cover
Contact Name
M. Miftach Fakhr
Contact Email
fakhri@unm.ac.id
Phone
+62+6282192119493
Journal Mail Official
ptk.pps@unm.ac.id
Editorial Address
https://ojs.unm.ac.id/UJTV/about/contact
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
UNM Journal of Technology and Vocational
ISSN : 25800418     EISSN : 25800434     DOI : -
Core Subject : Education,
Focus and Scope UJTV invites original articles and not simultaneously submitted to another journal or conference. The journal explores about vocational in learning and efforts to address employability within the curriculum, together with coverage of innovative themes and initiatives within vocational education and training. Managing the transition from school/college to work Education-Business partnerships and collaboration Edupreneurship Curriculum Links between education and industry The graduate labour market Work experience and placements The recruitment, induction and development of school leavers and graduates Young person employability and career development Teaching and learning practice in vocational school Vocational education in electronics Vocational education in automotive Vocational behaviour
Articles 68 Documents
PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA GURU MELALUI MOTIVASI KERJA GURU Siemze Joen; Purnamawati Purnamawati; Amiruddin Amiruddin
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (514.771 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh kepemimpinan transformasional kepala sekolah terhadap kinerja guru melalui motivasi kerja guru di SMK Negeri 5 Gowa. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan analisis statistik serta analisis structural equation modeling partial least squares untuk menjawab hipotesis. Populasi pada penelitian ini semua guru SMK Negeri5 Gowa dan sampel penelitian berjumlah 51 orang guru. Hasil penelitian menunjukkan: 1) terdapat pengaruh positif dan signifikan sebesar 30,2% kepemimpinan transformasional kepala sekolah terhadap kinerja guru; dan 2) terdapat pengaruh positif dan signifikan sebesar 19,5% kepemimpinan transformasional kepala sekolah terhadap kinerja guru melalui motivasi kerja guru. Penelitian ini menunjukkan peran motivasi kerja guru merupakan mediasi parsial. Kepemimpinan transformasional kepala sekolah meningkatkan kinerja guru melalui peran motivasi kerja guru. Kepemimpinan transformasional kepala sekolah dalam menigkatkan mutu pendidikan di SMK Negeri 5 Gowa semakin baik. Gaya kepemimpinan transformasional kepala sekolah dapat berdampak signifikan terhadap kinerja guru dan motivasi kerja guru yang menghasilkan pertumbuhan dan pemberdayaan guru.
PENGARUH IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS LESSON STUDY TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR INFORMATIKA PADA SISWA SMA PLUS BUDI UTOMO MAKASSAR M. Ruhan Bachry; Riana T.Mangesa; Jumadi Mabe Parenreng; Djuanda Djuanda; Abdul Muis Mappalotteng; Ramli Rasyid
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (558.173 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah  memperoleh, menganalisis, dan mendeskripsikan data  mengenai (1) Mengetahui gambaran implementasi pembelajaran kolaboratif berbasis lesson study di kelas X SMA Budi Utomo Kota Makassar (2 Mengetahui Gambaran pembelajaran kolaboratif berbasis lesson study terhadap Hasil belajar siswa di kelas X SMA Budi Utomo Kota Makassar 3) Mengetahui pengaruh implementasi pembelajaran kolaboratif berbasis lesson study terhadap Hasil belajar siswa di kelas X SMA Budi Utomo Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan teknik True Eksperimen Design. Hasil penelitian ini menunjukkan gambaran implementasi pembelajaran kolaboratif berbasis lesson study di kelas X SMA Budi Utomo Kota Makassar berada pada pada kategori amat baik . Dengan presentasi untuk tahap Plan sebesar 92,3%, tahap Do sebesar 80%, tahap See sebesar 87,5%. nilai rata-rata dengan nilai rata-rata antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol memiliki perbedaan, kelas eksperimen dengan nilai rata-rata 73,9 dan kelas kontrol dengan nilai rata-rata 52,6, dengan kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. Sedangkan, pengaruh implementasi pembelajaran kolaboratif berbasis lesson study terhadap Hasil belajar siswa di kelas X SMA Budi Utomo Kota Makassar yaitu berpengaruh secara signifikan sebesar 95%. Sedangkan pengaruh implementasi pembelajaran kolaboratif berbasis lesson study terhadap motivasi belajar siswa di kelas X SMA Budi Utomo Kota Makassar yaitu berpengaruh secara signifikan sebesar 95%.
