Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Attoriolong

K.H. Muhammad Arbia Karib: Pendidik dan Ulama di Bantaeng 1948-2018 Wardana, Haerul; Bosra, Mustari; Bustan, Bustan
Attoriolong Vol 18, No 1 (2020): Attoriolog Jurnal Pemikiran Kesejarahan dan Pendidikan Sejarah
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menceriterakan perjalanan hidup seorang tokoh dari masa kecil hingga wafat, menjadi seorang pendidik dari pertama kali menjadi seorang honorer hingga menjadi kepala sekolah, menjadi seorang ulama di Kabupaten Bantaeng dari 1948-2018. Penelitian ini merupakan penelitian sejarah dengan menggunakan beberapa tahapan kerja, yaitu  heuristik ( pengumpulan data) kritik eksternal dan kritik internal, interpertasi dan penyajian serta historiografi (penulisan) yang merupakan pengungkapan kisah sejarah secara tertulis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa K.H Muhammad lahir pada tahun 1948 dan wafat pada 2018. Perjalanan K.H Muhammad Arbia Karib dalam dunia pendidikan dimulai dari menjadi tenaga honorer hingga menjadi seorang kepala sekolah. Pergerakan dalam dakwah Islam dimulai dengan bergabung di Muhammadiyah, BAZNAS dan Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Bantaeng.
Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Storytelling Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Sejarah Peserta Didik Kelas X IIS 2 di Madrasah Aliyah Negeri 2 Sinjai Safirah, Elvi; Amirullah, Amirullah; Bustan, Bustan
Attoriolong Vol 18, No 2 (2020): Attoriolog Jurnal Pemikiran Kesejarahan dan Pendidikan Sejarah
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan model pembelajaran sangat diperlukan dalam suatu pembelajaran agar peserta didik memiliki gairah dan semangat untuk belajar. Oleh karena itu guru dituntut agar model pembelajaran yang digunakan menarik dan  meningkatkan keaktifan peserta didik dalam proses pembelajaran. Model pembelajaran yang digunakan oleh guru di Madrasah Aliyah Negeri 2 Sinjai khususnya pelajaran sejarah masih menggunakan model pembelajaran konvensional seperti ceramah atau hanya mencatat pelajaran. Hal ini menyebabkan peran guru lebih dominan dibandingkan peserta didik dalam pembelajaran sehingga peserta didik kurang aktif dalam pembelajaran. Tujuan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar sejarah melalui model pembelajaran kooperatif tipe storytelling pada kelas X IIS 2 di Madrasah Aliyah Negeri 2 Sinjai. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research). dimana tahapan pelaksanaannya meliputi empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas X IIS 2 di Madrasah Aliyah Negeri 2 Sinjai tahun pelajaran 2019/2020 dengan jumlah peserta didik sebanyak 17 orang. Data hasil penelitian diperoleh dari hasil angket motivasi dan lembar observasi yang dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan motivasi belajar peserta didik. Peningkatan ini dilihat dari persentase rata-rata hasil angket motivasi belajar pada siklus I yaitu 73,4% atau kategori sedang sedangkan siklus II yaitu 86,5% atau kategori tinggi dengan persentase peningkatan sebesar 13,1%. peningkatan juga terjadi pada aktivitas belajar peserta didik yang dilihat dari hasil observasi selama pelaksanaan pembelajaran berlangsung dengan persentase rata-rata siklus I sebesar 56,4 % meningkat pada siklus II sebesar 77%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar sejarah siswa kelas X IIS 2 di Madrasah Aliyah Negeri 2 Sinjai melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe storytelling pada pokok bahasan kerajaan-kerajaan islam di Indonesia mengalami peningkatan.
Pagellu’: Tarian Tradisional Masyarakat Toraja pada Upacara Adat Rambu Tuka, 2010-2017. Lebonna Husain; Bustan Bustan; Bahri Bahri
Attoriolong Vol 20, No 1 (2022): Attoriolong Jurnal Pemikiran Kesejarahan dan Pendidikan Sejarah
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pagellu’ sebagai tarian tradisional masyarakat toraja pada upacara adat Rambu Tuka’. Dengan menjelaskan latar belakang munculnya pagellu’ tradisional Toraja, eksistensi dan dampak yang ditimbulkan pada masyarakat Kecamatan Makale Kabupaten Tana Toraja. Metode yang digunakan adalah metode penelitian sejarah yang terdiri atas empat tahapan, yaitu :  heuristik (mencari dan mengumpulkan sumber), kritik sumber yang terbagi atas kritik intern dan kritik ekstern, interpretasi (penafsiran sumber) dan historiografi (penulisan sejarah). Metode pengumpulan data yang dilakukan yaitu penelitian pustaka, penelitian lapangan (wawancara) dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pagellu’, berdasarkan Aluk Todolo dalam rangkaian upacara Rambu Tuka’ merupakan alat yang digunakan sebagai bentuk persembahan dan pujian terhadap Puang Matua, Deata-Deata dan Tomembali Puang. Dan karenanya, pagellu’ dinyatakan sebagai warisan budaya Toraja yang memiliki makna religius, sosial, nilai-nilai luhur diantaranya rasa kkeluargaan, gotong royong, kedisiplinan, kesabaran dan keindahan bagi penari maupun masyarakat. Adanya proses adaptasi budaya asing serta pembentukan DMO pada tahun 2010 menyebabkan sejumlah dampak yang tidak terhindarkan terhadap peranan dan eksistensi pagellu’ dalam masyarakat.