Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan dan Konseling

PENERAPAN MODEL BENGKEL SASTRA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPTIF DI KELAS V SDN 002 PASIR SIALANG Fitria Lestari; Putri Hana Pebriana
Jurnal Pendidikan dan Konseling Vol. 1 No. 1 (2019): JPDK
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.419 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v1i1.340

Abstract

Penelitian ini bertujuan dapat meningkatkan keterampilan menulis karangan deskriptif pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di kelas V Sekolah Dasar Negeri 002 Pasir Sialang melalui penerapan model pembelajaran bengkel sastra. Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil keterampilan menulis karangan deskriptif yang tidak mencapai nilai KKM yang di tetapkan sekolah yaitu 75.Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V tahun pelajaran 2017-2018 dengan jumlah siswa sebanyak 24 orang. Objek dalam penelitian ini adalah model pembelajaran bengkel sastra dan keterampilan menulis karangan deskriptif. Penelitian ini terdiri dari empat tahapan tiap siklus yaitu; perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini dilakukan sebanyak 2 siklus yang masing-masing siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan dokumentasi dan tes. Berdasarkan hasil analisis data dapat diketahui bahwa terjadinya peningkatan keterampilan menulis karangan deskriptif pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Sebelum tindakan ketuntasan hasil keterampilan menulis karangan deskriptif siswa hanya mencapai 29,17%, lalu pada siklus I pertemuan I meningkat menjadi 33,33 %, siklus I pertemuan II meningkat menjadi 37,50% dan pada siklus II pertemuan I meningkat menjadi 66,67% kemudian siklus II pertemuan II meningkat lagi menjadi 83,33%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Penerapan Model Bengkel Sastra dapat Meningkatkan Keterampilan Menulis Karangan Deskriptif di Kelas V SDN 002 Pasir Sialang.
PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED INSTRUCTION (PBI) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA Aufa Qurratu Aini; Putri Hana Pebriana; Iska Noviaardila
Jurnal Pendidikan dan Konseling Vol. 2 No. 1 (2020): JPDK
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (483.355 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v2i1.532

Abstract

keterampilan berpikir kritis siswa melalui penerapan model Problem Based Instruction (PBI) pada pembelajaran IPA siswa kelas III SD Negeri 015 Kuok. Subjek penelitian ini siswa kelas III yang berjumlah 13 orang, dengan jumlah siswa laki-laki 6 orang dan siswa perempuan berjumlah 7 orang. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan dan empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengamatan (observasi) dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil keterampilan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran IPA masuk dalam kategori Mulai Berkembang (MB) pada setiap indikator. Pada siklus I pertemuan I siswa yang tuntas ada 5 orang siswa dengan persentase 38.46%. Selanjutnya pada siklus I pertemuan II siswa yang tuntas ada 7 orang siswa dengan persentase 53.84%. Sedangkan pada siklus II pertemuan I siswa yang tuntas ada 8 orang siswa dengan persentase 61.53%. Terakhir pada siklus II pertemuan II siswa yang tuntas ada 10 orang siswa dengan persentase 76.92%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Instruction (PBI) dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa pada materi makhluk hidup kelas III SD Negeri 015 Kuok.
PENERAPAN MODEL PAIKEM GEMBROT UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS KARYA KOLASE SISWA PADA MATA PELAJARAN SBDP Shintia May Sarly; Putri Hana Pebriana
Jurnal Pendidikan dan Konseling Vol. 2 No. 2 (2020): JPDK
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (300.646 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v2i2.1029

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil kreativitas karya kolase siswa pada mata pelajaran SBdP di kelas IV-E SD Islam Nabilah Batam. Salah satu solusi untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menggunakan model PAIKEM GEMBROT. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penerapan model PAIKEM GEMBROT untuk meningkatkan kreativitas karya kolase siswa pada mata pelajaran SBdP di kelas IV-E SD Islam Nabilah Batam. Metode Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari satu pertemuan dan empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi, dan waktu penelitian dilaksanakan pada bulan Oktober 2019. Subjek penelitian ini siswa kelas IV-E yang berjumlah 22 orang, dengan jumlah siswa laki-laki 10 orang, dan siswa perempuan berjumlah 12 orang. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi, observasi, dan penilaian kinerja. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil kreativitas karya kolase siswa pada mata pelajaran SBdP di kelas IV-E SD Islam Nabilah Batam pada siklus I tergolong baik dengan rata-rata 80,27. Selanjutnya dari 22 orang siswa hanya 14 orang yang tuntas dengan ketuntasan klasikal 63,64%. Pada siklus II tergolong baik dengan rata-rata 80,68 dari 22 orang siswa terdapat 19 orang siswa yang tuntas dengan ketuntasan klasikal 86,36%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model PAIKEM GEMBROT dapat meningkatkan kreativitas karya kolase siswa pada mata pelajaran SBdP di kelas IV-E SD Islam Nabilah Batam.
PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA SISWA KELAS IV MI AL-FALAH Nurul Aini; Yenni Fitra Surya; Putri Hana Pebriana
Jurnal Pendidikan dan Konseling Vol. 2 No. 2 (2020): JPDK
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (159.239 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v2i2.1246

