Claim Missing Document
Check
Articles

UPAYA PENINGKATAN KEBERHASILAN PROSES PEMBELAJARAN SISWA SD KOTA TERNATE MELALUI PEMBERDAYAAN KETERAMPILAN BERPIKIR TINGGI Hasan, Said
BIOEDUKASI Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : BIOEDUKASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (67.631 KB)

Abstract

Penelitian dengan tujuan untuk mengetahui: (1) hubungan antara keterampilan berpikir tinggi (keterampilan metakognisi dan berpikir kritis)  terhadap keberhasilan akademik siswa dan (2) sumbangan efektif (effectively contribution) keterampilan berpikir tinggi terhadap capaian hasil belajar akademik.Penelitian dilakukan pada semester ganjil tahun ajaran 2011/2012 pada tingkat SD di Kota Ternate, yaitu di SDN Sulamadaha, SDN Tabam, MIS Kulaba, dan SD Inpres Tarau. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah strategi pembelajaran yang terdiri atas empat level, yaitu strategi STAD, TGT, STAD+TGT, dan strategi konvensional; sementara variabel terikatnya yaitu keterampilan metakognisi, berpikir kritis, dan hasil belajar kognitif. Analisis data atas parameter- parameter yang diukur dilakukan melalui analisis regresi dengan menggunakan program SPSS versi 16.0.Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut: (1) terdapat hubungan positif antara keterampilan berpikir tinggi terhadap capaian hasil belajar akademik  siswa pada tiap strategi pembelajaran yang diperlakukan, dan (2) Rata-rata 86% capaian akademik siswa dipengaruhi oleh kemampuan akademik, khususnya keterampilan berpikir tinggi. Keterampilan berpikir kritis memberikan sumbangan efektif (effectively contribution) yang lebih besar terhadap hasil belajar kognitif dibandingkan keterampilan metakognisi. Atas dasar hasil tersebut, diyakini bahwa 14% keberhasilan pembelajaran siswa dipengaruhi oleh faktor non-kemampuan akademik. Kata  Kunci:  keterampilan  metakognisi,  keterampilan  berpikir  kritis,  hasil  belajar  kognitif, pembelajaran kooperatif, pembelajaran konvensional
Penerapan Pembelajaran Model Student Teams Achivement Division (STAD) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Aktivitas Siswa Kelas VII Pada Konsep Ekosistem di SMP Negeri 6 Bibinoi Hasan, Said; Kasuba, Fahria T.; Sirajudin, Nuraini
JURNAL BIOEDUKASI Vol 4, No 2 (2016): Maret
Publisher : UNIVERSITAS KHAIRUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.62 KB)

Abstract

Pembelajaran IPA di SMP  pada umumnya masih didominasi oleh aktifitas guru.   Kelas  berfokus   pada   guru   sebagai   sumber  utama  pengetahuan   dan berpegang pada buku paket saja. Kegiatan pembelajaran kurang memberikan kesempatan kepada siswa untuk berinteraksi dengan benda-benda konkrit dalam situasi  yang nyata.  Untuk  mengatasi permasalahan  tersebut di  atas diperlukan suatu pendekatan yaitu menggunakan pendekatan pembelajaran kooperatif dengan model Student Teams Achivement Division. Penelitian  ini  adalah  penelitian  tindakan  kelas,  Tujuan  dari  penelitian tindakan kelas ini Untuk mengetahui hasil belajar Biologi siswa kelas VII SMP Negeri 6 Bibinoi Kabupaten Halmahera Selatan, dengan penerapan pembelajaran kooperatif dengan model Student Teams Achivement Division (STAD). Hasil belajar siswa SMP Negeri 6 Bibinoi Kabupaten Halmahera Selatan, pada materi Menentukan ekosistem     dan saling hubungan antara komponen ekosistem. Pada siklus I siswa yang mengikuti tes terdapat sebanyak 5 siswa yang tuntas,siswa tersebut dikatakan tuntas karena hasil tes yang diperoleh telah mencapai nilai KKM. Siswa yang dikategorikan tidak tuntas sebanyak 15 siswa, karena hasil tes yang diperoleh belum mencapai nilai KKM. Dengan ketuntasan secara klasikal pada tes silus I adalah 25%,   Sedangkan pada   siklus II dengan materi   Mengindentifi-kasikan   pentingnya   keanekaragaman   makhluk   hidup dalam pelestarian ekosistem, telah mengalami peningkatan yaitu siswa yang dikategorikan tuntas sebanyak 20 siswa atau 100% , siswa yang dikategorikan tuntas. Dengan demikian model pembelajaran Student Teams Achivement Division dapat meningkatkan hasil belajar kognitif siswa Kelas VII SMP Negeri 6 Bibinoi Kabupaten Halmahera Selatan, materi Ekosistem.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN BERPIKIR KRITISMAHASISWA Ibrahim, Ibrahim; Akmal, Nurul; Marwan, Marwan; Hasan, Said
JURNAL SERAMBI ILMU Vol 30, No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (48.286 KB) | DOI: 10.32672/si.v30i2.756