ANALISIS HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN DESAIN BUSANA DAN FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH PADA SISWA SMK NEGERI 2 GOWA Nur Widya Anriyana; Muhammad Ardi; Hamidah Suryani
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.837 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil belajar siswa pada mata pelajaran Desain Busana, untuk mengetahui motivasi, sikap, kreativitas, dan dukungan orang tua siswa belajar Desain Busana, untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar Desain Busana, untuk mengetahui pengaruh sikap siswa terhadap hasil belajar Desain Busana, untuk mengetahui pengaruh kreativitas terhadap hasil belajar Desain Busana, untuk mengetahui pengaruh dukungan orang tua terhadap hasil belajar Desain Busana, dan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar, sikap, kreativitas, dan dukungan orang tua secara bersama-sama terhadap hasil belajar Desain Busana siswa SMK Negeri 2 Gowa. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelasional dan teknikpengambilan sampel menggunakan tabel Krejcie berdasarkan metode Simple Random Sampling, maka sampel dalam penelitian ini berjumlah 56 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar DesainBusana berada pada kategori sangat tinggi. Motivasi belajar, sikap, kreativitas, dan dukungan orang tua belajar desain busana berada pada kategori tinggi. Motivasi berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar Desain Busana. Sikap berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar Desain Busana.Kreativitas berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar Desain Busana. Dukungan orang tua berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar Desain Busana. Secara bersama-sama motivasi, sikap, kreativitas, dan dukungan orang tua berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar Desain Busana siswa SMK Negeri 2 Gowa.
ANALISIS KESIAPAN KERJA SISWA SMK NEGERI 2 KOTA BIMA DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 Irwansya Irwansya; Syahrul Syahrul; Abdul Muis Mappalotteng
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 5, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1278.54 KB)

Abstract

This study aims to discover the partial and simultaneous influence of students' knowledge, work attitude, vocational competence, and learning motivation on students' work readiness. The study was aquantitative research with a descriptive approach using a survey method. The research sample was 54 respondents from the TKJ and Multimudia Department. The sampling technique employed purposiverandom sampling, namely sampling based on certain criteria. The results show that the work readiness of grade XII TKJ and Multimedia at SMK Negeri 2 in Bima City in the industrial revolution 4.0 era is in good category by 68.5%, students’ knowledge is in good category by 53.7% with work attitude by 68.5%, vocational competence is in high category by 72.2% and learning motivation is in 64.8%. The simple linear regression analysis shows that there is no influence of TKJ and Multimedia students'knowledge on work readiness ρ=0.34>0.05, correlation determinant r=0.346 (low), contribution ofinfluence 1.7%, work attitude has a significant influence on work readiness proven by a contribution of 10.4% and is supported by a correlation value of r=0.322. The sstudents’ vocational competence of SMK Negeri 2 in Bima City in grade XII of TKJ and Multimedia has no significant influence on work readiness. The learning motivation has a significant influence on students' work readiness with a contribution of 12.6%. Multiple linear regression shows that there is a simultaneous significant influence of students’ knowledge, work attitude, vocational competence, learning motivation on work readiness with a contribution of 17.8%.
ANALISIS KINERJA GURU PRODUKTIF DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PADA SMK NEGERI DI KOTA MAKASSAR Khusnul Khatimah Jauharuddin; Muhammad Ardi; Muhammad yahya
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (580.341 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ; (1) kinerja guru dalam melakukan pembelajaran pada SMK Negeri di kota Makassar. (2) komitmen kerja, sikap kerja, motivasi kerja dan Kepemimpinan kepala sekolah pada beberapa SMK Negeri di kota Makassar. (3) pengaruh komitmen kerja terhadap kinerja guru produktif pada SMK Negeri di kota Makassar. (4) pengaruh sikap kerja terhadap kinerjaguru produktif pada SMK Negeri di kota Makassar. (5) pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja guru produktif pada SMK Negeri di kota Makassar. (6) pengaruh Kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru produktif pada SMK Negeri di kota Makassar. (7) pengaruh komitmen kerja, sikap kerja, motivasi kerja dan Kepemimpinan kepala sekolah berpengaruh secara bersama-sama terhadap kinerja guru pada SMK Negeri di kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Sampel dalam penelitian ini adalah guru produktif SMK Negeri di Kota Makassar yaitu 116 guru. Teknik pengambilan sampel adalah teknik cluster random sampling. Analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis inferential. Model inferential regresi sederhana