Abstract

Penelitian ini di latarbelakangi oleh rendahnya kemampuan berpikir kritis siswa pada pembelajaran IPA di kelas IV MI Al-Falah Teratak. Salah satu solusi untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menggunakan model problem based learning (PBL). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa dengan menggunakan model problem based learning (PBL) pada siswa kelas IV MI Al-Falah Teratak. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus.Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan dan empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi, dan waktu penelitian dilaksanakan pada bulan September jumlah laki-laki 4 orang, dan siswa perempuan berjumlah 6 orang siswa. Teknik pengumpulan berupa dokumentasi, observasi, dan tes. Pada siklus I hasil kemampuan berpikir kritis siswa tergolong kurang dengan persentase 50%. Selanjutnya pada siklus II dengan persentase 90% dengan kategori sangat baik. Dari 10 orang siswa hanya 9 orang siswa yang tuntas dengan ketuntasan klasikal 80%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model problem based learning (PBL)dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa kelas IV MI Al-Falah Teratak Tahun ajaran 2020/2021.
Penerapan Metode Silaba Untuk Meningkatkan Keterampilan Membaca Permulaan Siswa Sekolah Dasar Suci Silvia; Putri Hana Pebriana; Sumianto Sumianto
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 3 No. 1 (2021): JPDK
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.632 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v3i1.1336

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi rendahnya keterampilan membaca permulaan siswa kelas I SDN 012 Bengkong Batam. Salah satu solusi utuk mengatasi masalah ini adalah dengan menerapkan metode silaba. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keterampilan membaca siswa kelas I pada tema Keluargaku dengan menggunakan metode silaba. Metode peelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yanng dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan dan empat tahapan yakni perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi, dan waktu penelitian dilaksanakan pada 20 November 2019- 28 November 2019. Subjek penelitian ini siswa kelas I yaitu berjumlah 40 orang. Teknik pengumpulan berupa dokumentasi, observasi dan tes. Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa keterampilan membaca permulaan siswa dengan tema Keluarhalu pada siklus I tergolong kurang efektif dengan presentase ketuntasan siswa 65% dengan nilai rata-rata 72,13. Sedangkan pada siklus II mengalami peningkatan sangat baik yakni ketuntasan siswa 92,5%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan metode silaba dapat meningkatkan keterampilan membaca permulaan siswa kelas I SDN 012 Bengkong.
Analisis Keterbacaan Buku Teks Siswa Kelas IV Pada Tema I Dengan Menggunakan Grafik Fry Putri Hana Pebriana
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 3 No. 1 (2021): JPDK
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.337 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v3i1.1340

Abstract

Salah satu ciri buku teks yang baik dapat dianalisis dari penggunaan strukturnya dan simbol-simbol kebahasaan. Artinya segala informasi yang ada dalam buku teks akan mudah dipahami isinya karena kemudahan pembaca atau siswa dalam membaca. Dengan kata lain, buku teks yang baik apabila memiliki tingkat keterbacaan yang tinggi (wacana yang mudah dipahami). Wacana harus memenuhi aspek-aspek keterbacaan. Hal ini perlu diperhatikan karena wacana merupakan percakapan antara pembaca dan penulis. Salah satu cara mengukur keterbacaan pada buku teks dapat dilakukan dengan menggunakan grafik fry. Data yang dijadikan sumber pada penelitian ini berupa teks yang terdapat pada buku model Bahasa Indonesia Tematik Kurikulum 2013 Kelas IV tema 1 Sekolah Dasar. Berdasarkan dari hasil analisis grafik fry bahwa tingkat keterbacaan yang sesuai dengan kelas IV dari 15 teks hanya 2 teks saja yang cocok ataupun sesuai dengan tingkat perkembangan anak usia SD yaitu pada teks dengan judul Mozaik kreasi bersama dan Si hijau dari sumatera selatan.
Pentingnya Pendidikan Karakter Untuk Siswa Sekolah Dasar Dalam Menghadapi Era Globalisasi Putri Hana Pebriana; Siti Hasanah; Nova Amalia; Mufarizuddin Mufarizuddin
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 3 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.702 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v4i3.4758