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan pembelajaran berbasis masalah dengan peningkatan hasil belajar dengan keterampilan berpikir kritis mahasiswa Biologi Universitas Serambi Mekkah Banda Aceh. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan rancangan One Group Pretest-Posttest Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Semester tiga Prodi Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Tahun Ajaran 2017/2018terhadap 19 mahasiswa.Analisis data eksperimen untuk mengukur hasil belajar mahasiswa dengan uji-t (Independent Sample t-test) dan keterampilan berpikir kritis menggunakan analisis deskripsi persentase, program statistic software computer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan nilai rata-rata N-gain untuk kelas Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) adalah 60,64 (sedang) dan kelas konvensional adalah 48,72 (sedang). Hasil uji-t diperoleh nilai t hitung sebesar 4,61 dan t tabel 2,009 sehingga t- hitung > t- tabel. Hasil penyebaran angket tentang keterampilan berpikir kritis mahasiswa diperoleh nilai rata-rata 95% (kategori sangat baik).Maka dapat disimpulkan diperoleh bahwa terdapat perbedaan penerapan model pembelajaran berbasis masalah terhadap peningkatanhasil belajar dan hubungan yang rendah denganketerampilan berpikir kritis mahasiswa pada perkuliahan Zoologi Invertebrata di Universitas Serambi Mekkah Banda Aceh.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN BERPIKIR KRITISMAHASISWA Ibrahim, Ibrahim; Akmal, Nurul; Marwan,, Marwan,; Hasan, Said
JURNAL SERAMBI ILMU Vol 19, No 2 (2018): Jurnal Serambi Ilmu
Publisher : UNIVERSITAS SERAMBI MEKKAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.101 KB) | DOI: 10.32672/si.v19i2.1005

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan pembelajaran berbasis masalah dengan peningkatan hasil belajar dengan keterampilan berpikir kritis mahasiswa Biologi Universitas Serambi Mekkah Banda Aceh. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan rancangan One Group Pretest-Posttest Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Semester tiga Prodi Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Tahun Ajaran 2017/2018terhadap 19 mahasiswa.Analisis data eksperimen untuk mengukur hasil belajar mahasiswa dengan uji-t (Independent Sample t-test) danketerampilan berpikir kritis menggunakan analisis deskripsi persentase, program statistic software computer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan nilai rata-rata N-gain untuk kelas Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) adalah 60,64 (sedang) dan kelas konvensional adalah 48,72 (sedang). Hasil uji-t diperoleh nilai thitung sebesar 4,61 dan ttabel 2,009 sehingga t-hitung> t-tabel. Hasil penyebaran angket tentang keterampilan berpikir kritis mahasiswa diperoleh nilai rata-rata 95% (kategori sangat baik).Maka dapat disimpulkan diperoleh bahwa terdapat perbedaan penerapan model pembelajaran berbasis masalah terhadap peningkatanhasil belajar dan hubungan yang rendah denganketerampilan berpikir kritis mahasiswa pada perkuliahan Zoologi Invertebrata di Universitas Serambi Mekkah Banda Aceh.
Pendampingan pembuatan hand sanitizer berbasis kearifan lokal (ekstrak tangkai bunga cengkeh) Sundari, Sundari; Taher, Dharmawaty M.; Nurhasanah, Nurhasanah; Mas'ud, Abdu; Hasan, Said
ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masayarakat Vol 1, No 2 (2020): ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Efforts to prevent viral infection are a shared responsibility of all Indonesian citizens, including academics. Prevention starts from keeping a distance, wearing a mask, and washing hands. Another alternative to washing hands is to use a hand sanitizer. This community service activity program aims to educate and assist the community in preventing infection with the Covid-19 virus based on local culture through assisting students in making hand sanitizers made from local products, namely clove flower stem extract, and distributing them to the community. The methods used in this activity are production, product distribution, and education (lectures). The team will distribute the product to the Khairun University campus area and six schools in Ternate city. This community service program's result is 300 bottles of clove flower stalk extract and distributed to the public. In general, the community's response to the hand sanitizer product from clove flower stalk extract is that the public is enthusiastic and has good comments on this hand sanitizer product
KEANEKARAGAMAN JENIS BURUNG DI BEBERAPA OBJEK WISATA KOTA TERNATE: Upaya Mengetahui dan Konservasi Habitat Burung Endemik Zulkifli Ahmad; Yumima Sinyo; Hasna Ahmad; M. Nasir Tamalene; Nurmaya Papuangan; Abubakar Abdullah; Bahtiar Bahtiar; Said Hasan
SAINTIFIK@ Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (434.813 KB) | DOI: 10.33387/sjk.v1i1.332

