Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Juripol

Pengaruh Pemberian Pupuk Kotoran Sapi dan Eco Enzyme Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Terung Ungu (Solanum melongena L.) Riyanti, Riyanti
Juripol (Jurnal Institusi Politeknik Ganesha Medan) Vol. 7 No. 1 (2024): Juripol (Jurnal Institusi Polgan)
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk kotoran sapi dan eco enzyme terhadap pertumbuhan dan produksi terung ungu (Solanum melongena L) beserta interaksinya. Metode penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial terdiri dari 2 faktor. Faktor pertama adalah pemberian pupuk kotoran sapi yang terbagi menjadi 3 taraf yaitu K0 = kontrol (tanpa perlakuan), K1 = 2 kg/plot, K2 = 4 kg/ plot. Faktor kedua adalah Eco enzyme terbagi menjadi 3 taraf yaitu E0 = kontrol (tanpa perlakuan), E1 = 400 ml/tanaman, E2 = 800 ml/tanaman.Adapun parameter yang diamati adalah jumlah daun (helai), tinggi tanaman (cm), jumlah bunga (kuntum), jumlah buah per sampel (buah), jumlah buah per plot (buah), berat produksi per sampel (gram), berat produksi per plot (gram).Dari hasil analisis secara statistik menunjukan bahwa respon pemberian pupuk kotoran sapi terhadap pertumbuhan dan produksi terung ungu (Solanum melongena L.) memberikan pengaruh tidak nyata terhadap umur berbunga, tetapi berpengaruh nyata dan berpengaruh sangat sangat nyata terhadap jumlah daun, tinggi tanaman, jumlah buah per sampel, jumlah buah per plot, berat buah per sampel dan berat buah per plot, dimana perlakuan terbaik terdapat pada K2 (4 kg/plot). Berdasarkan analisis data secara statistik menunjukan bahwa respon pemberian Eco enzyme terhadap pertumbuhan dan produksi terung ungu (Solanum melongena L.) memberikan pengaruh tidak nyata terhadap jumlah daun, tinggi tanaman, umur berbunga, tetapi berpengaruh sangat nyata terhadap jumlah buah per sampel, jumlah buah per plot, berat buah per sampel (gram), dan berat buah per plot (gram).