Abstract

Melihat semakin majunya zaman, banyak anak-anak yang kurang memiliki moral sosial yang baik didalam kehidupan bermasyarakat. Pada saat ini pendidikan karakter sangat dibutuhkan untuk membentuk generasi penerus bangsa yang berkualitas unggul dengan menumbuhkan rasa sikap yang bertanggung jawab dalam menghadapi era globalisasi. Pendidikan karakter dapat mengoptimalkan perkembangan dimensi anak secara kogniti, fisik, social-emosional, kreativitas, dan spiritual. Pendidikan karakter bertujuan untuk membentuk dan membangun manusia Indonesia yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, mematuhi aturan hukum yang belaku, melaksanakan interaksi antar budaya, menerapkan nila-nilai luhur budaya bangsa, dan memantapkan landasan spiritual, moral, dan etika sebagai kebanggaan bangsa Indonesia.
Hubungan Gaya Belajar terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Pekanbaru Nurhaswinda; Putri Hana Pebriana
Jurnal Pendidikan dan Konseling Vol. 4 No. 4 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan gaya belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa. Metode penelitian ini menggunakan Kuantitatif Korelasional. Populasi dan sampel penelitian ini mahasiswa Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah yang berjumlah 57 mahasiswa, dengan jumlah 34 mahasiswa perempuan dan 23 mahasiswa laki-laki. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi, skala gaya belajar dan observasi. Instrumen yang digunakan adalah dokumentasi dan skala gaya belajar. Data penelitian yang dikumpulkan dianalisis menggunakan teknik analisis statistik dekriptif, korelasi Product Moment, dan regresi sederhana. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara gaya belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa. Hal ini ditunjukkan oleh nilai rhitung > rtabel dengan rhitung 0.278 sedangkan rtabel 0.266, jadi 0.278 > 0.266 maka hipotesis penelitian ini diterima.
The Analisis Kecenderungan Gaya Belajar Siswa Sekolah Dasar Muhammad Fendrik; Dini Fransiska Putri; Putri Hana Pebriana; Geri Syahril Sidik; Dini Ramadhani
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 3 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (369.152 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v4i3.4094

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mendeskripsikan gaya belajar visual, auditori, dan kinestetik (VAK) serta kecenderungan gaya belajar siswa sekolah dasar kelas V. Metode penelitian yang digunakan adalah metode dekskriptif kuantitatif yang mendalam dan terfokus dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Data dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya belajar yang terdapat pada siswa kelas V sekolah dasar adalah kombinasi gaya belajar dari VAK dengan komposisi dan tren gaya belajar siswa yang berbeda. Mayoritas siswa memiliki kecenderungan pada gaya belajar Kinestetik dengan 62,5%, kemudian 25% mempunyai kecenderungan gaya belajar auditorial dan selanjutnya 12,5% siswa mempunyai kecenderungan pada gaya belajar visual.
Hubungan Gaya Belajar terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Pekanbaru Nurhaswinda Nurhaswinda; Putri Hana Pebriana
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 4 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.984 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v4i4.5697

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan gaya belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa. Metode penelitian ini menggunakan Kuantitatif Korelasional. Populasi dan sampel penelitian ini mahasiswa Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah yang berjumlah 57 mahasiswa, dengan jumlah 34 mahasiswa perempuan dan 23 mahasiswa laki-laki. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi, skala gaya belajar dan observasi. Instrumen yang digunakan adalah dokumentasi dan skala gaya belajar. Data penelitian yang dikumpulkan dianalisis menggunakan teknik analisis statistik dekriptif, korelasi Product Moment, dan regresi sederhana. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara gaya belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa. Hal ini ditunjukkan oleh nilai rhitung > rtabel dengan rhitung 0.278 sedangkan rtabel 0.266, jadi 0.278 > 0.266 maka hipotesis penelitian ini diterima.