cover
Contact Name
Syarifuddin
Contact Email
bimaberilmu@gmail.com
Phone
+6285290880751
Journal Mail Official
jurnalbimaabdi@gmail.com
Editorial Address
Jalan Lintas Sumbawa, desa Leu, RT. 009, RW. 004, Bolo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 27979407     EISSN : 27979423     DOI : https://doi.org/10.53299/bajpm.v1i1
Core Subject : Education,
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat terdaftar dengan e-ISSN: 2797-9423 dan p-ISSN: 2797-9407 menerbitkan artikel dari hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat maupun metode pengabdian yang berkaitan dengan bidang pendidikan dan dapat diterapkan dalam mengembangkan dan membantu dosen, guru, perguruan tinggi, sekolah, dan masyarakat meningkatkan keilmuan, inovasi, maupun kesejahteraan. Bima Abdi menerima artikel yang sesuai dengan ketentuan dan panduan yang ada dalam template yang sudah disediakan oleh pengelola dalam website ini. Bima Abdi dibawah naungan Publisher Yayassan Pendidikan Bima Berilmu.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 82 Documents
Sosialisasi Kesantunan Berbahasa di Media Sosial pada Pelajar SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon Maya Dewi Kurnia; Elin Rosmaya; Sobihah Rasyad
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Januari - Juni 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i1.32

Abstract

Bahasa menunjukan cerminan diri. Orang yang berbahasa dengan santun maka menunjukan karakter dirinya. Dalam komunikasi lisan maupun tulisan bahasa yang digunakan tentu harus memperhatikan sikap santun. Namun kenyataannya pengguna bahasa tidak acuh dengan kesantunan berbahasa terutama di media sosial. Di era digital ini pengguna media social didominasi kalangan muda yang berada pada rentang usia 18-24 tahun dengan jumlah pria lebih banyak 18 persen dibandingkan wanita. Melalui angket yang sudah disebarkan kepada pelajar di SMA Al Azhar 5 Cirebon sebagian siswa tidak mengetahui tentang kesantunan berbahasa. Ketidaktahuan etika komunikasi di media tersebut yang membuat pengguna bahasa khususnya pelajar dengan mudah memberikan komentar kasar atau penghinaan. Berdasarkan kondisi tersebut kegiatan pengabdian masyarakat bertajuk Sosialisasi Kesantunan Berbahasa Di Media Sosial Pada Pelajar SMA Al Azhar 5 Cirebon dilaksanakan. Solusi yang ditawarkan dari pengabdian ini memberikan sosialisasi kepada pelajar SMA Al Azhar 5 Cirebon tentang kesantunan berbahasa melalui media daring zoom meeting. Tujuan pengabdian ini yakni memberikan pengetahuan tentang kesantunan berbahasa di media social kepada pelajar SMA Al Azhar 5 Cirebon; memberikan pengetahuan etika komunikasi; menyosialisasikan tentang UU ITE Cirebon. Metode pengabdian yang digunakan dalam kegiatan PKM ini adalah ceramah, tanya jawab. Hasil yang diperoleh mahasiswa antusias dan memiliki keinginan untuk bisa menerapkan pengetahuan yang diperoleh dalam keseharian.
Pelatihan Bahasa Inggris Bagi Anak Usia Dini di Daerah Terpencil Kecamatan Pademawu Pamekasan Muhammad Amiruddin; Ukhti Raudhatul Jannah
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Januari - Juni 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i1.34

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan bahasa Inggris bagi anak usia dini di daerah terpencil Kecamatan Pademawu Pamekasan. Tahapan-tahapan dalam kegiatan ini adalah (1) pemberian materi bahasa Inggris yang dilakukan dengan mengenalkan objek yang dapat dilihat, diraba, dan dirasa oleh anak usia dini di daerah terpencil Kec. Pademawu Pamekasan, (2) pendampingan bahasa Inggris dengan memanipulasi aktivitas untuk menguatkan input bahasa Inggris, (3) Evaluasi kegiatan yang dilakukan dengan meminta respon respon dan saran terhadap kebermanfaan dan keberlanjutan kegiatan PKM. Kegiatan ini dilakukan untuk membantu dan mengenalkan bahasa Inggris bagi anak usia dini di daerah terpencil Kec. Pademawu Pamekasan sehingga mereka memiliki ketertarikan terhadap bahasa Inggris dan merubah presepsi negatif terhadapa bahasa Inggris dan meningkatkan identitas social masyarakat di daerah terpencil Kec. Pademawu Pamekasan.Luaran yang akan dihasilkan dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah mampu mengujarkan ujaran bahasa Inggris secara lisan.
Pemanfaatan Teknologi Melalui Pelatihan Penggunaan Aplikasi Google Site bagi Guru MGMP Matematika SMP Kabupaten Cirebon Neneng Aminah; Surya Amami; Ika Wahyuni; Cita Dwi Rosita
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Januari - Juni 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i1.35