dan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Kinerja guru berada pada kategori tinggi; (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Komitmen kerja guru terhadap kinerja guru; (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan sikap kerja terhadap kinerja guru. (4) Terdapat pengaruh positif dan signifikan motivasi kerja terhadap kinerja guru. (5) Terdapat pengaruh positif dan signifikan kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru. (6) Terdapat pengaruh positif dan signifikan komitmen kerja, sikap kerja, motivasi kerja dan kepemimpinan kepala sekolah  secara bersama-sama terhadap kinerja guru. (7) Terdapat pengaruh positif dan signifikan komitmenkerja, sikap kerja, motivasi kerja dan kepemimpinan kepala sekolah secara bersama-sama terhadap kinerja guru
ANALISIS PEMBELAJARAN SECARA SINKRON DAN ASIKRON PADA PEMBELAJARAN DIGITAL Haekal Febriansyah Ramadhan; Muhammad Yahya; Abdul Muis Mappalotteng
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (306.598 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengumpulkan, mengolah, serta mendeskripsikan data mengenai (1) Tingkat keefektifan pembelajaran sinkron dan asinkron terhadap mahasiswa pascasarjana pada masa pembelajaran digital (2) Tingkat kepuasan mahasiswa pascasarjana terhadap pembelajaran sinkron dan asinkron pada masa pembelajaran digital (3) Pemaduan pembelajaran sinkron dan asinkron pada satu mata kuliah menurut mahasiswa pascasarjana. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Adapun populasi penelitian ini adalah mahasiswa pascasarjana dari Universitas Negeri Makassar dan Universitas Indonesia dengan teknik pengambilan sampel probability sampling dengan metode simple random sampling untuk angket dan purposive sampling untuk wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai rata-rata keefektifan pembelajaran sinkron terhadap mahasiswa pascasarjana adalah 4 dari 5 dan pembelajaran asinkron sebesar 3,70 dari 5 sedangkan nilai rata-rata kepuasan mahasiswa pascasarjana untuk pembelajaran sinkron adalah 3,94 dari 5 dan untuk pembelajaran asinkron adalah 3,76 dari 5, serta semua responden wawancara setuju bahwa pembelajaran sinkron dan asinkron dapat dipadukan dalam satu mata kuliah.
PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, MINAT BELAJAR DAN PENERAPAN PEMBELAJARAN DARING TERHADAP HASIL BELAJAR PRODUKTIF JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN DI SMK NEGERI 5 GOWA PADA MASA COVID-19 Andi Rahmania Hair; Purnamawati Purnamawati; Hamsu Abdul Gani
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (539.849 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung hasil belajar produktif Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan di SMK Negeri 5 Gowa pada masa covid-19. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode survei. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 260 orang dan sampel penelitian berjumlah 96 orang yang ditentukan menggunakan teknik proposional random sampling. Data hasil penelitian diperoleh dengan menggunakan instrumen angket dalam bentuk google form yang disebarkan kepada peserta didik. Teknik analisis data yaitu dengan analisis deskriptif dan analisis jalur (path analysis) menggunakan aplikasi IBM Amos 26.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Tidak terdapat pengaruh secara langsung dan signifikan motivasi belajar terhadap penerapan pembelajaran daring. (2) Terdapat pengaruh positif secara langsung dan signifikan minat belajar terhadap penerapan pembelajaran daring. (3) Tidak terdapat pengaruh secara langsung dan signifikan penerapan pembelajaran daring. (4) Terdapat pengaruh positif secara langsung dan signifikan motivasi belajar terhadap hasil. (5) Terdapat pengaruh positif secara langsung dan signifikan minat belajar terhadap hasil belajar produktif. (6) Tidak terdapat pengaruh secara tidak langsung dan signifikan motivasi belajar terhadap hasil belajar melalui penerapan pembelajaran daring sebagai variabel intervening. (7) Tidak terdapat pengaruh secara tidak langsung dan signifikan minat belajar terhadap hasil belajar melalui penerapan pembelajaran daring sebagai variabel intervening.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESIAPAN KERJA SISWA SMK NEGERI 1 LANGGUDU KABUPATEN BIMA Nurbaya Nurbaya; Husain Syam; Patang Patang
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (284.84 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Apakah ada pengaruh pengetahuan terhadap kesiapan kerja siswa SMK Negeri 1 Langgudu. (2) Apakah ada pengaruh motivasi belajar terhadap kesiapan kerja siswa SMK Negeri 1 Langgudu. (3) Apakah ada pengaruh sikap terhadap kesiapan kerja siswa SMK Negeri 1 Langgudu. (4) Apakah ada pengaruh keterampilan terhadap kesiapan kerja siswa SMK Negeri 1 Langgudu. (5) Apakah ada pengaruh pengetahuan, motivasi belajar, sikap, keterampilan secara simultan terhadap kesiapan kerja siswa SMK Negeri 1 Langgudu. Analisis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis desktiptif dengan Jenis penelitian Ex-post facto kuantitatif melalui pendekatan korelasional menggunakan metode survey dengan populasi seluruh siswa SMK Negeri 1 Langgudu Kabupaten Bima. Sampel penelitian ini terdiri dari 64 