Claim Missing Document
Check
Articles

Found 30 Documents
Search

Tantangan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di SDK Banua Kabupaten Enrekang Khaeruddin Khaeruddin; Sri Indarwati Mansur; Feri Padli
Indonesian Journal of Social Science Education (IJSSE) Vol 4, No 1 (2022): JANUARI
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29300/ijsse.v4i1.6629

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang dihadapi semasa pembelajaran jarak jauh di daerah yang masih minim akses internet. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji kondisi pembelajaran jarak jauh, tantangan yang dihadapi serta upaya yang dilakukan untuk memaksimalkan proses pembelajaran dengan metode kombinasi daring dan luring di SDK Banua, salah satu sekolah dasar yang ada di Kabupaten Enrekang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi dan wawancara. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi pembelajaran di SDK Banua menggunakan metode kombinasi daring dan luring dimana pada metode daring kegiatan belajar-mengajar dilakukan melalui Whatsapp. Sedangkan untuk metode luring dilakukan melalui kunjungan ke rumah siswa untuk dilakukan proses pembelajaran. Selain itu, siswa diperbolehkan ke sekolah hanya untuk mengambil dan mengumpulkan tugas. Semasa diterapkannya pembelajaran jarak jauh, siswa lebih banyak diberikan tugas untuk mendorong keaktifan siswa dalam belajar. Model pembelajaran ini digunakan karena akses internet di Dusun Banua belum merata dan masih ada orang tua siswa yang belum memiliki anroid.
Nilai Kearifan Lokal Bugis sebagai Sumber Belajar Sejarah Lokal pada Masyarakat Bugis di Kabupaten Bone Khaeruddin Khaeruddin; U Umasih; Nurzengky Ibrahim
Jurnal Pendidikan Sejarah Vol 9 No 2 (2020): JPS - Jurnal Pendidikan Sejarah, Volume 9 Nomor 2 Tahun 2020
Publisher : Program Studi Pendidikan Sejarah Pascasarjana UNJ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPS.092.02

Abstract

Abstrak:Identitas kelokalan yang berupa sastra dan sejarah Bugis Bone yang menjadi kekayaan intelektual bagi masyarakat Bone yang sangat relevan untuk dijadikan sebagai sumber belajar sejarah lokal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman konsepsi kearifan lokal Bugis dalam kehidupan masyarakat kabupaten Bone dan mengetahui penerapan nilai-nilai kearifan lokal pada masyarakat Bugis melalui Sekolah Bugis. Metode penelitian yang digunakan merupakan penelitian kualitatif dengan metode pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai kearifan lokal Bugis yang berupa sastra dan sejarah yang didalamnya mengandung pappaseng (pesan-pesan leluhur) yang mencakup ada’ tongeng (berkata benar), lempu (jujur), getteng (teguh pendirian), sipakatau (saling menghormati), sipakalebbi (saling memuliakan), assitinajang (kepatutan) dan mappesonae ri Dewata Seuwwae (berserah diri kepada Tuhan) dijadikan sebagai sumber belajar sejarah lokal. Nilai-nilai kearifan lokal tersebut dipahami sebagai milik bersama masyarakat Bone dan dipelajari bersama melalui sekolah Bugis sebagai pedoman dalam sikap dan bertindak. Begitupun juga dengan peristiwa-peristiwa sejarah yang terjadi dimasyarakat Bone mengandung pappaseng baik secara tersirat dan tersurat yang kemudian ditelaah dan dijadikan sumber belajar sejarah lokal.
Uni Emirat Arab: Kuasa Ekonomi di Timur Tengah (2002-2018) Khaeruddin Khaeruddin; Syahrul Hidayat
CHRONOLOGIA Vol 2 No 2 (2020): Chronologia
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (520.738 KB) | DOI: 10.22236/jhe.v2i2.5891