Abstract

Komputer sebagai media pembelajaran memiliki keunggulan-keunggulan dalam presentasi grafik dengan tampilan yang menarik, yang dapat dimanipulasi secara leluasa dalam bentuk representasi visual model matematika. Salah satu jenis media yang tepat dalam proses pembelajaran yaitu Aplikasi Google Site. Perangkat lunak dinamis merupakan media yang dapat memberikan kesempatan pada guru untuk meningkatkan kemampuan dalam mengajar matematika. Tujuan kegiatan PKM ini adalah memberikan pelatihan penggunaan pemanfaatan google site untuk pengajaran maupun administrasi para guru di sekolah, Metode pendekatan yang digunakan untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi mitra adalah dengan cara mengadakan pelatihan, dan pendampingan, terkait mendesain bahan ajar berbasis literasi matematis. Target khusus dari kegiatan PKM ini adalah bertambahnya pengetahuan guru matematika SMP Kabupaten Cirebon dalam pemanfaatan google site yang selama ini dirasakan jarang ada yang menggunakan karena ketidaktahuan fungsinya. Hasil kegiatan yang telah dilaksanakan semua guru mampu mengoperasikan dan memanfaatkan google site, kegiatan menghasilkan pengetahuan bagi guru.
Pelatihan Menulis Teks Narasi Menggunakan Cartoon Story Maker di SMA Negeri Cilimus Kuningan Dwiniasih Dwiniasih; Wendi Kusriandi; Andi Sutisno; Neneng Aminah
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Januari - Juni 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i1.36

Abstract

Guru merupakan pengelola dalam proses pengajaran, dan dalam pengelolaannya mereka dituntut kreatif dalam membangun proses pembelajaran yang menarik dan tercapai tujuan pembelajarannya. Dari hasil wawancara dan survei, ternyata masih banyak guru yang belum bisa untuk memanfaatkan fitur-fitur maupun aplikasi sebagai penunjang dalam pembelajaran daring. Hal ini akan menyulitkan pada rancangan proses kegiatan pembelajaran menulis yang dibuat yang meliputi materi, proses ajar, dan evaluasi. Keadaan ini akan membuat guru hanya terpaku pada buku ajar dan cara mengajar luring. Solusi dari permasalahan yang akan ditangani dalam kegiatan PKM ini adalah memberikan pelatihan menulis teks narasi menggunakan media cartoon story maker bagi guru dan siswa di SMA Negeri Cilimus Kabupaten Kuningan. Mitra pada kegiatan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) yang diusulkan ini adalah guru dan siswa di SMA Negeri Cilimus Kabupaten Kuningan. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan guru dan siswa dalam pelajaran Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia SMA Negeri Cilimus Kabupaten Kuningan merancang proses kegiatan KBM untuk peningkatan kemampuan menulis teks narasi.
Sosialisasi Aplikasi Pembelajaran Jarak Jauh dan Pengembangan Bahan Ajar bagi Dosen, Guru, dan Mahasiswa di Era Pandemi Covid-19 Syarifuddin Syarifuddin; Purna Bayu Nugroho; Muhibuddin Fadhli; Murtalib Murtalib; Mutmainah Mutmainah; Muchlis Muchlis; Mikrayanti Mikrayanti; Ika Wirahmad; Dewi Sartika; Andang Andang; Edi Mulyadin; Arnasari Merdekawati Hadi
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Januari - Juni 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i1.37

Abstract

Pembelajaran jarak jauh (PJJ) sudah dikenal dan diaplikasikan sejak lama melalui program yang diselenggarakan oleh Universitas Terbuka maupun oleh beberapa universitas lainnya. Pelaksanaannya dengan cara pembelajaran melalui modul dan mahasiswa dilakukan ujian diakhir semester secara langsung atau luring. Akan tetapi, semenjak diakhir tahun 2019 dengan adanya wabah covid-19, pelaksanaan pembelajaran jarak jauh menjadi keharusan bagi sekolah maupun perguruan tinggi. Implementasi pembelajaran jarak jauh di era covid-19 sangat jauh berbeda dengan pembelajaran jarak jauh yag diterapkan oleh Universitas Terbuka saat itu. Pembeleajaran jarak jauh saat ini dilakukan melalui jaringan internet atau yang biasa disebut dengan pembelajaran daring. Untuk menunjang pelaksanaan tersebut, dosen, mahasiswa, guru, maupun siswa dituntut untuk menguasai penggunaan aplikasi yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran daring, misalnya zoom, google meet, whatsshap, dan beberapa aplikasi lainnya. Untuk itu, program studi pendidikan matematika STKIP Bima mengadakan sosialisasi penggunaan aplikasi PJJ dan pengembangan bahan ajar yang diikuti oleh dosen, guru, dan mahasiswa yang dilaksanakan secara online melalui kegiatan webinar. Kegiatan tersebut diikuti oleh 74 orang peserta yang terdiri dari dosen, guru, dan mahasiswa. Implikasi dari kegiatan tersebut adalah peserta mendapat pengetahuan penggunaan aplikasi PJJ dan dapat menerapkan dalam proses pembelajaran daring.
Pemberantasan Buta Aksara Sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Kelurahan Penatoi Kecamatan Mpunda Kota Bima Nur Baeti; Sowanto Sowanto; Dewi Silviana; Sri Aryaningsyih
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Januari - Juni 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i1.42

