cover
Contact Name
Budi Priyo Prawoto
Contact Email
budiprawoto@unesa.ac.id
Phone
+6231-8280009
Journal Mail Official
jurnallitdikmipa@unesa.ac.id
Editorial Address
gedung c8 jurusan matematika FMIPA Universitas Negeri Surabaya kampus ketintang
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika dan Sains
ISSN : -     EISSN : 2580586X     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika dan Sains (JPPMS) adalah jurnal yang dikelola oleh Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Surabaya. Jurnal ini memuat artikel penelitian yang berorientasi pada pokok-pokok kajian pendidikan matematika dan sains (fisika, kimia, biologi, dan IPA). Fokus dan cakupan Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika dan Sains meliputi: Inovasi Pembelajaran Asesmen dan Evaluasi Media Pembelajaran Konsepsi dan Miskonsepsi Kurikulum dan Filsafat Psikologi Kognitif
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 105 Documents
ANALISIS PERSEPSI MAHASISWA DAN DOSEN TERHADAP MOTIVASI BELAJAR PADA PERKULIAHAN FISIOLOGI HEWAN Amin, Astuti Muhammad; Corebima, Aloysius Duran; Zubaidah, Siti; Mahanal, Susriyati
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 2 (2017): Volume 1, No. 2 (2017): Second Edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Persepsi peserta didik mengenai nilai dari pembelajaran sains secara langsung terkait dengan upaya dan keuletan yang ditunjukkan oleh peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauhmana persepsi mahasiswa dan dosen pada perkuliahan biologi khususnya pada mata kuliah Fisiologi Hewan. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan metode survei dan observasi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2015 hingga Juni 2016 di Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar; UPRI Makassar, STKIP PI Makassar. Subjek penelitian adalah 349 mahasiswa biologi dan 46 dosen biologi. Hasil angket mahasiswa menunjukkan bahwa aspek percaya diri mahasiswa untuk aktif dalam diskusi kelas masih rendah dengan rata-rata perolehan 28.30%; keberanian mahasiswa dalam mengajukan pertanyaan/pendapat dalam diskusi kelas dengan rata-rata 28.70%; hanya sekitar 27.14% mahasiswa yang memiliki persepsi bahwa strategi belajar yang digunakan oleh dosen selama pembelajaran dapat membantu mereka dalam memahami materi Fisiologi Hewan; 79.61% mahasiswa beranggapan bahwa frekuensi penggunaaan metode ceramah oleh dosen sangat dominan dalam perkuliahan Fisiologi Hewan; Sekitar 55.39% dosen masih beranggapan bahwa mahasiswa sulit memahami materi jika tidak dijelaskan secara keseluruhan. Sementara itu, hasil angket dosen diperoleh informasi bahwa sekitar 47.65% dosen mengukur motivasi belajar mahasiswa dan 41.84% diantaranya mengalami kesulitan dalam mengukur motivasi belajar mahasiswa dalam proses pembelajarannya. Data ini kemudian menjadi komponen awal dan mendasar bagi peneliti untuk mengidentifikasi aspek keterbutuhan mahasiswa terhadap perbaikan proses pembelajaran biologi. Kata kunci: analisis persepsi, motivasi belajar, fisiologi hewan
MELATIHKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMA MENGGUNAKAN LKS BERBASIS PROYEK MEDAN LISTRIK DC PADA DORMANSI DAN GERMINASI Al islami, Senja Aprilia Paramytha; Yuliani, Yuliani; Indana, Sifak
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 2 (2017): Volume 1, No. 2 (2017): Second Edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil keterampilan berpikir kritis siswa menggunakan LKS berbasis proyek tentang ?pengaruh medan listrik direct current pada dormansi dan germinasi?. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) terdiri dari 10 tahapan yaitu potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, ujicoba produk, revisi produk, ujicoba pemakaian, produksi massal, namun pada penelitian ini langkah produksi massal tidak dilakukan. Produk diujicoba secara terbatas di SMAN 1 Probolinggo menggunakan 10 siswa kelas XI akselerasi. Kriteria keterampilan berpikir kritis berdasarkan merancang percobaan, analisis data dan menyimpulkan konsep. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan LKS berbasis proyek dapat melatihkan keterampilan berpikir kritis siswa berdasarkan rerata hasil tugas proyek 91,67 dan rerata hasil keterampilan berpikir kritis 79,73.
