Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Flawless

EFEKTIVITAS MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TUTORIAL PANGKAS RAMBUT UNTUK MAHASISWA PENDIDIKAN TATA RIAS DAN KECANTIKAN Wisri Ardhita Manda Putri; Jalius Jama
Flawless. Vol 3, No 1 (2022): JURNAL FLAWLESS EDISI JANUARI 2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Tata Rias Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/fls.v3i1.41015

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah pemahaman mahasiswa yang berasal dari sekolah menengah umum lebih menekankan pada aspek teoritis, dan tidak dalam aspek keterampilan, materi pembelajaran pemangkasan rambut selama ini masih banyak disampaikan dalam aspek teori. Belum adanya media/sumber belajar yang berorientasi pada kemandirian, kemampuan dalam membuat pembelajaran berbasis elektronik belum optimal, serta hasil belajar mahasiswa rendah. Tujuan penelitian yaitu: (1) Untuk mengembangkan media pembelajaran video tutorial pangkas rambut, (2) Untuk mengukur efektivitas media pembelajaran video tutorial pangkas rambut. Penelitian ini menggunakan model pengembangan Four-D yang terdiri dari tahap pendefenisian, perancangan, pengembangan dan penyebaran. Hasil uji efektifitas media video tutorial pembelajaran diperoleh dari nilai kelas eksperimen dan kelas kontrol mahasiswa setelah mengunakan media video tutorial pembelajaran berada dalam kategori efektif. Kesimpulannya yaitu: (1) Media pembelajaran video tutorial pangkas rambut sudah berhasil dikembangkan, (2) Media pembelajaran video tutorial pangkas rambut sudah efektif digunakan pada mata kuliah Pemangkasan Rambut mahasiswa jurusan Pendidikan Tata Rias dan Kecantikan di Universitas Negeri Padang.