Abstract

Kawasan objek wisata merupakan kawasan yang sering dikunjungi oleh wisatawan. Kawasan ini memiliki tingkat keanekaragaman jenis flora dan fauna yang tinggi. Saat ini, kondisi kawasan objek wisata di pulau Ternate  telah mengalami deforestasi dan degradasi serta fragmentasi habitat, akibat tingginya frekuensi kunjungan dan pengelolaan kawasan yang belum optimal. Tujuan dalam penelitian ini adalah ingin mengidentifikasi dan mempelajari kelimpahan dan keanekaragaman jenis-jenis burung yang terdapat di kawasan Objek wisata yang ada di Pulau Ternate. Manfaat yang diperoleh dari penelitian ini sebagai data base bagi pemerintah daerah untuk pengembangan kawasan objek wisata agar lebih bernilai ekonomis, misalnya pengembangan kawasan ke arah ekowisata atau kegiatan birdwatching. Penelitian ini merupakan salah satu bagian dari penelitian kolaborasi, yang dilakukan di empat lokasi berbeda, yakni Desa Sulamadaha, Desa Ngade, Desa Tolire, dan Desa Tobololo. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode Variable Circular Plot (VCP). Untuk menghitung jumlah jenis burung, digunakan metode Timed Series Counts (TSCs). Data yang dianalisis meliputi kelimpahan dan keanekaragaman jenis burung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keanekaragaman dan kelimpahan burung terendah terdapat pada kawasan wisata pantai Tobololo dan Sulamadaha. Keanekaragaman dan kelimpahan jenis burung tertinggi terdapat pada kawasan wisata Danau Tolire (H' = 2,327) dan Danau Ngade (H' = 2,362).Kata kunci : Keanekaragaman jenis, avifauna, objek wisata, pulau Ternate
PEMANFAATAN TUMBUHAN BAMBU: Kajian Empiris Etnoekologi Pada Masyarakat Kota Tidore Kepulauan Yumima Sinyo; Nuraini Sirajudin; Said Hasan
SAINTIFIK@ Vol 1, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (230.448 KB) | DOI: 10.33387/sjk.v1i2.537

