Candra Rahma Wijaya Putra
Universitas Muhammadiyah Malang

Published : 26 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : ATAVISME JURNAL ILMIAH KAJIAN SASTRA

DINAMIKA BUDAYA DALAM NOVEL LANANG KARYA YONATHAN RAHARDJO Putra, Candra Rahma Wijaya; Sugiarti, Sugiarti
ATAVISME Vol 22, No 1 (2019): ATAVISME
Publisher : Balai Bahasa Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (624.734 KB) | DOI: 10.24257/atavisme.v22i1.515.113-127

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap ekologi budaya yang terdapat di dalam novel Lanang karya Yonathan Rahardjo. Novel ini dipilih karena sarat akan representasi ekologi budaya di era milenial ini. Pembahasan ekologi budaya tidak dapat dilepaskan dari hubungan antara budaya, manusia, dan lingkungan. Penelitian ini menggunakan pendekatan ekologi budaya. Data penilitian berupa dialog atau monolog yang mengandung wacana mengenai ekologi budaya. Hasil penelitian ini menunjukan ada dua cara yang dilakukan manusia dalam pemenuhan kebutuhan, yaitu kebudayaan tradisional dan modern. Pemilihan salah satu cara tersebut akan melahirkan ketimpangan, khususnya terkait dengan lingkungan. Kedua kebudayaan tersebut harus berjalan beriringan untuk mencapai ekologi budaya yang ideal.