maintenance in Puskesmas Ciledug, Tangerang City Hermawan, Frisa Yugi
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.515 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29209

Abstract

Health equipment is one of the most important supporting factors in the implementation of health services in health service facilities. The condition and function of health equipment must be good and can support health services. The Ciledug Public Health Center (Puskesmas Ciledug) in Tangerang City has an electromedical device that requires regular maintenance. This activity aimed to provide a correct understanding of the inspection and preventive maintenance (IPM) of electromedical devices to operators/users in the electrical sector, which was oriented towards habits (routine) as a preventive activity before the equipment is damaged and can extend the life of the electromedical device. The used methods were presentation, discussion, practice, and functional tests to the devices. The expected results were to be input to improve the ability of users/operators in handling IPM and build an understanding related to a culture of caring for maintenance to the top Management of Puskesmas Ciledug.
Pengaruh Penyediaan Fasilitas Pengolahan Pakan dan Limbah terhadap Produktivitas Peternakan Desa Nggorang, Manggarai Barat Detha, Annytha -; Ndaong, Nemay; Foeh, Nancy; Maranatha, Grace; Datta, Frans Umbu
International Journal of Community Service Learning Vol 4, No 4 (2020): November 2020
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (358.801 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v4i4.29479

Abstract

Potensi peternakan, pertanian, dan pariwisata Desa Nggorang, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat dapat menjadi perpaduan yang berjalan secara sinergi bila dikelola dengan baik sehingga menjadi kekuatan/potensi dari peternak dan petani di Desa Nggorang. Namun permasalahannya, produktivitas peternakan dan pertanian pada kenyataan belum berkembangan secara optimal. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini yaitu pengaruh penyediaan fasilitas pengolahan pakan dan limbah terhadap produktivitas peternakan Desa Nggorang, Manggarai Barat. Metode pendekatan dalam mencapai tujuan pengabdian yaitu tindak lanjut dari kegiatan pendidikan dan pelatihan yang telah dilaksanakan melalui penyediaan fasilitas pendukung peternakan yaitu kandang jepit, bak penampung air, bak pembuatan amoniase, bak pembuatan bokashi, dan bak pembuatan silase. Berdasarkan hasil evaluasi yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa kegiatan pendidikan dan pelatihan produksi pakan ternak dan pengolahan limbah berdampak signifikan terhadap peningkatan pemahaman masyarakat di Desa Nggorang. Berdasarkan kegiatan pendampingan yang dilakukan, penyediaan fasilitas pendukung peternakan secara swadaya yaitu Kandang Jepit, Bak Penampung Air, Bak Pembuatan Amoniase, Bak Pembuatan Bokashi, dan Bak Pembuatan Silase dapat memberikan manfaat atau fungsi ganda, sebagai lahan penggembalaan dan pusat pelayanan kesehatan hewan. Pengaruh fasilitas pendukung dalam pembuatan pakan dan pengolahan limbah seperti bak air, bak pembuatan silase dan Bokashi serta, bak penyimpanan berpengaruh dalam meningkatkan kinerja dan produktivitas peternakan terutama dalam menciptakan kawasan penggembalaan terintegrasi.

Page 1 of 2 | Total Record : 17


Filter by Year

2020 2020


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 2 (2023): May 2023 Vol. 7 No. 1 (2023): February 2023 Vol. 7 No. 4 (2023): November Vol. 7 No. 3 (2023): Agustus Vol. 6 No. 4 (2022): November 2022 Vol. 6 No. 3 (2022): August 2022 Vol. 6 No. 2 (2022): May 2022 Vol. 6 No. 1 (2022): February 2022 Vol 6, No 1 (2022): February 2022 Vol 5, No 4 (2021): November 2021 Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021 Vol. 5 No. 3 (2021): August 2021 Vol. 5 No. 2 (2021): May 2021 Vol 5, No 1 (2021): February 2021 Vol. 5 No. 1 (2021): February 2021 Vol 5, No 3 (2021): Agustus Vol 5, No 2 (2021): May Vol. 4 No. 4 (2020): November 2020 Vol 4, No 4 (2020): November 2020 Vol 4, No 3 (2020): August 2020 Vol. 4 No. 3 (2020): August 2020 Vol 4, No 2 (2020): May 2020 Vol. 4 No. 2 (2020): May 2020 Vol. 4 No. 1 (2020): February 2020 Vol 4, No 1 (2020): February 2020 Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 2 (2019): May 2019 Vol 3, No 1 (2019): February 2019 Vol. 3 No. 1 (2019): February 2019 Vol 3, No 2 (2019) Vol. 2 No. 4 (2018): November 2018 Vol 2, No 4 (2018): November 2018 Vol. 2 No. 3 (2018): August 2018 Vol 2, No 3 (2018): August 2018 Vol. 2 No. 2 (2018): May 2018 Vol 2, No 2 (2018): May 2018 Vol. 2 No. 1 (2018): February 2018 Vol 2, No 1 (2018): February 2018 Vol 1, No 3 (2017): November 2017 Vol. 1 No. 3 (2017): November 2017 Vol. 1 No. 2 (2017): August 2017 Vol 1, No 2 (2017): August 2017 Vol 1, No 1 (2017): May 2017 Vol. 1 No. 1 (2017): May 2017 More Issue