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data kajian dan analisis tentang etnoekologi masyarakat Kota Tidore Kepulauan dalam  pemanfaatan jenis tumbuhan bambu Tutul (Bambusa maculata), bambu Toi (Schizostachyum lima), bambu Talang (Schizostachyum brachyladumi), Bambu Pipe (Bambusa atra), dan bambu Cendani (Bambusa glaucescens). Metode yang digunakan berupa wawancara dan pendekatan survey, yang disajikan secara deskripstif kualitatif. Prosedur penelitian meliputi; studi dokumentasi, wawancara, dan observasi/pengamatan terhadap aktifitas masyarakat. Analisis data menggunakan analisis etnografis yang disajikan dalam bentuk deskriptif kualitatif. Hasil analisis dan hubungan antara informasi, dirangkum dan dijadikan sebagai kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara etnografis, masyarakat yang berdomisili di Desa kayasa, Desa Gosale, Desa Galala, Desa Bukit Durian, Desa Garojou dan Kelurahan Sofifi Kecamatan Oba Utara Kota Tidore Kepulauan terdiri dari lima etnis (suku) utama yaitu Tidore, Makian, Sanger, Tobaru, dan Galela. Secara ekologi, lima  jenis tumbuhan bambu memiliki habitat yang sama yaitu tumbuh pada jenis tanah liat, berpasir dan berbatu tetapi memiliki karakter morfologi yang berbeda. Lima jenis tumbuhan bambu tersebut dimanfaatkan dengan cara lokal untuk  pembuatan kursi, pagar kebun, pagar kebun, kandang ternak, konstruksi rumah, pembuatan penampi beras (sosiru), pembuatan atap (katu), penyangga tanaman, anyaman bambu yang dibuat sebagai dinding rumah, plafon, tikar, ornamen lampu, membuat sayuran dari rizomnya (rebung), sebagai tali, penampung air, keranjang buah, tempat tisu, sebagai tanaman hias di pekarangan rumah, sebagai alat dan bahan untuk upacara adat, dan atraksi tari-tarian budaya. Pemanfaatan lima jenis tumbuhan bambu yang dilakukan oleh masyarakat setempat dengan tujuan untuk mencukupi kebutuhan ekonomi.Kata Kunci: Etnoekologi, Tumbuhan Bambu, Kearifan Lokal, Tidore Kepulauan
Pre-Design of Infographic Based on The Structure And Mechanism of Virus Infection at Elementary School Levels in Ternate City Said Hasan; Abdu Mas’ud; Ade Haerullah; Sundari Sundari
Journal of Biology Learning Vol 4, No 1 (2022): March 2022
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/jbl.v4i1.2204

Abstract

During the COVID-19 pandemic and the new normal, teacher innovation is urgently needed to make their students not bored and stressed in the learning process, either virtual or face-to-face. In North Maluku, face-to-face learning has been carried out with simulations and strict protocols. Learning variations using Blended Learning become a general solution that is applied. Infographics are information graphics which are visual representations of a collection of data, information and designs. Infographics require a large amount of information in the form of writing or numbers and then converted into a simpler form, namely a combination of images and text that allows readers to quickly understand the meaning of a message or image itself. Various efforts to educate covid 19 both non-formally and formally have been carried out to prevent infection, social restrictions and the provision of social and medical assistance have been carried out by the government, but the public still does not have good awareness and discipline towards covid 19. This study aims to educate about the virus and its dangers, especially covid 19 through the development of infographic-based science teaching aids in elementary schools. Research Development with reference to 4D models with modifications. The results of the study indicate that infographic media is suitable for use as media material or science teaching aids, especially virus education for elementary school students. The use of infographics related to viruses and infection mechanisms can be used in various ways in online and offline learning for elementary school students
KEPADATAN KUSKUS GENUS PHALANGER DAN IDENTIFIKASI TUMBUHAN PAKANNYA DI PULAU OBI M Nasir Tamalene; Buyung La Payama; Harwani Harwani; Said Hasan
Jurnal Penelitian Hutan dan Konservasi Alam Vol 16, No 2 (2019): Jurnal Penelitian Hutan dan Konservasi Alam
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengembangan Hutan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20886/jphka.2019.16.2.159-171

Abstract

Indonesia memiliki keanekaragaman fauna yang sangat tinggi. Kuskus merupakan marsupial Australia dari famili Phalangeridae yang penyebarannya cukup luas khususnya di bagian timur Indonesia cukup luas. Penyebaran alami dari spesies ini dapat pula dijumpai di Papua New Guinea dan Australia. Di Maluku utara, terdapat dua genus yaitu genus Phalanger dan Spilocuscus yang dapat ditemukan di Pulau Halmahera, Pulau Bacan, Pulau Obi dan Pulau Morotai. Kuskus yang terdapat di Pulau Obi merupakan P. rothschildi yang terditribusi di tiga pulau yaitu Pulau Obi, Pulau Bisa dan Obi Latu. Jenis kuskus ini ditemukan pada wilayah dengan ketinggian 100 m di atas permukaan laut. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis kepadatan populasi kuskus genus Phalanger dan mengidentifikasi tumbuhan pakannya di pulau Obi. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode survei jalur dengan teknik pengambilan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan ada dua jenis kuskus yang dijumpai di Pulau Obi yaitu kuskus Phalanger rothschildi (endemic dari Pulau Obi) dan kuskus Phalanger ornatus. Kepadatan kuskus di kawasan hutan Desa Jikotamo rata-rata 25 individu/ha. Kuskus mengkonsumsi 16 Jenis tumbuhan sebagai sumber pakan utama. Jenis tumbuhan yang paling disukai yaitu sirih hutan (Piper aduncum L.), Kersen (Muntingia calabora L.) dan Awar-awar (Ficus septica).
Persepsi Siswa Tentang Praktek Kerja Industri (Studi Kasus Pada Siswa SMKN 1 Halmahera Barat) Agus Hanif; Said Hasan; Marwan Marwan
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 10, No 2 (2021): Volume 10 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v10i2.115735