Abstract

Buta aksara (kemampuan membaca dan menulis) merupakan salah satu faktor yang menghambat kualitas sumber daya manusia. Rendahnya tingkat pendidikan masyarakat berdampak pada sikap masyarakat terhadap pentingnya pengetahuan dan pendidikan itu sendiri. Adanya keterbatasan sarana belajar yang tersedia di Kelurahan Penatoi, terbatasnya sumber daya manusia yang tersedia, terbatasnya dana pemerintah untuk menyelenggarakan kegiatan pembelajaran di masyarakat atau faktor keengganan masyarakat memperparah keadaan yang membuat masyarakat tetap buta huruf. Salah satu hal mendasar yang harus dipenuhi untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia adalah pemberantasan buta huruf (tidak pandai membaca dan menulis) di kalangan masyarakat. Tujuan dari kegiatan pengabdiaan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan aksara (membaca dan menulis) masyarakat Kelurahan Penatoi dengan cara memberikan pengetahuan dasar baca tulis kepada masyarakat, keterampilan dalam tulis-menulis, dan kemampuan membaca. Dalam rangka memecahkan masalah buta aksara, sebagai alternatif pemecahan masalah dalam pengabdian ini adalah melalui pendampingan yang dilakukan dengan pendekatan klasikal pada saat pemberian teori tentang pemberantasan buta aksara dan pendekatan individual pada saat latihan menulis dan membaca. Adapun hasil dari pengabdian ini secara keseluruhan kegiatan pendampingan pemberantasan buta aksara ini dapat dikatakan berhasil, walaupun belum semua peserta pendampingan menguasai dengan baik materi yang disampaikan dikarenakan waktu yang singkat dalam penyampaian materi dan kemampuan para peserta yang berbeda-beda. Selain itu juga, dapat dilihat kepuasaan peserta setelah mengikuti kegiatan dirasakan bermanfaat karena dapat memiliki kemampuan baca tulis. Kegiatan ini mendapat sambutan sangat baik terbukti dengan keaktifan peserta mengikuti pendampingan dengan tidak meninggalkan tempat sebelum waktu pelatihan berakhir.
Peningkatan Kualitas Penelitian Dosen, Guru, dan Mahasiswa melalui Webinar Metodologi Penelitian Pendidikan Syarifuddin Syarifuddin; Hasan Basri; Neneng Aminah; Moh. Zayyadi; Arnasari Merdekawati Hadi; Murtalib Murtalib; Saifullah Saifullah; Dewi Sartika; Dewi Silviana; Andang Andang; Edi Mulyadin; Gunawan Gunawan; Ika Wirahmad; Mikrayanti Mikrayanti; Muchlis Muchlis; Mutmainah Mutmainah; Nur Baeti; Sriaryaningsyih Sriaryaningsyih; Sowanto Sowanto; Yasser Arafat; Dusalan Dusalan
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Juli - Desember 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i2.44

Abstract

Implementasi dari Tridharma perguruan tinggi bagi dosen dan mahasiswa adalah melaksanakan penelitian sesuai bidang keilmuan yang ditekuni. Bagi dosen, diwajibkan menghasilkan penelitian dan publikasi sebagai syarat dalam kenaikan jabatan fungsional maupun kenaikan pangkat/golongan. Sedangkan bagi mahasiswa, penelitian adalah menjadi syarat akhir dalam proses menyelesaikan perkuliahan yaitu dengan menghasilkan penelitian skripsi. Untuk menunjang implementasi penelitian tersebut, baik secara teori maupun mekanisme penelitian dilapangan, mahasiswa dan dosen perlu mendalami dan mendapatkan penguatan dalam hal metodologi penelitian. Secara umum, metodologi penelitian sudah pernah diperoleh di ruang kuliah, akan tetapi sebagai bentuk penyegaran keilmuan maka perlu mengikuti kegiatan-kegiatan pengembangan diri di bidang penelitian. Kegiatan webinar metodologi penelitian pendidikan ini memberikan penguatan dan penyegaran kembali tentang metodologi dan perkembangannya terkini sebagai penunjang dalam perencanaan dan pelaksanaan penelitian dilapangan. Tindak lanjut dari kegiatan ini adalah memberikan bimbingan dan pendampingan kepada dosen, guru, dan mahasiswa, terutama yang berada dilingkup program studi pendidikan matematika STKIP Bima, Universitas Madura, dan Universitas Swadaya Gunung Jati dalam penelitian skripsi maupun penelitian dosen.
Peduli Bencana Banjir dan Sosialisasi Pencegahan Penularan Covid 19 kepada Masyarakat Terdampak Banjir di Desa Antasan Sutun Kecamatan Martapura Barat Kabupaten Banjar Jamilah Jamilah; Mochamad Priono; Jumriadi Jumriadi; St. Aisyah; Mukhyar Amani
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Juli - Desember 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i2.46