FORMAT ANALISIS KRITIS ARTIKEL YANG BERPOTENSI MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS MAHASISWA Susilo, Herawati; Zubaidah, Siti; Rahman, Fatchur; Sudrajat, Ahmad Kamal
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 2, No 2 (2018): Vol. 2, No. 2
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan format analisis kritis artikel (FAKA) yang berpotensi untuk mengembangkan keterampilan berpikir kritis. Keterampilan berpikir kritis mahasiswa perlu dikembangkan sebagai salah satu kecakapan hidup abad 21 yang sangat diperlukan untuk menghadapi tantangan zaman. Keterampilan berpikir kritis juga diperlukan untuk mengembangkan proposal penelitian. Salah satu kegiatan yang harus dilakukan mahasiswa adalah melakukan analisis kritis (antis) artikel. Kegiatan melakukan antis artikel perlu dilakukan oleh setiap peneliti agar dapat memposisikan penelitiannya dalam state of the art penelitian dalam bidangnya. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menambah wawasan dan rujukan yang dapat digunakan untuk membahas hasil penelitiannya. Dalam rangka melatih mahasiswa melakukan kegiatan antis artikel diperlukan FAKA yang tepat. Berdasarkan pengalaman membelajarkan metodologi penelitian selama bertahun-tahun dirasakan bahwa pemilihan FAKA sangatmenentukan kualitas dan pemanfaatan hasil antis artikel yang dilakukan oleh mahasiswa. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Metode penelitian deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan format analisis kritis artikel yang dapat mengembangkan keterampilan berpikir kritis dan mendeskripsikan formatpenilaian hasil analisis kritis. FAKA yang berpotensi untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis mahasiswa tersusun atas calon judul proposal penelitian, nomor urut artikel yang diantis, nama, NIM, kelas tanggal, referensi, kualitas jurnal, tujuan, metodologi penelitian, konsep yang dirujuk/dijadikan wacana, kelebihan dan kekurangan artikel, pertanyaan yang dimunculkan, konsep yang dipelajari, dan refleksi diri. Hasil penelitian ini adalah diperoleh FAKA berdasarkan FRISCO yang dapat memberdayakan keterampilan berpikir kritis mahasiswa. Masing-masing bagian dari FAKA dapat melatih mahasiswa untuk melakukan analisis secara kritis mengenai bagaimana artikel yang dianalisis kritis tersebut dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa dalam rangka penyusunan proposal penelitiannya. This study is describing the article critical analysis format (FAKA) which has a potential to develop critical thinking skills. Students' critical thinking skills (SCTS) need to be developed as one of the 21st-century life skills that are needed to face the challenges. Critical thinking skills are also needed to develop research proposals. One of the activities that students must do is conducting critical analysis of articles, which is it need to be carried out by each researcher in order to point his state of the art of the research in his field. In order to train students to carry out critical analysis activities, the right FAKA is needed. Based on the experience of teaching research methodologies, the selection of FAKA determined the quality and utility of the results of critical analysis of articles. Descriptive research methods are used to describe the format of critical analysis that can develop critical thinking skills and describe the format of assessment of critical analysis results. FAKA has a potential to improve SCTS composed of prospective research proposal titles, the ordinal number of articles being analyzed, names, NIMs, date classes, references, journal quality, objectives, research methodology, referenced concepts, advantages, and disadvantages of articles, questions raised, concepts learned, and self-reflection. The results of this study are obtained by FAKA based on FRISCO which can empower SCTS. Each part of FAKA can train students to analyze critically about how the critically analyzed articles can be utilized by students in order to compile their research proposals.