responden dari empat Jurusan perikanan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah ProporsionalRandom Sampling. Data dikumpulkan menggunakan angket (kuesioner) yang disebarkan secara langsung dan google form untuk menentukan variabel X (pengetahuan, motivasi belajar, sikap, keterampilan) dan variabel Y (kesiapan kerja). Menggunakan teknik analisis data Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Berdasarkan hasil dari analisis deskriptif pengetahuan dikategorikan dalam kategori sedang sebesar 80%. (2) Berdasarkan hasil dari analisis deskriptif motivasi belajar dikategorikan dalam kategori sedang sebesar 72%. (3) Berdasarkan hasil dari analisis deskriptif sikap dikategorikan dalam kategori sedang sebesar 72%. (4) Berdasarkan hasil dari analisis deskriptif keterampilan dikategorikan dalam kategori sedang sebesar 74%. (5) Berdasarkan hasil dari analisis deskriptif kesiapan kerja siswa dikategorikan dalam kategori sedang sebesar 73%. Berdasarkan hasil analisis pengujian hipotesis bahwa pengetahuan, motivasi belajar, sikap, keterampilan terhadap kesiapan kerja bersifat positif sebesar 0,716. Pengaruh pengetahuan, motivasi belajar, sikap,keterampilan terhadap kesiapan kerja sebesar 51,3% sedangkan selebihnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diukur.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MODUL APLIKASI SMARTPHONE PADA MATA KULIAH PENGOLAHAN MAKANAN NUSANTARA DI JURUSAN PKK FT UNM Haeril Haeril; Nahriana Nahriana; Abdul Muis Mappalotteng
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 5, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1262.918 KB)

Abstract

This research aims to; (1) knowing the stages of development learning media based on smartphone application modul in Indonesian food processing courses; (2) find out that the learning media based on the smartphone application modul that was developed meets the valid, effective and practical criteriaThis research method is Research and Development with ADDIE development model. The research subjects were 20 students and 1 lecturer from the PKK FT UNM Department. Data collection through documentation, observation and questionnaire methods were analyzed using quantitative descriptive statisticaltechniques. The results of the research on development learning media based onsmartphone application modul through the following stages: (1) analyzing the initial conditions and learning needs; (2) the design stage of designing learning devices and media; (3) making lesson plans, modul, recipes for side dishes, learning media based on smartphone application modul and guide books, as well as data collection instruments that go through a validation stage by material experts and media experts; (4) product implementation in individual trials, small group trials and field trials after minor revisions; (5) stages of summative evaluation and product finalization. The quality of the learning media was declared very valid by the media expert validator with a value of 97.22%and material expert with value95.14%. The practicality of the media based on the observationof student activities scores90.76% and activities of lecturers get grades 95.81% criteria are very active, and student response questionnaires get a score of 90.32% criteria are very good. Effectiveness is stated based on the results of the learning test obtaining an average value of 86.46% and the performance assessment obtaining an average of 85.45% where all students are declared to have passed, so that the learning media based on the smartphone application modul is suitable for use in Indonesian food processing courses in the Department of Education PKK FT UNM.
IMPLEMENTASI SISTEM E-LEARNING BERBASIS RESOURCE SHARING UNTUK PENGEMBANGAN SDM UMKM PADA UPT PLUT SULAWESI SELATAN Dinda Putri Oetami; Mustari Lamada; Patang Patang
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (978.244 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan sistem e-learning berbasis resource sharing untuk pengembangan SDM UMKM pada UPT PLUT Sulawesi Selatan, dimana SDM pada PLUT Sulawesi Selatan sebelumnya telah memiliki website, dan UMKM yang telah memahami penggunaan aplikasi digital dimana hasil akhirynya akan dilakukan proses analisis lebih lanjut untuk implementasi. Jenis penelitian ini merupakan Research and Development (R&D) dan luaran khususnya berupa produk pembelajaran e-learning berbasis LMS (Learning Management System)yang dibuat sendiri menggunakan CodeIgniter Framework, Database Mysql, dan Bahasa Pemrograman menggunakan PHP. Uji implementasi menggunakan metode analisis implementasi dengan menggunakan teknik deskriptif persentase dengan variable validitas, kepraktisan, efektifitas, dan tanggapan pengguna yang menjadi penilaian dengan cara menyebarkan uji hasil implementasi berbasis kuisioner. Hasil penelitian menunjukkan validitas menunjukkan score 4,83 dengan kesimpulan sistem valid untuk implementasi, praktis dengan score 4,62 sangat praktis untuk digunakan, efektivitas dengan score 4,85 sangat efektif di implementasikan, dan score akhir dari tanggapan 30 UMKM sebagai pengguna menyatakan 93,75% menyatakan sangat efektif dalam proses belajar dan puas terhadap aplikasi yang dikembangkan.