Abstract

Uni Emirat Arab terkenal di dunia sebagai lambang globalisasi dan sebagai pintu untuk masuk wilayah Arab dan sekitarnya serta sebagai jembatan antara Timur dan Barat. Uni Emirat Arab memiliki sumber kekayaan yang berasal dari minyak bumi dan tambang mineral yang berguna untuk pembangunan di Uni Emirat Arab. Tujuan dari artikel ini adalah untuk membahas tentang kuasa ekonomi Uni Emirat Arab di Timur Tengah. Sedangkan, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian sejarah dengan 4 tahapannya, yakni heuristik, kritik sumber, interpretasi, dan historiografi. Hasil penelitian menemukan bahwa Uni Emirat Arab sebagai negara kedua yang kaya di Timur Tengah dengan kekayaan minyak bumi dan tambang mineralnya yang membuat negara ini memiliki perekonomian yang sangat tinggi di bawah Qatar. Namun, Uni Emirat Arab tidak hanya bergantung pada sektor tersebut, melainkan juga pada sektor lain, seperti UKM, perkebunan, infrastruktur, dan pariwisata. Negara ini praktis tidak mengalami dampak signifikan akibat krisis ekonomi dan perlambatan perekonomian global.
Permasalahan Pendidikan Anak Pesisir: Studi Kasus di Dusun Taipa Kabupaten Takalar khaeruddin; Ulul Azmi Mustari; Feri Padli
Arus Jurnal Pendidikan Vol 2 No 1: April (2022)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: This research is motivated by general problems that occur in the education system of coastal communities, so this study aims to describe the problems contained in the education of coastal children. This study will focus on examining the educational problems experienced by coastal children in Taipa Hamlet, using direct observation research methods, with a qualitative descriptive approach. Based on the findings in the field, there are several problems experienced by coastal children in Taipa Hamlet in receiving education, namely inadequate facilities, lack of support from parents, and low interest in learning for coastal children in Taipa Hamlet. The elementary schools in Taipa Hamlet are good, although there are still some classrooms that are not good. The lack of educators, as well as the lack of educational socialization in coastal communities so that lack of education is considered less important in life, causes a lack of parental support in the learning process of their children. Lack of support from parents is also a crucial problem, because children do not get support from their parents. or paying attention to their education will greatly impact their interest in learning. This is because their parents think that education is not too important, the important thing is to make money by helping their family's economy.
Pelatihan Teater Rakyat Koa-Koayang pada Remaja Non-Produktif Komunitas Budaya Sossorang di Tinambung Sulawesi Barat Asia Ramli; Rahma M; Khaeruddin Khaeruddin; Andi Taslim Saputra
Sureq: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berbasis Seni dan Desain Vol 1, No 1 (2022): Jan-Jun
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.66 KB) | DOI: 10.26858/srq.v1i1.33473

Abstract

Pertumbuhan penduduk semakin cepat dan tinggi sampai hari ini, hal itu dapat dilihat dari angka kelahiran yang mencapai angka tinggi. Kondisi ini menyebabkan terjadinya beragam permasalahan di masyarakat. Hal itu terjadi dikarenakan subyek (orang) tidak diimbangi oleh berkembangnya jumlah lowongan pekerjaan. Kejadian itu tentunya mempengaruhi bertambahnya angka pengangguran atau dapat dikatakan tidak produktif, termasuk para remaja di Kecamatan Tinambung Kabupaten Polewali Mandar Sulawesi Barat. Remaja ini kemudian digolongkan sebagai masyarakat yang non-produktif. Dalam kondisi ini membuat para remaja ini melakukan perilaku permasalahan sosial. Salah satu cara untuk meredam permasalahan sosial di Kecamatan ini adalah dengan memberikan pelatihan teater pada remaja non-produktif Komunitas Budaya Sossorang di Tinambung Sulawesi Barat sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dasar-dasar teater meliputi olah tubuh, olah rasa dan olah vokal serta dasar-dasar pemeranan sehingga peserta dapat mementaskan Teater Rakyat Koa-koayang secara sederhana. Pelatihan ini dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran, alat untuk refleksi, mengubah dan mengajarkan sesuatu yang bernilai bagi para remaja non-produktif dengan menggunakan model pelatihan Teater Rakyat Koa-koayang. Pelaksanaan pelatihan dengan model pendampingan kepada peserta atau mitra agar pelatihan lebih aktif, kreatif dan menyenangkan. 
Film sebagai Media Syiar dan Dakwah dalam Membangun Citra Positif Islam Khaeruddin Khaeruddin
Eduprof : Islamic Education Journal Vol 4 No 2 (2022): Eduprof : Islamic Education Journal
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah IAI BBC