REKONSTRUKSI RANCANGAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) MELALUI ANALISIS KESULITAN LITERASI SAINS PESERTA DIDIK SEKOLAH MENENGAH PERTAMA PADA TOPIK LISTRIK DINAMIS Juliani, Rini; Utari, Setiya; Saepuzaman, Duden
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 1 (2017): First edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Literasi sains (LS) merupakan kemampuan untuk memahami, menggunakan serta mengaplikasikan sains agar mampu mengambil keputusan berdasarkan pertimbangan sains secara efektif dan bertanggung jawab. Individu yang berliterasi sains akan mampu belajar untuk memecahkan permasalahannya dan beradaptasi dalam masyarakat yang terus berkembang. Sehingga, LS dipandang penting untuk dimiliki oleh setiap individu. Namun, diduga adanya indikasi proses pembelajaran sains belum secara optimal memfasilitasi pelatihanya LS siswa, sebagai contoh instruksi paktikum yang digunakan masih besifat verifikasi sehingga tidak memfasilitasi kemampuan mengembanagkan pertanyaan penyelidikan dan merencanakan penyelidikan. Dengan metode suvey menggunakan 143 sampel di salah satu SMP N kabupaten Bandung bertujuan untuk mendapatkan gambaan rekonstruksi pembelajaan sains yang melatihkan LS bedasakan profil kesulitan LS siswa.Hasil penelitian menunjukkan profil LS yang dipandang rendah pada domain pengetahuan prosedural  43,12%dan pengetahuan epistemik 47,44%, sedangkan pada  domain kompetensi mengevaluasi dan merancang penelitian ilmiah 42,31%, serta kompetensi menginterpretasikan data dan bukti ilmiah 56,76%. Berdasakan analisis profil dan hasil wawancara dengan guru dan siswa, maka rekonstruksi RPP menekankan pada proses observasi untuk menghasilkan pertanyaan penyelidikan, merencanakan penyelidikan (mengenal variabel, membuat predikasi dan meencanakan pediksi), mendapatkan data sebagai bahan pengetahuan epistemik untuk  menganalisis dan membuat kesimpulan, serta memberikan saran berdasarkan hasil evaluasi penyelidikan ilmiah.
EFEKTIVITAS PELAKSANAAN KURIKULUM DI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BIOLOGI UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA Bashri, Ahmad; Puspitawati, Rinie Pratiwi; Ibrahim, Muslimin
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan: 1) mendeskripsikan keefektifan implementasi kurikulum SN-Dikti pada Prodi Pendidikan Biologi, dan 2) mendeskripsikan keterlaksanaan implementasi kurikulum SN-Dikti pada Prodi Pendidikan Biologi. Penelitian ini berupa penelitian observasional. Observasi dilakukan pada matakuliah program studi Pendidikan Biologi. Pengumpulan data terkait dokumen dan observasi dilakukan dengan mengacu pada instrumen yang relevan untuk mengukur  mengukur efektivitas dan keterlaksanaan kurikulum Dikti. Analisis data disesuaikan dengan jenis instrumennya, yaitu 1) instrumen pengumpul data dianalisis secara deskriptif kualitatif, 2) nilai hasil belajar dianalisis secara deskriptif kuantitatif dan uji perbedaan rerata, 3) instrumen observasi proses perkuliahan dianalisis secara deskrptif kuantitatif, 4) angket dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian yaitu 1) Kurikulum SN-Dikti pada Prodi Pendidikan Biologi efektif, dan 2) Keterlaksanaan Kurikulum SN-Dikti pada Prodi Pendidikan Biologi sangat baik.Kata kunci: Efektivitas, Kurikulum, Pendidikan Biologi This aims of this study to: 1) describe the effectiveness of the implementation of the SN-Dikti curriculum in Biology Education Department, and 2) describe the implementation of the SN-Dikti curriculum implementation in Biology Education Department. This research is an observational study. Observations were made on the courses of Biology Education Department. Collecting data related to documents and observations is conducted by referring to relevant instruments to measure the effectiveness and feasibility of the Higher Education curriculum. Data analysis was adjusted to the type of instrument, namely 1) the data collection instruments were analyzed descriptively qualitatively, 2) the value of learning outcomes was analyzed descriptively quantitative and the average difference test, 3) the observation instrument of the lecturing process was analyzed descriptively quantitative, 4) the questionnaire was analyzed descriptively quantitative. The results of the study are: 1) curriculum of SN-Dikti in Biology Education Department is effective, and 2) The implementation of SN-Dikti Curriculum in Biology Education Department is very good.Keywords: Effectiveness, Curriculum, Biology Education
