Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Candrasangkala Pendidikan Sejarah

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN SEJARAH “ZAPRA” BERBASIS POP UP BOOK PADA MATERI TEKNOLOGI HASIL KEBUDAYAAN ZAMAN PRAAKSARA DI INDONESIA UNTUK KELAS X IIS 3 SMA DARUT TAQWA PURWOSARI KABUPATEN PASURUAN Mutiara Syafira Anastasia; Joko Sayono; Arif Subekti
Candrasangkala: Jurnal Pendidikan dan Sejarah Vol 8, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30870/candrasangkala.v8i2.16722

Abstract

Abstract: This research aims to produce a pop-up book-based history learning media about the technology results of prehistoric culture in Indonesia for Darut Taqwa Purwosari High School, Pasuruan Regency class X IIS 3. The limited use of information technology-based learning media and the prohibition of the use of gadgets in Islamic education-based schools have caused history teachers in conveying and explaining historical material become unattractive, even though teachers must respond to technological advances that may lead to automation of the world of education. The research method used in this research uses research and development methods. The results of the research that resulted from the development of pop up book learning media based on the results of the feasibility test obtained a percentage value of 89.7% by material expert validators and 92.3% by media expert validators. The development of pop up book learning media is made with an attractive design, a practical and efficient form and is effective for the use of history learning activities in the classroom. Keywords: Development of Learning Media, Pop Up Books, Technology Results of Prehistoric Culture in Indonesia Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran sejarah berbasis pop up book tentang teknologi hasil kebudayaan zaman praaksara di Indonesia untuk SMA Darut Taqwa Purwosari, Kabupaten Pasuruan kelas X IIS 3. Terbatasnya penggunaan media pembelajaran berbasis teknologi informasi dan pelarangan penggunaan gadget di sekolah berbasis pendidikan Islam menyebabkan guru sejarah dalam menyampaikan dan menerangkan materi sejarah menjadi tidak menarik, padahal guru harus merespon kemajuan teknologi yang mungkin terjadinya otomatisasi dunia pendidikan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan. Hasil penelitian yang dihasilkan dari pengembangan media pembelajaran pop up book berdasarkan hasil uji kelayakan didapatkan nilai persentase sebesar 89,7% oleh validator ahli materi dan 92,3% oleh validator ahli media. Pengembangan media pembelajaran pop up book dibuat dengan desain yang menarik, bentuk yang praktis dan efisien serta efektif bagi penggunaan kegiatan proses pembelajaran sejarah di kelas. Kata Kunci: Pengembangan Media Pembelajaran, Pop Up Book, Teknologi Hasil Kebudayaan Zaman Praaksara di Indonesia