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47453/eduprof.v4i2.169

Abstract

Islam merupakan salah satu agama yang banyak dianut oleh masyarakat Dunia, salah satunya yaitu di Indonesia, dimana Agama Islam menjadi agama mayoritas pada masyarakat. Tetapi hal tesebut tidak serta merta membuat ajaran islam disukai banyak orang. Diketahui bahwa dewasa ini muncul gerakan kebencian berlebihan terhadap Islam yang disebut pula dengan Islamophobia. Citra Islam dimata masyarakat dunia saat ini tentu saja perlu dibangun kembali. Adanya streotype negatif terhadap umat Islam perlu dikembalikan agar tidak berlarut-larut, karena umat Islam berhak untuk hidup aman dan damai. Salah satu upaya dalam mengembalikan citra Islam adalah memberikan penjelasan tentang Islam melalui media film. Dalam artikel ini penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif melakukan kajian literatur, yang berasal dari buku, e-book, jurnal, makalah maupun sumber lain yang dianggap berkaitan dengan penelitian Ini. Berdasarkan hasil penulisan artikel ini saya menarik kesimpulan bahwa film merupakan media komunikasi yang efektif dalam mengkomunikasikan nilai-nilai kepada masyarakat sehingga perilaku penonton dapat berubah mengikuti apa yang disaksikannya dalam berbagai film. Maka dari itu, film sangat memungkinkan sekali jika digunakan sebagai sarana penyampaian syiar atau dakwah Islam kepada masyarakat luas.
Perbandingan Kemampuan Berpikir Kritis dan Hasil Belajar IPA Melalui Model Problem Based Learning (PBL) Berbantu Media Visual pada Materi Sistem Pencernaan Siswa Kelas V SDN 3 Surutanga Palopo Nirwana Nirwana; Khaeruddin Khaeruddin; A. Husniati
EDUTECH Vol 8, No 2 (2022): EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : EduTech: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ilmu Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/edutech.v8i2.11275

Abstract

Bertujuan menguji pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa kelas V SDN 3 Surutanga palopo dan membandingkannya, penelitian ini merupakan riset kuantitatif eksperimental. Dilakukan untuk menguji pengaruh satu variabel bebas dan dua variabel terikat. Dimulai pada April hingga Juni 2022. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas V yang berjumlah 53 orang dan terdiri dari dua kelas dengan 26 orang siswa pada kelas 5 B dan 27 orang siswa di kelas 5 C di mana jumlah keseluruhan adalah 53 menggunakan teknik total sampling. Data dikumpulkan dengan melakukan tes, observasi dan dokumentasi. Sementara data yang telah terkumpul dianalisis dengan menggunakan uji independen sampel test, seluruh analisis statistik dilakukan dengan perangkat software SPSS 23.0 For Windows dan pada taraf signifikansi 0,05 (p 0,05). Desain Quasi-Experiment juga rancangan pre dan post-test control group desain dalam penelitan ini bertujuan, selain memungkinkan pengambilan sampel yang telah diorganisasikan ke dalam kelompok tertentu (intact group) juga dikarenakan pada penelitian ini dibentuk dua kelas, yaitu kelas Eksperimen dan kelas Kontrol yang mempunyai kemampuan seimbang. Ini diupayakan sebab pembelajaran IPA masih mengunakan pembelajaran konvensional. Dari temuan yang peneliti peroleh, memang terdapat pengaruh model Probelem Based Learning berbantuan media visual terhadap kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa. Pengaruh tersebut memang memiliki signifikansi lebih terhadap hasil belajar, namun baik gradual maupun simultan, siignifikansi hasil belajar juga mengindikasikan di dalamnya kemampuan berpikir kritis dari para siswa.
PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PREDICT-OBSERVE-EXPLAIN (POE) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK Nurnatasha T; Kaharuddin Kaharuddin; Khaeruddin Khaeruddin
Jurnal Sains dan Pendidikan Fisika Vol 18, No 3 (2022): JURNAL SAINS DAN PENDIDIKAN FISIKA
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/jspf.v18i3.33775

Abstract

Jenis penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) yang bertujuan untuk menghasilkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis POE yang valid, praktis dan efektif guna meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Metode yang digunakan pada penelitian pengembangan ini adalah model ADDIE yang terdiri dari lima tahap yaitu Analysis, Design, Development, Implementation dan Evaluation. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 5 Pinrang pada tahun ajaran 2021/2022. Subjek uji coba pada penelitian ini yaitu peserta didikkelas XI MIPA yang berjumlah 32 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai validasi dari dua pakar yang diperoleh dari kofisien Gregory adalah 1,0 yang menunjukkan bahwa LKPD valid dan layak digunakan. Untuk kepraktisan LKPD diperoleh dengan memberikan kuesioner respon guru dan peserta didik yang menunjukkan 78% respon guru positif dan peserta didik 71% poisitif. Sementara itu efektifitas LPKD diperoleh dari peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik yang menunjukkan N-gain sebesar 0,6 berada pada kategori sedang. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa LKPD berbsasis POE untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik, valid, praktis dan efektif.
HUBUNGAN PERSEPSI PEMBELAJARAN DARING DENGAN HASIL BELAJAR FISIKA SMAN 11 MAKASSAR Jumriani Sultan; Khaeruddin Khaeruddin; Helmi Helmi
Jurnal Sains dan Pendidikan Fisika Vol 18, No 3 (2022): JURNAL SAINS DAN PENDIDIKAN FISIKA
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/jspf.v18i3.31241