PENGGUNAAN LKS DAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF STAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA KELAS XII KIMIA ANALISIS 1 SMKN 1 CERME GRESIK PADA MATERI REAKSI REDOKS DAN SEL VOLTA Wahyuni, Tri; Widodo, Wahono
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 2 (2017): Volume 1, No. 2 (2017): Second Edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa kelas XII Kimia Analisis 1 SMKN 1 Cerme Gresik pada materi Reaksi Redoks (Reduksi dan Oksidasi) dan Sel Volta dengan penggunaan LKS dan model Pembelajaran Kooperatif STAD (Student Teams Achievement Divisions). Pelaksanaan penelitian menggunakan refleksi dan observasi disertai siklus perbaikan pembelajaran. Temuan penelitian tindakan kelas ini yaitu pada siklus 1 ketuntasan hasil belajar siswa dari materi redoks 40,63% dengan nilai 75,00 dan ketuntasan hasil belajar materi sel volta 50% dengan nilai 76,13. Sedangkan pada siklus 2 ketuntasan hasil belajar siswa dari materi redoks dan sel volta 87 % dan 90,63%. Aktivitas belajar siswa pada siklus 1 dengan menggunakan RPP 1 memiliki rata-rata 60 dengan aktivitas 21,88% dan RPP 2 memiliki rata-rata 65 dengan aktivitas 21,88%.  Sedangkan aktivitas belajar siswa pada siklus 2 mengunakan RPP 1 memiliki rata-rata 79 dengan peningkatan aktivitas 100% dan RPP 2 memiliki rata-rata 82 dengan peningkatan aktivitas 100%. Berdasarkan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) penggunaan LKS dan Model Pembelajaran Kooperatif STAD (Student Teams Achievement Divisions) memiliki ketuntasan hasil belajar yang tinggi. Penelitian tindakan kelas ini memiliki aktivitas belajar siswa meningkat berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas pada meteri Redoks (Reduksi dan Oksidasi) dan Sel Volta melalui penggunakan LKS dan model pembelajaran Kooperatif STAD (Student Teams Achievement Divisions) dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa Kimia Analisis 1 SMKN 1 Cerme Gresik.
IDENTIFIKASI DAN REVISI MISKONSEPSI MATERI SUBSTANSI HEREDITAS PADA MAHASISWA PESERTA SEMESTER SISIPAN DI UNIVERSITAS JEMBER Hariyadi, Slamet
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 2, No 2 (2018): Vol. 2, No. 2
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemahaman konsep genetika sangat penting bagi mahasiswa karena dapat digunakan untuk menganalisis semua fenomena makhluk hidup. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi konsep yang salah tentang materi substansi hereditas pada mahasiswa yang menempuh perbaikan nilai di semester sisipan, sekaligus merevisi terhadap konsep yang salah. Metode Penelitian menggunakan deskripsikualitatif, yang menjelaskan secara detail setiap item miskonsepsi. Teknik pengumpulan data menggunakan tes benar salah beralasan yang disertai kolom criteria CRI (Certainty of Response Index). Hasil penelitian menunjukkan bahwa miskonsepsi awal mahasiswa termasuk dalam kategori Tinggi, tetapi kemudian turun menjadi Sedang setelah dilakukan revisi. Materi yang paling banyak mengalami miskonsepsi dan revisinya adalah Sintesis Protein.Understanding the concept of genetics is very important for students because it can be used to analyze all phenomena of living things. The purpose of this study is to identify the wrong concepts about the substance of heredity in students who have improved grades in the semester insert, as well as revise the wrong concepts. The research method uses a qualitative description, which explains in detail each item of misconception. Data collection techniques using the test of true false reasoning accompanied by CRI (Certainty of Response Index) column criteria. The results showed that students' initial misconceptions were included in the High category, but then dropped to Medium after being revised. The material that experiences the most misconceptions and revisions is Protein Synthesis.
PENERAPAN METODE INKURI TERBIMBING PADA KONSEP FOTOSISTESIS DI SMP NEGERI 8 BANDA ACEH Nurmaliah, Cut; Nursafiah, Nursafiah
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 1 (2017): First edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa melalui pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIII-4 (kelas eksperimen) dan siswa kelas VIII-5 (kelas kontrol).  Instrumen penelitian terdiri atas tes dan lembar observasi sikap ilmiah. Analisis data peningkatan hasil belajar berupa gain ternormalisasi (N-gain), dan sikap ilmiah dengan persentase. Perbedaan rata-rata N-gain kelas eksperimen dan kelas kontrol dianalisis dengan t-test. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan Inkuiri terbimbing dapat meningkatkan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh.
