Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal SOLMA

Pelatihan Mendeley untuk Menunjang Karya Ilmiah Guru-Guru SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti Ali Sadikin; Asni Johari; Jodion Siburian; Ervan Johan Wicaksana; Desfaur Natalia
Jurnal SOLMA Vol. 10 No. 1 (2021)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (UHAMKA Press)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/solma.v10i1.5441

Abstract

Background: Menulis karya ilmiah merupakan tuntutan guru dalam meningkatkan profesionalisme. Mendeley adalah salah satu aplikasi penulisan daftar pustaka yang diperlukan untuk menunjang keterampilan menulis karya ilmiah. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan Guru-Guru di SMA N Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti dalam menggunakan Mendeley Metode: Metode pelatihan dilakukan dengan ceramah, diskusi dan praktik. Kegiatan pertama yaitu memperkenalkan aplikasi mendeley, lalu menginstal aplikasi mendeley di laptop masing-masing peserta. Mengumpulkan referensi di aplikasi mendeley untuk dapat digunakan dalam penulisan karya ilmiah dan terakhir menerapkan aplikasi Mendeley dalam penulisan karya ilmiah. Hasil: guru-guru dapat menggunakan aplikasi mendeley dengan baik dan benar sehingga dapat menunjang kegiatan menulis karya ilmiah. Dengan keterampilan tersebut guru akan mudah mencari literasi dan memudahkan dalam menulis daftar pustaka secara otomatis. Kesimpulan: guru-guru di SMA N Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti dapat menggunakan aplikasi Mendeley dalam penulisan karya ilmiah.
Pelatihan Microsoft Word untuk Meningkatkan Keterampilan Guru SMA dalam Mengoptimalkan Penggunaan Toolbar Ervan Johan Wicaksana; Aprizal Lukman; Jodion Siburian; Ali Sadikin; Desfaur Natalia
Jurnal SOLMA Vol. 11 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (UHAMKA Press)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/solma.v11i1.7938

Abstract

Background: Kemampuan guru yang belum optimal dalam mengaplikasikan toolbar yang ada pada Microsoft Word seperti menggunakan tool table of content, serta menghubungkan Microsoft Word dengan aplikasi lain sebagai pendukung menjadi latar belakang kegiatan ini. Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan keterampilan guru dalam mengoptimalkan penggunaan toolbar di Microsoft Word sehingga membantu mempermudah guru dalam menyusun perangkat pembelajaran. Metode: Kegiatan pelatihan optimalisasi penggunaan Microsoft Word ini dilaksanakan di SMAN Titian Teras, Provinsi Jambi. Pelatihan Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 40 orang peserta dan 5 orang tim dosen sebagai fasilitator serta 2 mahasiswa. Metode yang digunakan pada pelatihan ini yaitu penyampaian materi metode kooperatif, ceramah, tanya jawab, diskusi, praktik dan penugasan. Hasil: Kegiatan pelatihan program Microsoft Word mendapatkan respon yang baik dari peserta pelatihan. Hal ini karena pelatihan selama kegiatan berlangsung, peserta workshop mengikuti dengan antusias dan mampu melaksanakan kegiatan praktik dan penugasan dengan baik. Program Microsoft Word bermanfaat untuk para guru dalam menyelesaikan berbagai tugas administrasi dan menyusun perangkat pembelajaran menggunakan Microsoft Word. Kesimpulan: Kegiatan pengabdian ini berhasil dan membawa efek positif sehingga membuat para guru memahami materi tentang toolbar Microsoft Word.