Abstract

Banjir yang melanda Kalimantan Selatan di bulan Januari menyebabkan banyaknya korban jiwa dan rusaknya sarana prasarana terutama di Kabupaten Banjar yang rusak parah. Penanggulangan banjir dilaksanakan secara bertahap dari dari pencegahan sebelum banjir, penanganan saat banjir, dan pemulihan saat banjit. Tahapan tersebut berada dalam suatu siklus kegiatan penanggulangan banjir yang berkesinambungan. Solusi yang dapat dilakukan adalah tidak hanya mengharapkan dari pemerintah saja, tetapi partisipasi dari masyarakat dan stakeholder yang harus saling bersinergi untuk mencegah datangnya banjir seperti tahun ini. Sasaran dalam kegiatan ini yaitu warga di Martapura Kabupaten Banjar dengan memberikan paket sembako dan penyuluhan pencegahan covid-19 yang sekarang masih melanda Indonesia.
Pembuatan Media Belajar Sains Sederhana bagi Guru Sekolah Dasar di Kota Tarakan Kartini Kartini; Kadek Dewi Wahyuni Andari; Mety Toding Bua; Agustinus Toding Bua; Ary Felipur Satya; Rasmawati Rasmawati; Nasruddin Nasruddin; Ariansyah Ariansyah
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Juli - Desember 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i2.73

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dirancang melalui kegiatan pendampingan pembuatan media belajar sains sederhana. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu guru-guru di Sekolah Dasar khususnya guru-guru di SDN 037 Tarakan yang meliputi a) menambah pengetahuan guru SD/MI dalam merancang pembelajaran IPA, dan b) melatih keterampilan guru dalam membuat dan menggunakan media belajar sains sederhana. Ketercapaian target yang dicapai memberikan pengetahuan kepada guru-guru tentang cara mendesain media dan membuat media belajar sains sederhana sangat terampil. Kegiatan pendampingan ini berhasil membuat media belajar sains sederhana bersama guru-guru di SDN 037 Tarakan yang terdiri dari 3 media, diantaranya 1) media belajar sains sederhana berupa media big book, 2) media belajar sains sederhana berupa media kartu truth and dare, dan 3) media belajar sains sederhana berupa media permainan ular tangga.Guru-guru sangat mengharapkan kegiatan ini berlangsung lebih lama, sehingga dapat lebih banyak lagi media yang dibuat untuk membantu proses pembelajaran. Pendampingan diharapkan dapat dilakukan secara rutin ke sekolah sebagai bahan untuk bertukar pengetahuan bersama mahasiswa dan dosen yang ada di Universitas Borneo Tarakan. Selain itu, guru-guru di SDN 037 Tarakan sangat antusias dan merespon baik kegiatan ini yangmana memberikan pengetahuan dan keterampilan tambahan untuk dimanfaatkan disaat proses pembelajaran berlangsung.
Peningkatan Kemampuan Berbahasa Inggris Masyarakat Lokal terhadap Pariwisata Desa Lumban Suhi-Suhi Toruan Elvita Yenni; Tenerman Tenerman; Corry Novrica AP Sinaga
Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, Edisi Juli - Desember 2021
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/bajpm.v1i2.78

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan bahasa Inggris bagi pemilik homestay desa Lumban Suhi- suhi Toruan, kabupaten Samosir.  Tahapan-tahapan dalam kegiatan ini adalah (1) Tahapan awal, pre-test, (2) Tahapan inti, sosialisasi dan (3) Tahapan akhir, post-test. Kegiatan ini dilakukan untuk membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris pemilik homestay desa Lumban Suhi-suhi Toruan Kec. Samosir sehingga mereka memiliki dasar bahasa Inggris yang bermanfaat dalam menyambut wisatawan asing dalam mewujudkan desa Lumban Suhi-Suhi Toruan menjadi desa wisata.