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dirancang untuk menyediakan sumber daya manusia terampil yang siap pakai. Oleh karenanya, praktik kerja industri (prakerin) merupakan program wajib yang mendukung pengembangan pengetahuan dan keterampilan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui:  1) Persepsi siswa tentang pengalaman belajar siswa selama mengikuti praktek kerja industri; 2) Manfaat yang diperoleh siswa setelah mengikuti praktek kerja industri. Penelitian ini termasuk jenis deskriptif kualitatif. Responden penelitian berjumlah 73 siswa SMK Negeri 1 Halmahera Barat yang telah dan sedang mengikuti praktek kerja industri di beberapa dunia usaha dan dunia industri di wilayah Maluku Utara. Data dikumpulkan menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Persepsi siswa tentang prakerin sangat positif karena prakerin meningkatkan kompetensi kejuruan siswa yang sebelumnya telah diperoleh dalam proses pembelajaran di sekolah. Prakerin memfasilitasi siswa untuk mengimplementasikan kompetensinya. Para siswa (peserta prakerin) menyatakan bahwa dalam dunia usaha/industry banyak hal yang harus dihadapi seperti budaya kerja, kepuasan pelanggan, kondisi lingkungan dan komunikasi. Prakerin memberikan banyak manfaat bagi siswa, di antaranya adalah: Meningkatkan pengetahuan Siswa, pengembangan keterampilan kerja, Peningkatan kemampuan bekerja sama tim, Peningkatkan sikap professional.
Co-Authors A. R. Tolangara, A. R. A.D. Corebima Abdu Mas'ud Abdu Mas'ud Abdu Mas’ud Abdul Rahman Jannang Abu Mas'ud Abubakar Abdullah Ade Haerullah Ade Haerullah Ade Haerullah Ade Haerullah Ade Haerullah Agus Hanif Ahmad, Hasna Akmal, Nurul Akmal, Nurul Alisi Alisi Amina Puradin Bahtiar Bahtiar Bahtiar Bahtiar Buyung La Payama Chumidach Roini Ermin ermin Fadillah Adnan Fahria T. Kasuba Firjan Hi Sabtu Harianto Hamidu Harwani Harwani Ibrahim Ibrahim Ilham Majid Ilham Majid Indah Juwita Sari Iqbal Limatahu Jailan Sahil Jailan Sahil Jailan Sahil Jamaludin Sehat K Kartika Kasuba, Fahria T. La Ode Muhammad Azhar M Nasir Tamalene M Nasir Tamalene M Nur Kadir M. Nasir Tamalene M. Nasir Tamalene Mahyono Hasanudin Mardia Hi. Rahman Mariyani Hi. Tamrin Marlina Hamisi Marwan Man Soleman Marwan Marwan Marwan Marwan Marwan Marwan Marwan, Marwan, Marwan,, Marwan, Masud, Abdu Milsan Saban Muhammad Amrullah Pagala Muhiddin muhiddin Muhktar Yusuf Nuraini Sirajudin Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah, Nurhasanah Nurmaya Papuangan, Nurmaya Rugaya H Serosero Rugaya H. Serosero S. Sundari Saibi, Ningsi Sakdiah Ibrahim, Sakdiah Ibrahim Salim Abubakar Salim Abubakar Sundari Sundari Sundari Sundari Sundari Sundari Sundari, Sundari Suparman Suparman Suryati Tjokrodiningrat Taher, Dharmawaty M. Tiara Pramesti C. Ibrahim Triyono Triyono Ummiyati Ummiyati Vrita Tri Aryuni Yumima Sinyo Yumima Sinyo Yundari, Yundari Yusmar Yusuf Yusnaini Yusnaini Yusri Sapsuha Zulkifli Ahmad