Abstract

Penelitian ini adalah penelirian korelasi yang bertujuan untuk mengetahui hubungan persepsi pembelajarn daring dengan hasil belajar Fisika Peserta Didik Kelas XI MiaSman 11 Makassar. Populasi penelitian ini adalah Peserta didik kelas XI MiaSman 11 Makassar sebanyak 250 peserta didik. Jumlah sampel penelitian sebanyak 84 orang yang ditentukan dengan teknik simple random sampling menggunakan rumus Slovin. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner untuk data variabel persepsi pembelajaran daring dan tes kognitif untuk variabel hasil belajar Fisika. Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif untuk memperoleh gambaran setiap variabel dan analisis korelasi untuk mengetahui hubungan persepsi pembelajaran daring dengan hasil belajar Fisika peserta didik. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa persepsi pembelajaran daring peserta didik kelas XI Mia Sman 11 Makassar berada dalam kategori rendah, hasil belajar Fisika peserta didik berada dalam kategori  kurang baik, dan hasil analisis uji korelasi pearson menunjukkan nilai pearson Correlation  sebesar 0,060<0,05 berarti tidak terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi pembelajaran daring dengan hasil belajar Fisika peserta didik kelas XI MiaSman 11 Makassar.Sehingga Persepsi pembelajaran daring tidak memiliki hubungan dengan hasil belajar Fisika. Apabila persepsi pembelajaran daring negatif maka tidak mutlak hasil beljara Fisika rendah dan sebaliknya. Kata kunci: Persepsi, pembelajaran daring, hasil belajar Fisika
Dinamika Politik Kerajaan – Kerajaan Lokal di Sulawesi Selatan: Dari Persekutuan Diplomasi Hingga Konfrontasi Perebutan Superioritas (Abad XV-XVII) Khaeruddin Khaeruddin
Yupa: Historical Studies Journal Vol 6 No 2 (2022)
Publisher : Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (515.15 KB) | DOI: 10.30872/yupa.v6i2.1325

Abstract

Artikel ini membahas mengenai dinamika politik kerajaan lokal di sulawesi Selatan dari persekutuan sampai dengan konfrontasi perebutan kekuasan abad XV-XVII. Metode penelitian yang digunakan adalah literature review dengan metode sejarah yakni, heuristic, kritik, interpretasi dan historiografi. Dalam kajian tersebut didapat hasil pembahasan yakni telah terdapat beberapa kerajaan-kerajaan lokal. Kerajaan-kerajaan lokal tersebut lah yang kemudian menjadi cikal bakal wilayah provinsi Sulawesi Selatan sekarang ini. Sebagai suatu kesatuan wilayah, kerajaan-kerajaan lokal memiliki wilayah kekuasaan yang terbentang dengan batas-batas tertentu yang membatasi wilayah kerajaan yang satu dengan wilayah kerajaan yang lain. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode sejarah, yakni Heuristik, Kritik, Interpretasi dan Historiografi. Berdasarkan literatul tertulis ataupun sumber lisan, kita dapat mengetahui kerajaan-kerajaan yang pernah ada seperti Kerajaan Luwu, Kerajaan Gowa, Bone, Soppeng, Wajo dan beberapa kerajaan lainnya. Kesemua kerajaan-kerajaan tersebut telah menjadi bagian dari institusi penguasa dan kekuasaan di Sulawesi Selatan pada masanya yang awal keberadaannya diawali dengan mitos kemunculan To Manurung (orang yang turun dari langit). Dan dalam perkembangan selanjutnya memunculkan kerajaan Gowa sebagai penguasa yang kemudian tercipta perang Makassar, berkahir dengan kekalahan Gowa beserta sekutunya yang kemudian menampilkan Bone dan Soppeng sebagai penguasa. Secara politik Kerajaan Bone selanjutnya memegang hegemoni kekuasaan sejak berakhirnya Perang Makassar sampai awal abad XX.