INOVASI PEMBELAJARAN BIOLOGI MELALUI ECO-FUN GAME PADA MATERI KONSEP LINGKUNGAN DAN INTERAKSI DALAM EKOSISTEM Mukhzayadah, Mukhzayadah; Wisodo, Hari; Arief, Munzil
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian yang dilakukan merupakan inovasi pembelajaran Biologi melalui Eco-Fun Game pada materi Konsep Lingkungan dan Interaksi dalam Ekosistem. Penelitian ini bertujuan meningkatkan pemahaman konsep peserta didik tentang lingkungan dan interaksi dalam ekosistem, mengembangkan ketrampilan proses sains dan sikap ilmiah bagi  peserta didik dan mendeskripsikan respon peserta didik terhadap pembelajaran Biologi melalui Eco-Fun Game. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus di MTs Darul Ulum Candiwates Prigen dengan melibatkan 40 peserta didik kelas VII. Data tentang pemahaman konsep lingkungan dan interaksi dalam ekosistem, kinerja dan respon terhadap pembelajaran Biologi melalui Eco-Fun Game dari peserta didik berturut-turut diperoleh dengan cara tes pemahaman konsep, performance assessment dan kuesioner. Data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) peserta didik mengalami peningkatan pemahaman konsep biologi (2) ketrampilan proses sains dan sikap ilmiah peserta didik mengalami perkembangan selama mengikuti permainan  Eco-Fun Game, yaitu peserta didik lebih terampil dalam mengobservasi, bertanya dan menganalisa kata dan istilah dalam ekosistem dan mampu menunjukkan sikap ilmiah selama permainan berlangsung dan (3) hasil kuesioner menunjukkan respon positif terhadap inovasi pembelajaran biologi melalui Eco-Fun Game.Kata kunci: Eco-Fun Game, ketrampilan proses sains, dan konsep lingkungan The research conducted is an innovation in learning Biology through Eco-Fun Games on the material Environmental Concepts and Interactions in Ecosystems. This study aims to improve students 'understanding of the environment and interactions within the ecosystem, develop scientific process skills and scientific attitudes for students and describe students' responses to learning Biology through Eco-Fun Games. This class action research was carried out in two cycles at MTs Darul Ulum Candiwates Prigen involving 40 class VII students. Data about understanding environmental concepts and interactions in ecosystems, performance and responses to learning Biology through Eco-Fun Games from students in a row were obtained by means of concept understanding tests, performance assessments and questionnaires. Data were analyzed descriptively. The results showed that (1) students had an increased understanding of biological concepts (2) the science process skills and scientific attitudes of students experienced development during the Eco-Fun Game, ie students were more skilled in observing, asking and analyzing words and terms in ecosystem and able to show scientific attitude during the game and (3) the results of the questionnaire show a positive response to the innovation of biology learning through Eco-Fun Games.Keywords:  Eco-Fun Game, scientific process skills, environmental concepts
PENGARUH PENERAPAN STRATEGI KOOPERATIF JIGSAW BERBASIS PRAKTIKUM TERHADAP KETERAMPILAN PROSES DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MAHASISWA PADA MATA KULIAH BOTANI TUMBUHAN RENDAH Dewi, Maria Paulin Sari
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 2 (2017): Volume 1, No. 2 (2017): Second Edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan hasil Tracer Study, diperoleh saran dari para lulusan untuk lebih meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam kegiatan praktikum. Oleh karena itu, dibutuhkan strategi pembelajaran yang dapat meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam kegiatan praktikum yaitu strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adanya pengaruh penerapan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum terhadap keterampilan proses dan hasil belajar biologi mahasiswa pada mata kuliah Botani Tumbuhan Rendah. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester III sebanyak 50 orang yang mengikuti mata kuliah Botani Tumbuhan Rendah. Perlakuan diberikan pada dua kelas yaitu kelas A dengan strategi pembelajaran konvensional berbasis praktikum, dan kelas B dengan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum. Data hasil penelitian dianalisisdengan analisis varians satu arah dan deskriptif. Hasil analisis menunjukkan ada pengaruh signifikan pada penerapan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum terhadap keterampilan proses dan hasil belajar biologi mahasiswa, dengan nilai probabilitas masing-masing adalah 0,04 dan 0,000 yang lebih kecil dari nilai alpha 0,05. Kesimpulan penelitian ini yaitu terdapat pengaruh penerapan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum terhadap keterampilan proses dan hasil belajar biologi mahasiswa. Kata kunci: jigsaw, praktikum, keterampilan proses, hasil belajar

Page 1 of 11 | Total Record : 105